Menu

EXCL Dan 4 Emiten Lain Pancarkan Sinyal Buy Di Akhir Pekan

Rifki Andi

IHSG diperkirakan cenderung bergerak melemah. Namun, terdapat peluang trading di saham EXCL, BSDE, KLBF, KPAL, dan FOOD. Simak ulasannya di bawah ini.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan melanjutkan pelemahannya pada perdagangan bursa akhir pekan, Jumat (23/Agustus). Secara teknikal indikator Williams%R memberikan area overbought yang akan memberikan koreksi, indikator MACD membentuk histogram yang berwarna merah dan cenderung koreksi. Perkiraan level Support-Resistance indeks di area 6,200-6,290.

 

Rekomendasi Saham Hari Ini

1. XL Axiata Tbk. (EXCL)

Rekomendasi: Buy (3,340-3,390)

Indikator Williams%R memberikan sinyal Golden Cross, dan indikator MA5 berpotensi memotong MA10 sehingga bisa menjadi sinyal positif untuk kenaikan arah trend. Aksi beli dapat dilakukan pada area 3,340-3,390, dengan target kenaikan hingga 3,450 dan Stop Loss jika break 3,180.

 

2. Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE)

Rekomendasi: Buy (1,335-1,370)

Saham BSDE bergerak sideways, dan selanjutnya berpotensi break resistance diikuti dengan kenaikan harga serta volume penjualan. Indikator MACD masih membentuk histogram untuk mendukung breakup, sementara indikator Williams%R membentuk Golden Cross. Aksi beli dapat dilakukan pada area 1,335-1,370, dengan target kenaikan hingga 1,405 dan Stop Loss di 1,265.

 

3. Kalbe Farma Tbk. (KLBF)

Rekomendasi: Buy (1,625-1,650)

Saham KLBF bergerak Uptrend dengan indikator MA berada di bawah grafik harga. Hal ini diiringi dengan pergerakan trend volume yang meningkat. Indikator MACD pun memberikan sinyal positif yang kuat. Aksi beli dapat dilakukan pada area 1,625-1,650, dengan target kenaikan hingga 1,700 dan Stop Loss jika break 1,500.

 

4. Steadfast Marine Tbk. (KPAL)

Rekomendasi: Buy (615-635)

Saham KPAL masih bergerak Uptrend setelah terjadi koreksi sementara. Dengan indikator MA yang masih bergerak di bawah grafik harga, aksi beli dapat dilakukan di area 615-635, dengan target kenaikan hingga 680 dan Stop Loss jika melemah di 540.

 

5. Sentra Food Indonesia Tbk. (FOOD)

Rekomendasi: Buy (170-177)

Saham FOOD berpotensi melanjutkan penguatannya; indikator MA, MACD, dan Williams%R sama-sama memberikan sinyal Golden Cross yang mendukung penguatan harga saham. Aksi beli dapat dilakukan pada area 170-177, dengan target kenaikan hingga 200 dan Stop Loss di 147.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE