Menu

Emas Menanjak, Negosiasi Utang Yunani Masih Alot

N Sabila

Emas merangkak naik pada Kamis (12/02) hari ini, setelah jatuh ke level rendah lima pekan di sesi sebelumnya. Negosiasi utang Yunani dengan para pemberi pinjaman Eropa masih menjadi sorotan para investor, dan negosiasi itupun masih alot. Situasi inilah yang kembali menguatkan permintaan atas aset-aset safe haven.

Emas merangkak naik pada Kamis (12/02) hari ini, setelah jatuh ke level rendah lima pekan di sesi sebelumnya. Negosiasi utang Yunani dengan para pemberi pinjaman Eropa masih menjadi sorotan para investor, dan negosiasi itupun masih alot. Situasi inilah yang kembali menguatkan permintaan atas aset-aset safe haven termasuk emas.


Emas spot jatuh ke $1,216.45 per ons, level terendah sejak tanggal 9 Januari, sebelum akhirnya kembali pulih 0.2 persen ke posisi $1,220.60 pada pagi hari tadi. Logam mulia tersebut merosot sebanyak 1.2 persen pada hari Rabu kemarin dengan Dolar AS yang kembali mencapai puncak terhadap mata uang-mata uang mayor akibat melemahnya Euro dan Yen.

Sementara itu, menurut catatan Bloomberg, emas bulion untuk pengiriman segera mengalami kenaikan hingga 0.4 persen ke $1,223.57 per ons dan diperdagangkan pada 41,223.35 pada pukul 9:35 pagi hari Kamis di Singapura. Sebelumnya, harga bulion juga sempat jatuh ke $1,215.30, level terendah sejak tanggal 9 Januari, setelah Dolar mengalami kemajuan ke level tinggi 10 tahun.

Ditunda Senin

Menteri Keuangan Zona Euro belum juga mencapai kesepakatan dengan Yunani, sehingga perundingan mengenai utang Yunani ini harus dihentikan dahulu dan dilanjutkan kembali pada hari Senin mendatang. Perundingan tersebut dilakukan selama beberapa jam di Brussel dengan tujuan mendiskusikan perpanjangan bailout internasional Yunani.

Ketidakpastian yang terus membayangi Yunani serta kemungkinan bahwa negeri itu harus keluar dari Zona Euro menjadi suplemen bagi kenaikan harga emas.


Berita Emas Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE