Menu

Kecenderungan Bullish Emas Tampak Dalam Pergerakan Sideways

Ferdi Jo

Emas masih tetap bergerak sideways di antara level kunci 1473-1500, dengan sentimen bullish yang mewarnai pergerakan jangka pendek

Dear Traders,

Emas bergerak sideways dengan kecenderungan bullish yang tampak dalam pergerakan korektifnya. Faktor utama penggerak harga logam mulia ini berasal dari beragam topik, mulai dari Brexit, perang dagang AS-China, hingga prospek stimulus untuk menghadapi kekhawatiran resesi global. Kabar-kabar yang berkaitan denga isu tersebut masih tetap menjadi faktor dominan yang perlu dipertimbangkan dalam dalam mengukur peluang pergerakan emas selanjutnya.

Pada chart di bawah ini, harga emas terlihat bergerak flat dalam wave (2), dan memiliki potensi untuk melanjutkan pergerakan selanjutnya dalam arus kenaikan.

Silahkan manfaatkan peluang ini, tapi untuk melindungi akun dari risiko kerugian, selalu terapkan manajemen yang baik untuk mengantisipasi kemungkinan harga tidak bergerak sesuai arah prediksi, agar kerugian bisa diminimalisir sesuai batas toleransi risiko.

 

Have a good trading... Bersukacitalah!






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE