Menu

PMI Manufaktur China Di 50.1, AUD/USD Tambah Laju Kenaikan

N Sabila

Dolar Australia makin melonjak setelah data pendahuluan PMI HSBC China bulan Februari dilaporkan lebih tinggi dibandingkan dengan ekspektasi. Pasar China pekan ini telah dibuka kembali setelah tutup selama hampir satu minggu dalam rangka tahun baru Imlek.

Dolar Australia makin melonjak setelah data pendahuluan PMI HSBC China bulan Februari dilaporkan lebih tinggi dibandingkan dengan ekspektasi. Pasar China pekan ini telah dibuka kembali setelah tutup selama hampir satu minggu dalam rangka tahun baru Imlek.


AUD/USD diperdagangkan pada kisaran 0.7876 atau naik 0.57 persen sejak survei HSBC merilis bahwa PMI manufaktur China untuk bulan Februari sukses meraih level 50.1, lebih tinggi daripada ekspektasi penurunan 49.5 serta lebih tinggi daripada angka PMI Manufaktur final pada bulan Januari di angka 49.7. Level manufaktur di atas 50 berarti ekspansi dan China adalah negara partner perdagangan nomor satu bagi Australia.

Sementara itu, indeks harga upah Australia untuk kuartal empat dan penyelesaian pekerjaan konstruksi mengalami kenaikan dengan persentase yang sama, yakni 0.6 persen, sesuai dengan ekspektasi dan laju tahunan mengalami kenaikan hingga 2.5 persen. Penyelesaian pekerjaan konstruksi jatuh 0.2 persen daripada kejatuhan 1.2 persen yang diekspektasikan.

Dolar AS Melemah

Dolar Australia sempat melemah terhadap Dolar AS menjelang hari H testimoni Yellen. Namun dini hari tadi, pernyataan Yellen justru memangkas perolehan Dolar AS, sehingga pair AUD/USD pun makin melambung. Dalam testimoni yang dilaksakan sebelum kongres Komite Senat Perbankan ini, Yellen mengatakan bahwa bank sentral akan segera mengubah istilah "bersabar untuk menaikkan suku bunga".


Berita Forex Lainnya

USD
EUR
CHF
CAD
GBP
JPY
CNY
AUD





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE