Menu

Kilau Emas Dipudarkan Hasil Sidang FOMC Januari 2014

N Sabila

Emas memperpanjang penurunannya hingga Kamis (29/01) sore ini dengan para trader yang kembali melakukan penilaian terhadap ekspektasi kenaikan suku bunga The Fed. Berdasarkan hasil rapat FOMC selama dua hari kemarin, ada indikasi bahwa bank sentral AS tersebut mulai optimis pada perekonomian AS.

Emas memperpanjang penurunannya hingga Kamis (29/01) sore ini dengan para trader yang kembali melakukan penilaian terhadap ekspektasi kenaikan suku bunga The Fed. Berdasarkan hasil rapat FOMC selama dua hari kemarin, ada indikasi bahwa bank sentral AS tersebut mulai optimis pada perekonomian AS.


Di Comex, harga emas futures untuk pengiriman April terbenam hingga $6.60 atau sekitar 0.51 persen untuk diperdagangkan di posisi $1,280.60 per troy ons selama sesi Eropa pagi. Harga pun tertahan di rentang antara $1,278.30 dan $1,286.50. Sehari sebelumnya, emas juga mengalami penurunan hingga $5.70 atau 0.44 persen dan kemudian menghuni posisi $1,287.20.

Pada hari Kamis dini hari tadi, FOMC mengatakan bahwa mereka masih bisa "bersabar" untuk menaikkan suku bunga, namun indikasinya menunjukkan bahwa perekonomian AS mulai menguat. Dengan demikian, Dolar AS pun kembali mendominasi pasar dan harga emas jatuh melemah.

Meski demikian, perkembangan politik di Yunani yang telah resmi melantik Alexis Tsipras sebagai pedana menteri baru juga masih menjadi beban tersendiri bagi pergerakan Euro. Kabar dari Zona Euro masih dipertimbangkan karena emas akan diburu dalam kondisi ketidakpastian politik.


Berita Emas Lainnya




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE