EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.540   |   GBP/USD 1.245   |   AUD/USD 0.642   |   Gold 2,388.63/oz   |   Silver 28.68/oz   |   Wall Street 37,841.35   |   Nasdaq 15,601.50   |   IDX 7,087.32   |   Bitcoin 63,512.75   |   Ethereum 3,066.03   |   Litecoin 80.80   |   XAU/USD bullish efek masih berlanjutnya tensi konflik Israel-Iran, 13 jam lalu, #Emas Fundamental   |   Pasar bergerak dalam mode risk-off di tengah berita utama mengenai serangan Israel ke Iran, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Poundsterling menemukan area support, meskipun sentimen risk-off membuat bias penurunan tetap terjaga, 14 jam lalu, #Forex Fundamental   |   GBP/JPY bertahan di bawah level 192.00 setelah data penjualan ritel Inggris, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mencatat jumlah pengunjung saat libur lebaran 2024 ini mencapai 432,700 orang, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.2% menjadi 5,039, sementara Nasdaq 100 turun 0.4% menjadi 17,484 pada pukul 20:09 ET (00:09 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 37,950, 20 jam lalu, #Saham AS   |   Netflix turun hampir 5% dalam perdagangan aftermarket setelah prospek pendapatannya pada kuartal kedua meleset dari estimasi, 20 jam lalu, #Saham AS   |   Apple menghapus WhatsApp dan Threads milik Meta Platforms (NASDAQ:META) dari App Store di Cina pada hari Jumat setelah diperintahkan oleh pemerintah Cina, 20 jam lalu, #Saham AS

Outlook Teknikal EUR/USD Dan USD/JPY 31 Oktober

Penulis

Bias intraday EUR/USD masih negatif selain karena harga yang bergerak di bawah Cloud/Kumo Ichimoku adalah juga karena harga berada dalam lintasan Descending Channel. Bias intraday USDJPY masih positif pada pair ini dengan harga yang bergerak bullish mengejar resisten atau level puncak di kisaran 110.08/109.90.

EUR/USD: Bias Intraday Negatif dalam Lintasan Descending Channel

Setelah spike lower shadow candlestick H4 yang sempat mencetak Low 1.2547 sebelum bouncing, level-level High dan Lower High (1.2893 & 1.2770) serta Low dan Lower Low (1.2613 & 1.2547) cenderung membentuk koridor Descending Channel. Setelah saya men-setup Equidistant Channel (tools pada platform MT4) terlihat cukup jelas bahwa saat ini EUR/USD sedang berada dalam lintasan channel yang menurun dalam skala intraday. Kondisi ini justru memudahkan kita untuk mencermati level-level breakout dari channel tersebut.

EURUSD_H4_20141031klik untuk memperbesar

Bias intraday EUR/USD masih negatif selain karena harga yang bergerak di bawah Cloud/Kumo Ichimoku adalah juga karena harga berada dalam lintasan Descending Channel yang mencerminkan tekanan bearish pada pair ini. Kijun-sen yang berfungsi sebagai equilibrium level dan resisten dinamis tercatat berada di 1.2658.

Umumnya candlestick dengan spike lower shadow yang berada cukup dekat di area support justru dapat berisiko upside yang barangkali akan terbatas, mengingat bahwa pair ini berada dalam tekanan bearish, namun setidaknya masih akan ada upaya menguji area resisten 1.2658/45 (Kijun-sen dan flat Kumo 16-21 Oktober). Tidak tertutup kemungkinan kita akan menemukan aksi short-term sellers di kisaran resisten tersebut dan bahkan di kisaran resisten berikutnya (1.2726 - 1.2745), tentunya dengan SL dan target yang terukur.

Pada sisi upside, di atas Kijun-sen 1.2658 dibutuhkan untuk mengurangi bias bearish sekaligus berhadapan dengan flat Kijun (23-27 Oktober) 1.2726 dan kemudian flat Kumo (24-29 Oktober) 1.2745. Break di atas resisten penting 1.2470 dapat mengubah bias intraday menjadi positif sekaligus sebagai konfirmasi awal breakout Descending Channel yang berpeluang bullish untuk mengejar resisten berikutnya. Sebaliknya pada sisi downside, di bawah Kijun-sen dan flat Kumo 16-21 Oktober (1.2658/1.2645) masih akan berisiko bearish berhadapan dengan support 1.2570. Break tegas di bawah support penting 1.2547 dapat memicu aksi sellers mengejar Low 1.2499 dan kemudian mencetak harga yang lebih rendah berikutnya.

Level-level intraday untuk hari ini (31 Oktober) adalah sebagai berikut: Resisten 1.2770, 1.2745/26, 1.2658/45, Support 1.2570, 1.2547, 1.2499.

Jangan lupa bahwa nanti sore pukul 17:00 WIB kita akan berhadapan dengan data penting CPI Flash Estimate y/y zona Euro, yang dapat berimplikasi pada volatilitas harga EUR/USD.

USD/JPY: Bias Intraday Positif, Mengejar Area Resisten 110.08/109.90

Bias intraday masih positif pada pair ini dengan harga yang bergerak bullish mengejar resisten atau level puncak di kisaran 110.08/109.90. Namun bila kita melihat indikator RSI pada chart H4, pergerakan bullish terlihat agak rapuh yang berisiko konsolidasi downside meskipun indikator tersebut masih menyisakan sedikit ruang untuk bergerak upside.

USDJPY_H4_20141031klik untuk memperbesar

Pada sisi upside, selama harga bergerak di atas flat Kijun-sen (2-7 Oktober) 109.04, maka risiko bullish mengejar level puncak (110.08/109.90) masih tetap terjaga. Break di atas 110.08 dapat memicu aksi buyers untuk mencetak harga yang lebih tinggi berikutnya (resisten Monthly yang terdekat berada di level 110.66). Sebaliknya pada sisi downside, di bawah 109.04 berpotensi mengejar support 108.73. Di bawah Kijun-sen 108.53 dibutuhkan untuk mengurangi bias bullish.

Level-level intraday untuk hari ini (31 Oktober) adalah sebagai berikut: Resisten 110.66, 110.08/109.90, Support 109.04, 108.73, 108.53.

Arsip Analisa By : Buge Satrio
209838
Penulis

Buge Satrio Lelono memiliki latar belakang pendidikan IT dan mengenal forex sejak tahun 2003 ketika platform Metatrader masih versi 3. Setelah berlatih di akun demo selama beberapa tahun dan mencoba berbagai teknik trading, Buge menekuni forex secara full-time sejak awal 2014. Kini aktif trading mengandalkan pengamatan Price Action, Ichimoku Kinko-hyo, Trading Plan, dan pengendalian risiko tak lebih dari 1 persen.