EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.850   |   GBP/USD 1.237   |   AUD/USD 0.645   |   Gold 2,305.79/oz   |   Silver 26.89/oz   |   Wall Street 38,239.98   |   Nasdaq 15,451.31   |   IDX 7,110.81   |   Bitcoin 66,837.68   |   Ethereum 3,201.65   |   Litecoin 85.47   |   EUR/JPY pertahankan kenaikan setelah hasil beragam dalam data IMP Jerman dan zona Euro, di atas level 165.00, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/GBP terdepresias ke dekat level 0.8600 setelah hasil beragam dalam data IMP zona Euro dan Inggris, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/JPY naik ke puncak baru harian, di atas pertengahan 191.00 setelah IMP Inggris beragam, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling incar lebih banyak penurunan di tengah kuatnya prospek penurunan suku bunga BoE, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   PT Essa Industries Indonesia Tbk (ESSA) pada kuartal I/2024 meraup pendapatan senilai $73.82 juta, menyusut 15.96% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) akan menggelar rapat umum pemegang saham (RUPS) hari ini, guna memberikan keputusan pembagian dividen serta pengangkatan direksi baru, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Waskita Karya (WSKT) kembali memenangkan gugatan permohonan PKPU yang dilayangkan kedua kalinya oleh emiten keluarga Jusuf Kalla, Bukaka (BUKK), 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) melesat 20% seiring rencana perseroan melakukan kuasi reorganisasi untuk membagikan dividen kepada para pemegang saham, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Ulasan Saham 24 Februari: Saham-saham Ini Berpotensi Naik di Pekan Depan

Penulis

Ada beberapa saham yang masuk radar kami melihat potensi arah jangka pendek-nya jika dilihat secara teknikal dan memiliki peluang untuk naik di pekan depan.

Saham-saham Potensial

Melihat beberapa kejadian berdasarkan analisa teknikal, kami rangkum beberapa saham yang patut diperhatikan dalam jangka pendek-nya.

  1. GJTL, saat ini harga saham GJTL telah melewati harga tertingginya di tahun ini, diperdagangkan di level 1,200-1,230. Saat ini berpotensi mengarah ke 1,265 dan selanjutnya 1,350. MACD golden cross, tren penguatan masih akan berlanjut di pekan depan, namun waspada aksi profit taking yang bisa terjadi, support GJTL ada di sekitar 1,125, 1,115 dan 1,045.
  2. ADRO, hari ini ADRO bergerak sideways, namun jangan terkecoh, karena garis MA5, berdekatan dengan garis MA middle term, sementara MACD juga cukup cantik, dengan membentuk pola golden cross, jika hari ini ADRO di tutup melemah justru peluang bagi anda untuk menambah barang, karena sekali ADRO menembus 1,750 maka target selanjutnya sudah di level 2,000.
  3. AGII, saham ini masih melanjutkan tren bullishnya, sejak akhir Januari hingga saat ini, dimana pada pergerakan intraday hari ini saham AGII, bergerak di level 1,065-1,075. Target selanjutnya untuk saham AGII di 1,095 dan 1,110. Tren bullish untuk saham AGII.
  4. ASII, saham sektor aneka industri ini dan salah satu saham blue chips menunggu konfirmasi macd golden cross, jika hari ini ditutup positif, maka pada perdagangan hari ini saham ini layak diperhatikan, saham ASII sedang mencoba menutup gap di antara level 7,970-8,050. Jika gap tertutup maka target selanjutnya untuk saham ASII ini akan ke level 8,150-8,275.
  5. SDMU, saham ini terkonfrimasi macd golden cross per tanggal (23/02), dimana harga telah menguat sepanjang pekan ini, salah satu pilihan saham yang baik di pekan depan, target terdekat ada di sekitar 420, kemudian 440. RSI belum jenuh beli dan masih dapat melanjutkan penguatan, untuk stop loss bisa jika saham break 400 ke bawah.
  6. ROTI, saham ini sedang berupaya untuk kembali dalam jalur uptrend-nya, MACD bisa terkonfirmasi golden cross jika hari ini saham ROTI di tutup positif, dengan MA5 dibawah MA20 dan MA50, target terdekatnya ada di sekitar 1,555, dan 1,570.

 

IHSG View

Ulasan Saham 24 Februari: Saham-saham

Ditutup mendekati level 5,400, sesuai ulasan saya sehari sebelumnya, dengan penguatan IHSG hari ini (24/02), maka MACD Golden Cross, untuk perdagangan pekan depan. Jika IHSG tidak ada sentimen negatif, maka IHSG akan mencoba support baru di 5,400, namun tetap waspada karena saat ini di dalam negri masih minim dorongan positif, justru pasar akan melihat ekspektasi inflasi selama bulan Januari yang akan dirilis di awal bulan Februari nanti.

Arsip Analisa By : Aditya Putra
277779
Penulis

Aditya Putra telah aktif di dunia saham selama lebih dari 6 tahun dan hingga saat ini masih menjadi seorang Equity Analyst di perusahaan sekuritas. Aditya menyukai Value Investing, selalu berhasrat menemukan Hidden Gems di saham-saham Small Caps Indonesia, dan terus mengamati saham-saham yang salah harga.