EUR/USD 1.075   |   USD/JPY 155.610   |   GBP/USD 1.248   |   AUD/USD 0.656   |   Gold 2,318.22/oz   |   Silver 27.57/oz   |   Wall Street 39,032.50   |   Nasdaq 16,332.56   |   IDX 7,166.81   |   Bitcoin 62,334.82   |   Ethereum 3,006.58   |   Litecoin 80.82   |   Para trader valas sudah menantikan data inflasi minggu depan, 9 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Dolar AS bertahan pada kenaikan pemulihan karena pasar menilai Komentar the Fed, 9 jam lalu, #Forex Fundamental   |   AUD/JPY melayang di sekitar level 102.00 di tengah RBA yang kurang hawkish, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF membukukan kenaikan moderat di atas level 0.9080 karena pernyataan hawkish the Fed, dolar AS menguat, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) atau Antam akan melangsungkan rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) dengan agenda pembagian dividen, 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Harga saham PT Xolare RCR Energy Tbk (SOLA) mengalami kenaikan 13% ke level Rp125 setelah IPO pada hari ini (8/Mei), 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Elon Musk mengusulkan untuk menguji paket bantuan pengemudi canggih Tesla (NASDAQ: TSLA) di Cina dengan menerapkannya di robotaxis, selama kunjungannya baru-baru ini ke negara tersebut, 16 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 stabil di 5,214, sementara Nasdaq 100 datar di 18,205 pada pukul 19:15 ET (23:15 WIB). Dow Jones berada di kisaran 39,022, 17 jam lalu, #Saham AS

EUR/AUD Episode 2 : Bentuk Pola Head And Shoulders

Penulis

Secara teknikal EUR/AUD mungkin akan kembali downtrend setelah gagal menembus resistance 1.4585 dan berpeluang membentuk pola head and shoulders. Peluang sell setelah harga menembus neck line disekitar 1.4220 dengan target 1.4145 hingga 1.4050.

Dari analisa EUR/AUD bulan lalu, tampaknya pasangan mata uang ini akan meneruskan downtrend setelah kembali gagal menembus resistance kuat 1.4585 dan berpeluang membentuk pola head and shoulders (H&S). Pola H&S dianggap berhasil jika harga telah menembus neck line. Jika Anda telah menutup posisi sell pada sekitar level support 1.4277 (23.6% Fibo retracement dari analisa bulan lalu), bisa kembali masuk posisi sell setelah harga menembus neck line disekitar level 1.4220 (chart daily dibawah), dengan target 1.4145 (61.8% Fibo retracement) hingga 1.4050.

EUR/AUD Episode 2 : Bentuk Pola Head And


Kemungkinan EUR/AUD akan kembali downtrend:
1. Pada chart daily tampak terbentuk pola head and shoulders, dengan kemungkinan neck line akan ditembus.
2. Kurva indikator MACD chart daily bergerak dibawah garis sinyal dan dibawah level 0.00, juga histogram OSMA yang berada dibawah 0.00.
3. Harga masih bergerak dibawah kurva indikator simple moving average (sma) 200 day.
4. Pada chart weekly terbentuk double formasi candle shooting star yang menunjukkan kemungkinan bearish.
5. Histogram indikator MACD chart weekly menunjukkan dominan bearish (warna merah) dan bergerak dibawah level 0.00.
6. Indikator ADX pada chart daily dan chart weekly keduanya dominan bearish (histogram warna merah).
7. Perbedaan suku bunga antara European Central Bank (ECB) dan Reserve Bank of Australia (RBA) yang cukup tinggi. Saat ini suku bunga RBA adalah 2.50% sementara ECB 0.05% sehingga carry trade dengan sell EUR/AUD (sell EUR dan buy AUD) akan menarik.

Resistance : 1.4361 (level 38.2% Fibo retracement) ; 1.4490 (23.6% Fibo retracement) ; 1.4585.
Support : 1.4252 (50% Fibo retracement) ; 1.4220 (neck line) ; 1.4145 (61.8% Fibo retracement) ; 1.4050 ; 1.4017 (76.4% Fibo retracement) ; 1.3801 (harga terendah 8 September 2014).
Fiboncci retracement:
Titik low : 1.3801 (harga terendah 8 September 2014)
Titik high : 1.4704 (harga tertinggi 16 Oktober 2014)

Sumber : www.forex.com : EUR/AUD: Will AUD be Head and Shoulders above EUR tomorrow?

Arsip Analisa By : Martin
211581
Penulis

Martin Singgih memulai trading sejak 2006. Pernah menjadi scalper dan trader harian, tetapi sekarang cenderung beraktivitas sebagai trader jangka menengah-panjang dengan fokus pada faktor fundamental dan Money Management. Strategi trading yang digunakan berdasarkan sinyal dari Price Action dengan konfirmasi indikator teknikal.