Menu

AUD/USD Raup Gain Terbatas Pasca Data Pengangguran

N Sabila

Tingkat Pengangguran Australia merosot ke level rendah empat setengah tahun. Meski naik setelah rilis data, AUD/USD diprediksi akan lanjutkan penurunan.

Seputarforex.com - Tingkat Pengangguran Australia dilaporkan merosot ke level rendah empat setengah tahun, yakni di level 5.4 persen, walaupun penciptaan lapangan kerja hanya 3,700 pada bulan lalu. Sebelumnya, Tingkat Pengangguran Australia diperkirakan akan stabil di angka 5.5 persen. Sedangkan pembukaan lapangan kerja diekspektasikan mencapai 17,500 lapangan kerja.



Meski demikian, sektor Jumlah Pekerjaan masih memberikan kabar baik dengan tambahan 24,300 lapangan kerja full-time dan berkurangnya lapangan kerja part-time sebanyak 20,700. Ini merefleksikan kenaikan lapangan kerja full-time, dengan total jam kerja bulanan yang naik 0.3 persen.

Kabar buruknya adalah kemerosotan Tingkat Pengangguran diakibatkan oleh penurunan Tingkat Partisipasi--persentase orang yang sedang bekerja atau mencari pekerjaan--sebanyak 0.1 persen menjadi 65.1 persen. Tingkat Pengangguran berkutat antara 5.5 persen dan 6 persen dalam dua tahun terakhir, setelah merosot dari puncak di angka 6.4 persen pada bulan Oktober 2014.

Ekonom Paul Dales dari Capital Economic mengatakan, pertumbuhan lapangan kerja yang berada di bawah ekspektasi konsensus, tak akan berpengaruh besar pada sektor ketenagakerjaan secara keseluruhan, mengingat peningkatan yang terjadi sudah dalam 14 bulan berturut-turut.

"Sektor Ketenagakerjaan memang telah mengalami penurunan di semua wilayah Australia, kecuali Queensland dan wilayah ibukota," kata Dales. "Kemungkinan, hal ini hanyalah kondisi balikan setelah penguatan hebat dalam beberapa bulan terakhir, jadi bukanlah sesuatu yang perlu dikhawatirkan berlebihan,"

Selain itu, merujuk pada Indeks Pertumbuhan Gaji Australia yang dirilis kemarin, Dales mengatakan bahwa pengetatan dalam pasar tenaga kerja belum dapat mendorong naik pertumbuhan gaji. "Lagipula, memetik pelajaran dari negara-negara lain, meskipun tingkat pengangguran menurun jauh, pertumbuhan gajinya pun tidak banyak mengalami kenaikan," kata Dales.


Dolar Australia Masih Potensi Bearish

Menyusul laporan ini, Dolar Australia terapresiasi terhadap Dolar AS, dengan AUD/USD yang naik 0.13 persen ke angka 0.7599. Meski demikian, Dolar Australia masih belum jauh dari level rendah yang terbentuk sejak Senin kemarin.

Menurut sentimen klien IG yang dikutip dari DailyFX hari ini, AUD/USD terus menunjukkan bahwa para tradernya masih menambah posisi net-long mereka. Artinya, pair tersebut masih mungkin untuk bearish dan menurun dalam beberapa waktu ke depan.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE