Menu

5 Saham Ini Berpeluang Rebound, IHSG Sinyalkan Penguatan

Rifki Andi

Secara teknikal, IHSG memiliki peluang penguatan setelah turun cukup dalam. Cermati peluang buy pada saham PTPP, TOWR, PTBA, LPPF, dan GIAA.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan cenderung bergerak menguat pada perdagangan Rabu (29/Januari). Secara teknikal, indikator MACD membentuk sinyal penguatan, dan indikator Williams%R sinyalkan bullish di area oversold. IHSG diperkirakan bergerak di area Support Resistance pada level 6,050-6,150.

 

Rekomendasi Saham Hari Ini

1. PP (Persero) Tbk. (PTPP)

Rekomendasi: Buy (1,450-1,500)

Saham PTPP berpeluang menguat. Indikator MACD membentuk sinyal Rebound dengan terbentuknya histogram hijau di area negatif, dan indikator Williams%R sinyalkan bullish. Entry beli dapat dilakukan di level 1,450-1,500 dengan target kenaikan hingga 1,560 dan Stop Loss di area 1,400.

2. Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR)

Rekomendasi: Buy (850-870)

Saham TOWR bergerak menguat Uptrend. Indikator MA periode 5 dan 10 membentuk kondisi Uptrend. Garis indikator MACD sinyalkan penguatan, dan indikator Williams% memasuki area overbought. Area Buy di harga 850-870 dengan target kenaikan hingga 930 dan Stop Loss di area 830.

3. Bukit Asam Tbk. (PTBA)

Rekomendasi: Buy (2,330-2,380)

Saham PTBA berpeluang Rebound. Indikator MACD membentuk indikasi Rebound, dan indikator Williams%R sinyalkan bullish di area oversold. Aksi beli dapat dilakukan pada level 2,330-2,380 dengan target kenaikan hingga 2,450 dan Stop Loss di area 2,250.

 

4. Matahari Department Store Tbk. (LPPF)

Rekomendasi: Buy (3,600-3,670)

Saham LPFF bergerak bullish. Indikator MACD berikan sinyal penguatan, dan indikator Willams%R berpotongan di area oversold yang menjadi sinyal bullish. Entry beli dapat dilakukan di level 3,600-3,670 dengan target kenaikan hingga 3,850 dan Stop Loss jika break 3,530.

5. Garuda Indonesia (Persero) Tbk. (GIAA)

Rekomendasi: Buy (416-428)

Saham GIAA berpeluang melanjutkan penguatan. Indikator MA periode 5 telah ditembus oleh candle, indikator MACD membentuk histogram hijau sebagai sinyal penguatan, dan indikator Williams% bergerak bullish di area oversold . Aksi beli dapat dilakukan pada level 416-428 dengan target kenaikan hingga 446 dan Stop Loss di area 406.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE