EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 157.650   |   GBP/USD 1.249   |   AUD/USD 0.653   |   Gold 2,337.91/oz   |   Silver 27.24/oz   |   Wall Street 38,239.66   |   Nasdaq 15,927.90   |   IDX 7,036.08   |   Bitcoin 63,419.14   |   Ethereum 3,252.17   |   Litecoin 83.88   |   USD/CHF menguat di atas level 0.9100, menjelang data PCE As, 2 hari, #Forex Teknikal   |   Ueda, BoJ: Kondisi keuangan yang mudah akan dipertahankan untuk saat ini, 2 hari, #Forex Fundamental   |   NZD/USD tetap menguat di sekitar level 0.5950 karena meningkatnya minat risiko, 2 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/JPY melanjutkan reli di atas level 167.50 menyusul keputusan suku bunga BoJ, 2 hari, #Forex Teknikal   |   PT PLN (Persero) segera melantai ke Bursa Karbon Indonesia alias IDX Carbon, dengan membuka hampir 1 juta ton unit karbon, 2 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) meraih fasilitas pinjaman dari Bank BNI (BBNI) senilai $250 juta, 2 hari, #Saham Indonesia   |   Induk perusahaan Google, Alphabet Inc (NASDAQ: GOOGL), menguat sekitar 12%, mencapai rekor tertinggi di sekitar $174.70, 2 hari, #Saham AS   |   Nasdaq naik 1.2% menjadi 17,778, sementara S&P 500 naik 0.8% menjadi 5,123 pada pukul 18.49 ET (22.49 WIB). Dow Jones Futures naik 0.1% menjadi 38,323, 2 hari, #Saham AS

Notulensi ECB Pertama Kali: QE Tak Terelakkan

Penulis

Bank Sentral Eropa (ECB) juga merilis notulensi rapatnya pada Kamis (19/02) menyusul notulensi rapat FOMC The Fed yang dirilis dini hari sebelumnya. Dewan ECB memaparkan kebijakannya serta menyampaikan bahwa stimulus moneter lebih banyak dibutuhkan, terutama saat program pelonggaran kuantitatif diluncurkan.

Bank Sentral Eropa (ECB) juga merilis notulensi rapatnya pada Kamis (19/02) menyusul notulensi rapat FOMC The Fed yang dirilis dini hari sebelumnya. Dewan ECB memaparkan kebijakannya serta menyampaikan bahwa stimulus moneter lebih banyak dibutuhkan, terutama saat program pelonggaran kuantitatif diluncurkan.


ECB
Notulensi rapat ECB ini merupakan notulensi yang pertama kali diterbitkan oleh ECB. Tercatat juga bahwa pada pertemuan bulan Januari lalu- tepatnya pada saat program QE resmi diumumkan- para pembuat kebijakan juga memberikan perhatian khusus pada rendahnya inflasi di Zona Euro.

QE Tak Bisa Dihindari

"Terkait masalah lemahnya outlook jangka menengah dan stabilitas harga yang belum sesuai dengan gambaran kebijakan moneter dalam kebijakan yang diberlakukan pada Juni dan September 2014, akomodasi kebijakan moneter yang diberlakukan kemarin (kebijakan moneter QE yang diputuskan pada akhir Januari) tampaknya hanya bisa menanggulangi risiko jangka pendek namun masih kurang untuk menghadapi risiko jangka menengah." demikian yang tercatat dalam minutes atau notulensi rapat ECB tersebut.

Ini artinya, kebijakan pelonggaran moneter ECB memang sudah tidak dapat dihindari. Hal ini diperkuat juga oleh rilis account ECB yang merangkum bahwa sejak bulan April 2014, Presiden ECB Mario Draghi memang sudah bersiap untuk melakukan pembelian obligasi. Dan dalam rilis tersebut disebutkan pula bahwa para pejabat ECB telah berdiskusi untuk membeli semua aset kecuali emas, sebagai target pembelian aset yang potensial.

223382
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.