Menu

IHSG Masih Bergerak Flat Dalam Waktu Dekat, Pasar Menunggu Susunan Kabinet Baru.

Fajar Siddik

IHSG mengalami gap down pada waktu pembukaan tapi gap down mulai tertutup dengan adanya sedikit peningkatan pada IHSG. Harga telah menyentuh support penting di level 5117, terlihat juga ada pola hammer walaupun tidak diiringi dengan volume yang tinggi.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami gap down pada waktu pembukaan tapi gap down mulai tertutup dengan adanya sedikit peningkatan pada IHSG. Harga telah menyentuh support penting di level 5117, terlihat juga ada pola hammer walaupun tidak diiringi dengan volume yang tinggi. Ada kemungkinan untuk kedepannya IHSG akan flat (investor cenderung wait and see setelah gap down kemarin sambil menunggu kabinet baru terbentuk)karena kondisi politik nasional mulai memanas dikarenakan RUU Pilkada. Selain itu rupiah juga akan ikut melemah dikarenakan RUU Pilkada. RUU pilkada memang tidak disukai oleh pasar karena diperkirakan akan menghambat kebijakan pemerintah yang pro dengan rakyat. Tapi investor masih memiliki harapan yang tinggi pada pemerintahan Jokowi – JK. Pasar masih menunggu pengumuman pembentukan kabinet jokowi – JK dalam waktu dekat ini.

Dari segi teknikal, Level resistance berikut untuk IHSG berada di level 5228. Jika IHSG menembus level ini maka ada potensi tren bullish masih akan terus berlangsung. Tapi tren bullish mulai memudar tapi masih ada peluang untuk bullish, Jika IHSG break diatas level 5228 maka tren bullish akan terus berlanjut, tapi IHSG cenderung flat karena belum ada berita penggerak pasar yang cukup besar dampaknya dalam waktu dekat ini

Rekomendasi Saham

BBTN | Buy 1160 – 1165 | Stop Loss 1100 | Target Profit 1215

Tren bullish terbentuk pada jangka waktu harian. Dan baru – baru ini BBTN sempat breakup dari level resistance 1145 dengan volume yang cukup tinggi. Dari jangka waktu mingguan, penurunan saham ini tidak terlalu didukung dengan momentum yang tinggi jadi diperkirakan pelemahan BBTN mulai jenuh.

BDMN | Buy 3900 – 3905 | Stop Loss 3750| Target Profit 1 : 4100 , Target Profit 2 : 4400

Terlihat adanya tren bullish yang dilihat dari grafik jangka waktu harian. BDMN sempat break dari level 3900 dan membentuk tren bullish baru untuk jangka waktu harian. Tapi untuk jangka waktu mingguan Tren bearish masih cukup kuat. Direkomendasikan tidak hold BUY BDMN untuk jangka panjang. Jika Target profit 1 di breakup maka harga ada kemungkinan akan menuju level 4400.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE