Menu

Emas Melemah Kembali Jelang Keputusan FOMC

Utari

Harga emas hari kamis pagi ini (21/04) pada sesi Asia melemah seiring dengan para investor yang masih berfokus dengan review keputusan perihal kenaikan suku bunga oleh the Fed minggu depan. Saat ini harga emas XAU/USD diperdagangkan di kisaran level harga 1,247 dolar AS.

Harga emas hari kamis pagi ini (21/04) pada sesi Asia melemah seiring dengan para investor yang masih berfokus dengan review keputusan perihal kenaikan suku bunga oleh the Fed minggu depan. Saat ini harga emas XAU/USD diperdagangkan di kisaran level harga 1,247 dolar AS.

Disamping itu, pada Comex, New York Mercantile Exchange, emas untuk pengiriman bulan Juni diperdagangkan menurun sebesar 0.59 persen menjadi 1,247 dolar AS per troy ounce. Sedangkan perak futures untuk pengiriman bulan Mei turun menjadi 16.985 dolar AS per troy ounce, mengalami penurunan 0.88 persen dan tembaga futures naik 0.18 persen, diperdagangkan pada kisaran harga 2,240 dolar AS per pound.

Selama sesi perdagangan pada hari Rabu malam kemarin, emas naik tipis dan dalam pergerakan yang rendah sejalan dengan para investor yang masih terus menanti keputusan terhadap kebijakan terkait dengan tingkat suku bunga oleh the Fed untuk mengetahui indikasi tertentu pada langkah-langkan selanjutnya yang akan dilakukan the Fed selama tahun 2016 ini.

Jelang Keputusan FOMC

Dalam dua rapat yang sudah digelar pada tahun ini, FOMC masih mempertahankan tingkat suku bunganya pada kisaran 0.25-0.50 persen. Selai itu, FOMC tidak diperkirakan akan menaikkan suku bunga jangka pendek pada rapat yang diadakan minggu depan. Namun, masih ada kemungkinan the Fed memberikan informasi untuk kapan waktu yang tepat pihaknya akan menaikkan suku bunga.

Semenjak hasil suara pada rapat FOMC bulan Maret lalu adalah 9-1 untuk tidak merubah suku bunga, beberapa anggota the Fed yang hawkish sudah menampakkan dirinya dan menyuarakan pendapat mereka yang berbeda dengan ketua the Fed, Janet Yellen yang masih teguh pada pemikirannya bahwa the Fed harus bertindak hati-hati dengan kebijakan yang akan dibuat mengingat perekonomian global dan kondisi pasar keuangan yang terus menunjukkan pelemahan.

Dalam rangka pembatasan untuk hal-hal yang tidak terduga tersebut, analis memperkirakan emas masih akan diperdagangkan dalam kisaran harga yang sama dengan saat ini selama sesi perdagangan jelang keputusan tingkat suku bunga oleh FOMC pada tanggal 27 April mendatang.


Berita Emas Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE