Menu

IHSG Melemah, Cermati Peluang Saham BJBR Dkk

Rifki Andi

Meski IHSG dalam kondisi downtrend, namun secara teknikal terdapat peluang pada saham MDKA, BSDE, TOWR, dan BJBR simak ulasan berikut.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan bergerak melemah pada perdagangan Selasa (6/4). Secara teknikal, indikator MA menunjukan kondisi downtrendnya, indikator MACD sinyalkan melanjutkan koreksi, dan indikator Williams%R berada di area oversold. IHSG diperk i rakan bergerak di area Support-Resistance pada level 5,900 - 6,040 .

 

Rekomendasi Saham Hari Ini

1. Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA)

Rekomendasi: Buy (2,245-2,280)

Saham MDKA berpotensi break resistance. Candle harga telah bergerak melewati indikator MA periode 5 dan 10 yang menjadi peluang sinyal bullish, indikator MACD dan indikator Williams%R berada di area oversoldnya. Entry beli dapat dilakukan di area level 2,245-2,280 dengan target kenaikan hingga 2,320 dan Stop Loss di area 2,225.

2. Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE)

Rekomendasi: Buy (1,145-1,155)

Saham BSDE berpeluang menguat. Indikator MA 5 dan 10 sinyalkan peluang bullish dengan pergerakan candle yang telah menembus level resistancenya, indikator MACD muncul sinyal reboundnya, dan indikator Williams%R mengarah penguatan di area oversold. Area buy di harga 1,145-1,155 dengan target kenaikan hingga 1,185 dan Stop Loss di area 1,120.

3. Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR)

Rekomendasi: Buy (1,100-1,115)

Saham TOWR bergerak sideways. Indikator MA 5 dan 10 membentuk perpotongan yang mengindikasi peluang menguat, indikator MACD mulai sinyalkan penguatan trend, dan indikator Williams%R berada di area oversold. Aksi beli dapat dilakukan di area harga 1,100-1,115 dengan target kenaikan hingga 1,135 dan Stop Loss di area 1,080.

 

4. Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk. (BJBR)

Rekomendasi: Buy (1,595-1,615)

Saham BJBR ada peluang lanjut menguat. Indikator MA 5 dan 10 sinyalkan kondisi uptrend, indikator MACD telah berpotongan sebagai konfirmasi penguatan, dan Indikator Williams%R sinyalkan bullish. Entry beli di area level 1,595-1,615 dengan target kenaikan hingga 1,670 dan Stop Loss jika break 1,555.






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE