EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.850   |   GBP/USD 1.237   |   AUD/USD 0.645   |   Gold 2,317.32/oz   |   Silver 27.20/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,174.53   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   USD/CAD pertahankan pemulihan moderat, tetap di bawah level 1.3700 Jelang data AS, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   NZD/USD menembus ke segitiga simetris, naik ke dekat level 0.5950, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Bank Indonesia menaikkan suku bunga bulan April ke 6.25%, 16 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF bertahan stabil di sekitar 0.9150, sejalan dengan level tertinggi enam bulan, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Dow Jones Industrial Average naik 0.69% menjadi 38,503. Indeks S&P 500 naik 1.20% menjadi 5,070. Nasdaq Composite naik 1.59% menjadi 15,696, 22 jam lalu, #Saham AS   |   PT Bumi Resources Tbk (BUMI) membukukan kenaikan laba bersih, mengantongi pendapatan senilai $311.01 juta hingga Maret 2024, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) mencetak pendapatan sebesar Rp994.15 miliar dengan laba bersih Rp129.11 miliar, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) menyiapkan dana Rp800 miliar yang bersumber dari kas internal untuk mengeksekusi rencana buyback 396.50 juta saham, 22 jam lalu, #Saham Indonesia

Emas Berusaha Lepas Dari Level Rendah, Amati Yunani

Penulis

Emas sedang berjuang untuk lepas dari level rendah dua minggu pada Kamis siang (28/05) ini pasca dipukul mundur oleh Dolar AS pada sesi-sesi sebelumnya. Ekspektasi bahwa The Fed akan menaikkan tigkat suku bunganya setelah musim panas tahun ini masih santer diyakini oleh para investor. Emas spot juga dipatahkan oleh penguatan Dolar, dengan harga yang flat dengan sedikit perubahan

Emas sedang berjuang untuk lepas dari level rendah dua minggu pada Kamis siang (28/05) ini pasca dipukul mundur oleh Dolar AS pada sesi-sesi sebelumnya. Ekspektasi bahwa The Fed akan menaikkan tigkat suku bunganya setelah musim panas tahun ini masih santer diyakini oleh para investor. Di divisi Comex New York, emas berjangka untuk pengiriman Agustus mengalami kenaikan hingga 0.21 persen untuk diperdagangkan di $1,189.00 per troy ons selama pembukaan sesi Eropa hari ini.

emas_batang
Emas spot juga dipatahkan oleh penguatan Dolar, dengan harga yang flat dengan sedikit perubahan di posisi 1,187.05 per ons pada siang hari ini. Sedangkan harga perak juga mengekor emas, dengan diperdagangkan di level terendah sejak tanggal 13 Mei seharga $16.55 per ons. "Emas dan perak menggelepar di tengah sepinya rilis data ekonomi AS kemarin. Logam-logam mulia tersebut memiliki waktu untuk memberikan petunjuk harga dan melorotnya permintaan (emas) fisik," demikian dituturkan oleh analis HSBC, James Steel, yang dikutip oleh CNBC.

Suku Bunga AS Dan Yunani

Keyakinan para investor akan naiknya suku bunga akhir tahun ini memudarkan daya tarik emas sebagai aset non-interest. Mantapnya data dan menguatnya Greenback membuat para investor meninggalkan emas sebagai aset safe haven.

Krisis Yunani juga tak luput dari pengawasan para investor. Pada hari Rabu kemarin, Pemerintah Yunani mengatakan akan segera mulai untuk membuat draft kesepakatan dengan partner-partner Uni Eropa serta IMF. Menkeu Yunani, Yanis Varoufakis, menyatakan kesiapan Athena untuk melunasi utangnya pada waktu yang telah ditentukan. Dan komentar optimis tersebut direspon positif oleh Jerman, sebagai kreditor terbesar Yunani sekaligus kritikus terpedas dalam negosiasi antara Yunani, UE, dan IMF. Semakin pesimis Yunani, semakin besar peluang meningkatnya permintaan terhadap emas.

234452
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.