EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.850   |   GBP/USD 1.237   |   AUD/USD 0.645   |   Gold 2,305.79/oz   |   Silver 26.89/oz   |   Wall Street 38,239.98   |   Nasdaq 15,451.31   |   IDX 7,110.81   |   Bitcoin 66,837.68   |   Ethereum 3,201.65   |   Litecoin 85.47   |   EUR/JPY pertahankan kenaikan setelah hasil beragam dalam data IMP Jerman dan zona Euro, di atas level 165.00, 2 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/GBP terdepresias ke dekat level 0.8600 setelah hasil beragam dalam data IMP zona Euro dan Inggris, 2 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/JPY naik ke puncak baru harian, di atas pertengahan 191.00 setelah IMP Inggris beragam, 2 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling incar lebih banyak penurunan di tengah kuatnya prospek penurunan suku bunga BoE, 2 jam lalu, #Forex Fundamental   |   PT Essa Industries Indonesia Tbk (ESSA) pada kuartal I/2024 meraup pendapatan senilai $73.82 juta, menyusut 15.96% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) akan menggelar rapat umum pemegang saham (RUPS) hari ini, guna memberikan keputusan pembagian dividen serta pengangkatan direksi baru, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Waskita Karya (WSKT) kembali memenangkan gugatan permohonan PKPU yang dilayangkan kedua kalinya oleh emiten keluarga Jusuf Kalla, Bukaka (BUKK), 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) melesat 20% seiring rencana perseroan melakukan kuasi reorganisasi untuk membagikan dividen kepada para pemegang saham, 8 jam lalu, #Saham Indonesia

Divergence Trading Regular dan Hidden

Penulis

Apa itu Divergence Trading dan bagaimana jika terdapat cara trading dengan suatu risiko yang rendah?

Apa itu Divergence Trading dan Bagaimana jika terdapat cara trading dengan suatu risiko yang rendah untuk sell di dekat top maupun buy yang berada didekat bottom pada sebuah tren? Lalu bagaimana jika anda sudah dalam posisi buy dan anda bisa tahu waktu yang tepat untuk keluar dari pasar ? Bagaimana jika anda percaya terhadap pasangan mata uang yang akan terus turun namun ingin open sell dengan harga yang lebih baik atau dengan entri yang kurang berisiko? Mungkin ada baiknya anda menggunakan sebuah cara yang dikenal dengan Divergence Trading.

Singkat kata, perbedaan dapat dilihat dengan membandingkan tindakan suatu harga dan pergerakan pada indikator. Tidak perduli terhadap indikator yang sedang anda gunakan. Dimana anda dapat menggunakan Relative Strength Index, MACD, Stochastic, CCi dan lain-lain. Dalam menggunakan Divergence Trading dapat sangat berguna dalam menemukan suatu melemahnya tren atau pembalikan momentum. Bahkan kadang-kadang anda dapat menggunakannya sebagai sinyal untuk kelanjutan suatu trend. Divergence trading terdapat dua jenis, yakni Regular Divergence dan Hidden Divergence dimana kedua hal tersebut akan saya kupas untuk anda semua dibawah ini.

 

1. Regular Divergence

Regular Divergence digunakan sebagai tanda adanya kemungkinan suatu pembalikan sebuah tren. Jika pergerakan harga sedang mengarah lebih rendah (lower low/LL), tetapi osilator membentuk rendah yang lebih tinggi (higher low /HL), ini dianggap sebagai Regular Bullish Divergence. Hal ini biasanya terjadi pada akhir sebuah tren turun. Jika oscillator gagal membuat lower low yang baru, kemungkinan bahwa harga akan naik. Berikut adalah gambar dimana Regular Bullish Divergence sedang terjadi.

RBD - twps2 - pendulangforex

Apabila pergerakan suatu harga sedang membentuk tinggi yang mana bergerak lebih tinggi (higher high / HH), dan oscilator membentuk tinggi yang lebih rendah (lower high/LH), maka pergerakan ini dinamakan dengan Regular Bearish Divergence. Regular bearish divergence terjadi jika sebuah trend sedang menunjukkan pergerakan harga yang naik.

Pada gambar di bawah ini, kita akan melihat harga yang membalik arah setelah membentuk higher high dengan oscilator membentuk lower high.

RbrD - twps2 - pendulangforex

Seperti yang dapat anda lihat pada gambar di atas, di mana regular divergence adalah paling baik digunakan ketika mencoba untuk memilih top dan bottom. Dimana anda sedang mencari sebuah daerah dimana harga akan berhenti dan begitupun dengan sebaliknya. Sekarang anda telah mengetahui mengenai Regular Divergence, Mudah dan sangat sederhana bukan mengenai Regular Divergence.

 

2. Hidden Divergence

Divergence tidak hanya terjadi sebagai potensi pembalikan suatu trend, mereka juga dapat digunakan sebagai tanda untuk kelanjutan sebuah tren. Yang perlu untuk selalu anda ingat, tren ialah teman anda, sehingga setiap kali anda bisa mendapatkan sinyal bahwa tren akan terus berlanjut, maka hal ini baik untuk anda. Hidden bullish divergence terjadi ketika pergerakan harga membentuk rendah yang lebih tinggi (Higher Low/HL), namun oscilator membentuk rendah yang lebih rendah (Lower low/LL). Hal ini dapat dilihat ketika sebuah pairs berada dalam trend naik. Setelah harga membentuk rendah yang lebih tinggi dan melihat oscilator membentuk rendah yang lebih rendah.

Pergerakan tersebut dapat anda lihat pada gambar di bawah ini.

HBeD - twps2 - pendulangforex

Terakhir, kita punya hidden bearish divergence. Hal ini terjadi ketika harga membentuk tinggi yang lebih rendah (Lower High/LH), tetapi osilator membentuk tinggi yang lebih tinggi (Higher high/HH). hal ini terjadi waktu trend menurun.

HBrD - twps2 - pendulangforex

Semoga penjelasan kali ini dapat membantu anda dalam memahami Divergence Trading dan dapat mengaplikasikannya pada saat anda trading.

67304
Penulis

Bayu mengenal dunia investasi saat masih studi di perguruan tinggi, kemudian berlanjut menjadi penulis mengenai berbagai jenis investasi dan strategi-strategi trading di Seputarforex. Bayu meyakini bahwa trading bukanlah mesin jackpot, dan kita harus terus belajar agar bisa menjadi seorang trader sukses.


Bung Tedjo
bingung maw ngapalinnya darimana... disini ada sinyal reversal ada penerusan juga... ada pola yg diambil dari low ada yg dari high juga, semuanya beda2 pula... susah ngapalinnya.........
Yusufprasetya
@bung tedjo: coba bung tedjo perhatikan, tiap yang diukur itu dari high harga, pasti indikasinya bearish, sementara kalau yang diperhatiin lownya, indikasinya pasti bulish. coba nanti bung tedjo liat dichart, kalo ada divergensi high harga sama oscillator, kira2 nanti harga bakal bearish apa kagak. kalo iya coba terus perhatiin divergensi yg ada di low, kira2 nant harga terus bulish apa kagak. coba dikonfirmasi sndiri aja bung biar benar2 tau. pertama2nya mungkin bakal sangat bingung. tapi lama2 juga bakal kebiasaan.
Bung Tedjo
hmm.. bener juga. tapi buat hidden divergence kayaknya perlu dicocokin sm overbought/oversoldnya. soalnya divergensi ini susah juga diapalin kalo mesti nginget2 tiap pola higher high, lower high dan semacamnya. gini tetep aja kan mesti lihatin sinyal jenuhnya dulu biar yakin... emang ini indikator utama dari oscilator sih.
Hari Santoso
Yang paling mudah dari divergensi ini memang jika diambil untuk mengenali pembalikan atau reversal. Namun jika turut memperhitungkan hidden divergence memang bisa membuat analisa ini lebih membingungkan

Sebaiknya untuk bisa mengamati divergensi dengan lebih jeli ada baiknya trader membiasakan trading dengan chart pattern terlebih dulu. Ini akan membantu trader untuk mengenali divergensi dengan lebih mudah karena sudah terbiasa dengan memahami pola chart yang terbentuk
Rey_yuliaddi
lah itu yg lebih gampang buat latian ada juga gelombang elliot atau bentuk2 abcd yg lain.
tp banyakan kalo suda pakai chart pattern jd gg seberapa ngandelin indi teknikal, soalnya ini kan mang alternatif buat trader2 yg gg suka ribet2 make banyak indi dichart. dn lagian nantinya lebih gampang langsung konfirmasi dr chart pattern drpd nungguin divergensi oscilator yg gg pasti munculnya.
Arianto
Divergence ini menarik, namun saya ada pertanyaan, apakah divergence itu harus terjadi untuk sebuah perubahan arah atau penerusan trend? Apakah kalau convergence yang terjadi, arah ga bisa berubah? Lalu ada beberapa orang menggunakan stochastic 5,3,3 ada yang pakai 14,3,3.. .divergence nya pasti berbeda. Terus mana yang harus dipakai atau yang lebih valid dari stochastic itu? Demikian juga dengn RSI, terkadang RSI dan Stochastic sepakat dalam hal Divergence, tapi kadang berbeda juga. Adakah syarat atau rule of the game yang harus diperhatikan terlebih dahulu sebelum menentukan divergence.
Seputarforex
Selamat pagi, Arianto. Anda bisa bertanya langsung dengan pakar forex kami lewat forum tanya jawab atau bergabung dengan komunitas trading seputarforex.