EUR/USD 1.081   |   USD/JPY 151.210   |   GBP/USD 1.264   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,233.48/oz   |   Silver 25.10/oz   |   Wall Street 39,807.37   |   Nasdaq 16,379.46   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 70,744.95   |   Ethereum 3,561.29   |   Litecoin 94.22   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 17 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 17 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 17 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 17 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 23 jam lalu, #Saham Indonesia

Ulasan Saham 29 Juni: IHSG Melejit Mendekati Level 5,000

Penulis

IHSG mencatatkan level resistance tertingginya tahun ini, didukung oleh sentimen domestik terutama oleh tax amnesty, bagaimana faktor tax amnesty dalam mempengaruhi pasar saham? lalu ke level berapa target IHSG selanjutnya?

IHSG Dalam Catatan

Ulasan Saham 29 Juni: IHSG Melejit Mendekati

IHSG benar-benar mendapatkan momentum-nya saat ini. Jika tulisan saya dulu pernah mengatakan IHSG akan memiliki 3 fase di tahun ini, maka saat ini IHSG berada pada fase 2, yang akan bergerak di level 5,000-an. Berdasarkan tinjauan teknikal IHSG memiliki momentum karena saat ini harga bergerak di atas MA20 dan MA20 di atas MA50, kemudian MACD golden cross, dan RSI rebound.

Secara umum, IHSG sedang dalam tren bullish yang terkonfirmasi pada chart monthly. Dalam jangka dekat IHSG akan menyentuh level 5,000, terdekat di sekitar 4,985, 5,015 dan 5,050.

Economic Update

Tingkat pertumbuhan tahunan ekonomi AS untuk kuartal pertama direvisi naik menjadi 1.1%, namun angka tersebut masih menjadi salah satu yang paling lemah dalam beberapa tahun terakhir.

Indeks kepercayaan konsumen di AS bergerak lebih tinggi di bulan Juni dalam survei yang diambil sebelum Inggris memilih untuk meninggalkan Uni Eropa. The Conference Board melaporkan bahwa indeks kepercayaan konsumen naik ke level 98 dari 92.4 di bulan Mei.

Equity Comment

Brexit dan Tax Amnesty cukup menggairahkan pasar saham Indonesia. Kedua faktor tersebut dapat menjelaskan hubungan dengan proyeksi kenaikan IHSG. Kemarin (28/06), IHSG berhasil menguat hampir 1% dalam 1 hari perdagangan. Hal tersebut di ikuti dengan penguatan nilai tukar rupiah yang saat ini berada di level Rp 13,150.

Mekanisme tax amnesty akan membuat defisit APBN sedikit mengecil, pada level -2.5/-2.6% dari -2.9%, kemudian fiskal yang lebih sehat akan membuat pemerintah memiliki ruang terbuka guna mem-boost pos belanja infrastruktur. Pada gilirannya, pos belanja infrastruktur akan meningkatkan belanja masyarakat. Lalu di sisi nilai aset pada sisi pendanaan, dana yang masuk ke Indonesia dapat disalurkan pada reksadana, saham, obligasi, property, dan infrastruktur. Hasilnya pemerintah memiliki beberapa instrumen pendukung likuiditas keuangan yang dimana hal ini dapat digunakan sebagai opsi tambahan.

Bagaimana brexit? Brexit membuat USD menguat terhadap beberapa mata uang dunia lainnya. Penguatan dollar membuat ekspor US menjadi sedikit mahal dan kemudian membuat transaksi berjalan tidak sehat, harga komoditas juga turun, lalu The Fed jadi serba salah untuk menaikkan suku bunga dan suku bunga ditahan. Dampaknya ke Indonesia ialah Bank Indonesia (BI) bisa mulai memetakan penurunan suku bunga lebih lanjut, yang dimana hal tersebut sejalan dengan inflasi yang ter-manage di level 4% (yoy). Kedua faktor tersebut dapat menjadi alasan bagi IHSG yang dalam tren menguat saat ini.

Beberapa sektor yang akan dapat berdampak langsung pada kebijakan tax amnesty ialah: konstruksi, properti, barang konsumsi serta sektor semen.

Penguatan IHSG membuat beberapa saham menembus level tertingginya dalam satu tahun terakhir, yakni: FASW, ASMI, IGAR, AGRO.

Kemudian saham-saham yang telah diperdagangkan di atas garis teknikal MA10 ialah: AKRA, JSMR, TLKM, SCMA, KLBF,WTON, ACES, SIMP, BBKP, PNLF, DSFI.

Saham-saham short term bullish reversal, yaitu setelah harga mengalami konsolidasi/koreksi dimana garis teknikal MA10 masih dibawah garis teknikal MA20, terlihat harga hari ini mampu breakout menembus MA20 nya menandakan adanya bullish reversal, > SMGR, BNGA, AKRA, IPOL, GDST, MDKA, KLBF.

Arsip Analisa By : Aditya Putra
267729
Penulis

Aditya Putra telah aktif di dunia saham selama lebih dari 6 tahun dan hingga saat ini masih menjadi seorang Equity Analyst di perusahaan sekuritas. Aditya menyukai Value Investing, selalu berhasrat menemukan Hidden Gems di saham-saham Small Caps Indonesia, dan terus mengamati saham-saham yang salah harga.