EUR/USD 1.064   |   USD/JPY 154.630   |   GBP/USD 1.245   |   AUD/USD 0.642   |   Gold 2,368.46/oz   |   Silver 28.26/oz   |   Wall Street 37,753.31   |   Nasdaq 15,683.37   |   IDX 7,130.84   |   Bitcoin 61,276.69   |   Ethereum 2,984.73   |   Litecoin 80.17   |   USD/CHF temukan beberapa area support di atas level 0.9100 di tengah sentimen hati-hati, amati ketegangan geopolitik, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/GBP turun di bawah level 0.8550 setelah data IHK Inggris beragam, fokus beralih ke inflasi zona Euro, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Pratinjau IHK Inggris: Inflasi IHK Inggris melunak menjadi 3.2% di bulan Maret versus prakiraan 3.1%, 18 jam lalu, #Forex Fundamental   |   XAU/USD tetap stabil di atas $2,350 di tengah kewaspadaan pasar, 18 jam lalu, #Emas Teknikal   |   PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) kembali melakukan upaya untuk restrukturisasi utang. Kali ini, WSKT melakukan restrukturisasi kredit PT Waskita Fim Perkasa Realti untuk proyek Vasaka Solterra, 21 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Investor asing memborong sejumlah saham, termasuk milik konglomerat Prajogo Pangestu TPIA-BREN dan Garibaldi Thohir ADMR-MBMA, saat IHSG anjlok, 21 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Morgan Stanley (NYSE:MS) berencana untuk mulai memangkas sekitar 50 pekerjaan perbankan investasi di Asia, tidak termasuk Jepang, minggu ini, dengan sebagian besar ditujukan untuk Hong Kong dan Cina, 21 jam lalu, #Saham AS   |   Apple Inc (NASDAQ:AAPL) akan menjajaki kemungkinan untuk membangun fasilitas manufaktur di Indonesia, 21 jam lalu, #Saham AS

14 Agustus 2017: GDP Jepang, Retail Sales New Zealand, Industri China

Penulis

Data dan peristiwa berdampak hari ini adalah GDP Jepang, Retail Sales New Zealand, Industrial Production China dan Eurozone dan pidato asisten gubernur RBA Christopher Kent.

Senin, 14 Agustus 2017:

Jam 05:45 WIB: data Retail Sales di Selandia Baru kwartal kedua tahun 2017 (Berdampak tinggi pada NZD)

Tidak seperti negara-negara mata uang utama lainnya, Selandia Baru merilis data penjualan retail sekali dalam tiga bulan atau per kwartal dan relatif agak terlambat. Namun demikian data ini tetap penting dan berdampak tinggi. Data yang dirilis adalah penjualan retail total dan penjualan retail inti yang tidak termasuk otomotif (Core Retail Sales). Penjualan retail total lebih berdampak. Angka rilis berupa persentase perubahan penjualan dibandingkan dengan kwartal sebelumnya (quarter per quarter atau q/q).

14 Agustus 2017: GDP Jepang, Retail
Penjualan retail total pada kwartal pertama lalu naik 1.5%, lebih tinggi dari perkiraan yang akan naik 1.1% dan yang tertinggi sejak kwartal kedua tahun lalu. Penjualan retail inti juga naik 1.2%, lebih tinggi dari perkiraan yang akan naik 0.9% dan juga yang tertinggi sejak kwartal kedua tahun lalu.

Kenaikan penjualan retail kwartal pertama tersebut disebabkan oleh meningkatnya penjualan kendaraan bermotor, jasa di sektor makanan dan minuman dan peralatan elektrik dan elektronik.

Untuk kwartal kedua tahun 2017 diperkirakan penjualan retail total akan kembali naik 0.9%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan NZD menguat.

Jam 06:35 WIB
: pidato asisten gubernur RBA Christopher Kent (Berdampak medium pada AUD)

Christopher Kent dijadwalkan berbicara di Moody's Analytics forum, di Sydney. Isi pidato Kent bisa dibaca disini.

Jam 06:50 WIB
: data Preliminary Gross Domestic Product (GDP) Jepang kwartal kedua tahun 2017 (Berdampak tinggi pada JPY)

Disebut juga dengan real GDP, dan dirilis oleh Cabinet Office setiap kwartal. GDP menunjukkan nilai total barang dan jasa yang dihasilkan Jepang dalam periode waktu tertentu dan digunakan sebagai ukuran pertumbuhan ekonomi. Untuk Jepang data GDP dirilis 2 kali, Preliminary (data awal) dan Final. Preliminary GDP yang merupakan rilis pertama biasanya lebih berdampak dari Final. Hasil rilis berupa persentase perubahan dibandingkan dengan kwartal sebelumnya (q/q).

14 Agustus 2017: GDP Jepang, Retail
Kwartal pertama lalu ekonomi Jepang tumbuh 0.3% (revisi dari data sebelumnya yang tumbuh 0.5%), lebih rendah dari perkiraan yang akan tumbuh 0.4% dan sama dengan kwartal sebelumnya.

Kenaikan GDP kwartal pertama tersebut disebabkan oleh meningkatnya pengeluaran konsumen, ekspor, investasi di sektor non perumahan dan pengeluaran pemerintah.

Untuk kwartal kedua tahun 2017 diperkirakan GDP Jepang q/q akan kembali tumbuh 0.6%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan JPY menguat.

Jam 09:00 WIB
: data Industrial Production China bulan Juli 2017 (Berdampak tinggi pada AUD dan NZD)

Indikator yang disebut juga dengan Industrial Output ini mengukur hasil produksi yang dihasilkan oleh sektor manufaktur, pertambangan dan industri lainnya di China. Karena China merupakan partner dagang utama Australia, Canada dan Uni Eropa, maka perubahan output industri yang merupakan penggerak utama ekonomi China akan sangat mempengaruhi kondisi perekonomian partner dagangnya.

Industrial Production dianggap sebagai salah satu indikator awal bagi laju perekonomian China. Hasil rilis berupa persentase perubahan dibandingkan dengan bulan sebelumnya (month over month atau m/m) dan dengan bulan yang sama pada tahun sebelumnya (year over year atau y/y).

14 Agustus 2017: GDP Jepang, Retail
Bulan Juni lalu output industri China y/y kembali naik 7.6%, lebih tinggi dari perkiraan yang akan naik 6.5% dan yang tertinggi dalam 3 bulan terakhir, sementara untuk m/m naik 0.81%, juga tertinggi dalam 3 bulan terakhir. Pada bulan Juni 2017 sektor manufaktur, industri gas, air bersih dan listrik mengalami kenaikan sementara sektor pertambangan mengalami kontraksi.

Untuk bulan Juli 2017 diperkirakan output industri China y/y akan kembali naik 7.2%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan AUD dan NZD menguat.

Jam 16:00 WIB
: data Industrial Production kawasan Euro bulan Juni 2017 (Berdampak medium pada EUR)

Data ini mengukur persentase perubahan output sektor manufaktur, pertambangan dan energi di kawasan Euro. Rilis data berupa persentase perubahan month over month (m/m) yaitu persentase perubahan yang dibandingkan bulan lalu, dan year over year (y/y) yang dibandingkan dengan bulan yang sama pada tahun sebelumnya. Yang lebih berdampak adalah data m/m.

Sektor industri menyumbang sekitar 25% dari total GDP kawasan Euro. Karena indikator yang sama untuk Jerman dan Perancis telah dirilis sebelumnya, data ini relatif kurang berdampak kecuali terjadi perubahan signifikan.

14 Agustus 2017: GDP Jepang, Retail
Industrial Production kawasan Euro bulan Mei lalu naik 1.3%, lebih tinggi dari perkiraan yang akan naik 1.0% dan yang tertinggi sejak bulan Nopember tahun lalu, sementara untuk basis tahunan (y/y) bulan Pebruari lalu naik 4.0%, tertinggi dalam setahun terakhir. Pada bulan Mei 2017 produksi energi meningkat sebesar 0.9% sementara produksi durable goods naik 1.8% dan non durable goods naik 1.2%.

Untuk bulan Juni 2017 diperkirakan Industrial Production kawasan Euro m/m akan turun 0.5% (atau -0.5%) dan y/y diperkirakan naik 2.8%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung mendukung penguatan EUR.

Keterangan
: Update kabar terakhir terkait indikator fundamental bisa diperoleh di Berita Forex Seputarforex .

Arsip Analisa By : Martin
279881
Penulis

Martin Singgih memulai trading sejak 2006. Pernah menjadi scalper dan trader harian, tetapi sekarang cenderung beraktivitas sebagai trader jangka menengah-panjang dengan fokus pada faktor fundamental dan Money Management. Strategi trading yang digunakan berdasarkan sinyal dari Price Action dengan konfirmasi indikator teknikal.


Ediyo Yoga
Pak artikel forex mingguan nya saya tunggu pak martin
Ediyo Yoga
om di tunggu om prediksi mingguanya 18/08/17
Martin S
@ Ediyo Yoga:
Untuk minggu ini saya berhalangan menulis artikel analisa rekap mingguan Pak. Nanti minggu depan akan kembali tersaji. Kalau rekap minggu ini disampaikan, fokusnya adalah kelanjutan konflik AS-Korut, notulen FOMC, Retail Sales AS dan Inggris dan CPI Inggris. Jika konflik dengan Korut mereda USD akan kembali menguat, dan dengan data ekonomi pasca FOMC meeting yang bagus (GDP, NFP dan Retail Sales yang dirilis kemarin malam) maka peluang kenaikan suku bunga The Fed dalam tahun ini akan tinggi dan USD akan menguat, meski notulen FOMC agak dovish. Sementara CPI dan Retail Sales Inggris akan menentukan sikap BoE selanjutnya. Kemarin hasil rilis CPI Inggris dibawah perkiraan dan GBP melemah, tinggal menunggu data Retail Sales Kamis besok.

Terima kasih atas perhatiannya.