Menu

PMI Jasa Inggris Februari 2015 Melambat, GBP/USD Menurun

N Sabila

Aktivitas sektor jasa Inggris berekspansi pada level yang lebih rendah dibandingkan dengan ekspektasi pada bulan Februari, membenamkan optimisme terhadap kesehatan ekonomi Inggris, demikian yang tercatat dalam data perindustrian pada Rabu (04/03) hari ini.

Aktivitas sektor jasa Inggris berekspansi pada level yang lebih rendah dibandingkan dengan ekspektasi pada bulan Februari, membenamkan optimisme terhadap kesehatan ekonomi Inggris, demikian yang tercatat dalam data perindustrian pada Rabu (04/03) hari ini.


Dalam laporannya, riset pasar yang dilakukan oleh Markit/CIPS menyatakan bahwa indeks PMI Jasa Inggris mengalami kemerosotan ke 56.7 bulan lalu dari sebelumnya di 57.2 dalam Januari. Para analis mengekspektasikan bahwa kenaikan indeks PMI Jasa akan meningkat hingga 57.5 pada bulan Februari. Indeks tersebut, level di atas 50.0, mengindikasikan bahwa industri di negara tersebut mencapai ekspansi.


Dua Sektor Lain Melaju

Kepala Ekonom Markit, Chris Williamson, berkomentar bahwa walaupun tingkat ekspansi pada sektor jasa melambat, pertumbuhan pada dua sektor lain, yakni manufaktur dan konstruksi tetap menunjukkan peningkatan. Lebih lanjut, Williamson menyebutkan bahwa survei mereka pada tiga sektor (manufaktur, konstruksi, dan jasa) berakselerasi secara konsisten dengan pertumbuhan GDP Inggris 0.6 persen pada kuartal pertama.

GBP/USD diperdagangkan pada 1.5343 dari sekitar 1.5354 menjelang rilis data PMI jasa tadi. Sementara itu, EUR/GBP berada pada posisi 0.7249 dari sebelumnya di 0.7244.


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE