Menu

Minyak Diprediksikan Bullish Setelah NFP Tidak Mendapat Respon

abu hasan

Hasil NFP jumat kemarin bernilai negatif, namun USDX justru bergerak turun dengan berita baik tersebut. Anggapan sementara dikarenakan harga bulanan yang terlalu tinggi dengan pusat trend pada EMA bulanan yang sedang flat. Minyak diprediksikan bullish karena hal tersebut.

Analisa Trend Mayor Minyak

  1. Terjadi kejutan harga pada USDX setelah berita NFP diumumkan. Pada mulanya harga bergerak naik dengan cepat sebagai wujud dari respon pasar yang sedang melakukan ekspektasi pasar. Ketika NFP memberikan hasil negatif, harga justru bergerak turun. Masih menjadi pertanyaan kenapa berita baik pada USD tersebut tidak mendapat respon yang baik dari pasar. sementara prediksi kali ini mengacu pada tingginya harga pada rentang waktu bulanan yang saat ini sedang normal, hal ini ditunjukan denagn kondisi EMA bulanan yang sedang flat. Kini harga dalam trend bearish dan terus jatuh hingga menyentuh EMA bulanan dan level keseimbangan 97.32. Harga masih berpotensi untuk terus bearish hingga menyentuh SD-1(96.81) dan hal tersebut akan mempengaruhi harga minyak cenderung ke arah bullish.
  2. Proyeksi arah pergerakan harga minyak ini sebagian besar hanya dengan memperhitungkan posisi USDX dan indikator teknikal tertentu saja, namun masih dimungkinkan kejutan ke arah berbeda apabila kondisi fundamental lain berubah signifikan.


klik gambar untuk memperbesar


Analisa Trend Minor Minyak

  1. Harga sempat mendapat kejutan, serentak dengan kejutan harga yang terjadi pada USDX. Harga turun dengan ragu-ragu dan membuat low baru 43.38 dan kini harga kembali menguat seiring dengan melemahnya USD yang diindikasikan dengan trend bearish yang terjadi pada USDX. Harga terus menguat hingga menyentuh level SD1(44.70) yang menjadi konfirmasi tertembusnya level keseimbangan 44.26, hal tersebut mengindikasikan buyer sedang menguasai range antara 43.38 dan 45.14. Harga berpotensi terus bullish hingga level SD1(45.86), hal tersebut juga didukung dengan analisa trend mayor yang memprediksikan USD akan terus melemah.
  2. Rekomendasi buy di harga sekarang dan jika harga kembali menyentuh 44.26 dengan stop loss pada SD-1(43.82) dan take profit pada level SD1(45.86).


klik gambar untuk memperbesar






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE