EUR/USD 1.074   |   USD/JPY 153.190   |   GBP/USD 1.256   |   AUD/USD 0.658   |   Gold 2,302.32/oz   |   Silver 26.76/oz   |   Wall Street 38,225.66   |   Nasdaq 15,840.96   |   IDX 7,134.72   |   Bitcoin 59,123.43   |   Ethereum 2,988.17   |   Litecoin 80.12   |   Penutupan mingguan GBP/USD di atas 1.2550 dapat menarik pembeli, 3 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling bergerak lebih tinggi dengan perhatian tertuju pada NFP AS, 3 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Dolar AS melanjutkan pelemahan karena pasar menunggu data pekerjaan utama, 3 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF kehilangan daya tarik di bawah level 0.9100, menantikan data NFP, 3 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Dow Jones Industrial Average ditutup naik 0.85% ke 38,225, S&P 500 juga menguat 0.91% ke 5,064, dan Nasdaq menanjak 1.51% ke 15,840, 11 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT United Tractors Tbk. (UNTR) menjadwalkan cum dividen pada hari ini, Jumat (3/Mei), 11 jam lalu, #Saham Indonesia   |   BEI menyetop perdagangan saham PT Barito Renewables Energy Tbk. (BREN) mulai hari ini, 11 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Shutterstock, Inc (NYSE: NYSE:SSTK) telah merilis laporan keuangan Q1/2024, melampaui ekspektasi pendapatan dan EBITDA dengan angka $214 juta dan $56 juta, 11 jam lalu, #Saham AS

Cara Mengetahui Nilai Swap

Pemula

2021
Pak, saya jadi penasaran, untuk akun yang pakai swap itu besarannya berapa $ ya? Apakah nilainya tetap atau mengikuti jumlah saldo?
2021

@ Kalista:

Nilai swap bisa berubah-ubah sesuai dengan level suku bunga masing-masing mata uang. Misal Anda buy pasangan mata uang AUD/USD, artinya Anda sedang membeli mata uang AUD dan pada saat yang sama sedang menjual USD.  Ketika Anda membeli maka Anda akan mendapatkan bunga dari pembelian, dan ketika menjual Anda akan mengeluarkan biaya. Besarnya swap tergantung dari selisih suku bunga AUD dan USD. Jadi bisa positif bisa negatif.

Besarnya swap tidak tergantung dari saldo, tetapi tergantung dari ukuran lot atau volume yang Anda transaksikan, dan lamanya waktu menginap. Broker menentukan nilai swap bisa dengan satuan mata uang atau satuan pip (points).


Nilai swap

Untuk penjelasan mengenai swap dalam trading forex, silahkan baca:
2021

Trus klo satuan swap yg dari mata uang atau pips itu aba bisa disetting sendiri? Maksudnya milih sendiri atau udah fix dari broker ya Pak?

2021

@ Kalista:

Itu sudah ketentuan dari broker, tidak bisa disetting sendiri oleh trader.

 

20 Jul 2023
Untuk Kalista,

Anda bisa melihatnya langsung di platform trading. Sebagai contoh pada platform MT4 atau MT5, silakan pilih pair mata uang yang ingin dilihat besaran swapnya pada jenleda Marketwatch. Klik kanan pada pair tersebut, lalu pilih opsi Spesification. Nilai swap akan tertera pada kolom swap short dan swap long.

Sedangkan untuk mengetahui jenis swapnya, anda bisa melihatnya pada kolom swap type. Jika tertulis in point, maka swap tersebut dihitung berdasarkan pips. Dan nominal tersebut untuk perhitungan setiap 1 lot trading. Ketentuan besaran swap tersebut sudah berdasarkan ketentuan dari broker.

Semoga bisa membantu.
31 Jul 2023

Jawaban untuk Kalista: Aturan nilai swap ditetapkan oleh broker dan nilainya berbeda-beda bergantung pasangan mata uang yang ditradingkan.

Kategori Pemula

Pertanyaan Penanya Balasan Dilihat Aktivitas
Apa Hubungan Stop Out Dan Margin Call? Fajar Hendrick B 20 19526 2015
Darimana Asal Keuntungan Trader? Jumardi 20 14207 2016
Pemula ingin gabung forex? Rozi 20 5813 2016
Beda Akun Cent Dan Micro? Rendi Supratman 19 41483 2015
Bank Statement Yang Diminta Broker Itu Seperti Apa? Mahmud 18 32084 2015
Siapa Yang Membuat Harga Bergerak? Syuhada 18 16661 2016