Menu

Tambahan Sell Exxon Di SD-1(78.72), Chevron Jatuh Memantul Di Sinyal Sell

abu hasan

Exxon terus jatuh setelah menyentuh salah satu sinyal sell pada analisa sebelumnya. Kini harga membuat peluang baru di SD-1(78.72). CVX terus jatuh setelah menyentuh sinyal sell pada analisa sebelumnya; harga kini membuat peluang sell baru setelah bergerak turun

Tambahan Sell Exxon Di SD-1(78.72)

Analisa Trend Mayor Exxon

  1. Dari ketiga data fundamental, nilai terbaru pada pengumuman terakhir menunjukan adanya penurunan. Bubble yang diprediksikan pada analisa sebelumnya kini telah membuat harga beserta fundamental perusahaan semakin jatuh. Momen ini dapat dimanfaatkan bagi trader CFD untuk mengambil posisi sell pada level-level yang terbentuk pada trend minor sebagai acuan risk/rewardnya. Harga diprediksikan masih akan bearish setelah net income, gross profit dan total revenue jatuh.
  2. Level-level yang terbentuk pada trend minor akan menjadi acuan penentuan risk/reward juga konfirmasi sell meski kadang muncul peluang buy saat trend bearish mayor terkoreksi.


klik gambar untuk memperbesar


Analisa Trend Minor Exxon

  1. XOM jatuh dan memantul pada salah satu sinyal sell pada analisa sebelumnya. Kini terdapat rentetan sell yang siap memberikan profit yang cukup besar pada trader. Posisi sell pada analisa yang telah lalu juga masih belum ter-close, sehingga masih berpeluang memberikan profir yang lebih besar. Jika harga terus jatuh, maka 78.34 akan membuat harga tertahan sebentar, namun pada masa sebelumnya harga sudah mengkonfirmasi level tersebut sehingga kemungkinan harga akan menembusnya. Masih berdasar pada analisa trend mayor yang memprediksikan kemungkinan bearish mayor, maka sell dapat dibuka pada level konfirmasi SD-1(78.72). Selanjutnya sell dapat dibuka kembali jika harga memantul naik dan menyentuh level keseimbangan 79.48, dengan stop loss pada level 80.99 dan take profit dihold menggunaka strategi SL plus.
  2. Rekomendasi sell jika harga menyentuh SD-1(78.72) dan level keseimbangan 79.48, dengan stop loss pada level 80.99 dan take profit di-hold dengan strategi SL plus.


klik gambar untuk memperbesar

Chevron Jatuh Memantul Di Sinyal Sell

Analisis Trend Mayor CVX

  1. Data fundamental terbaru menunjukan penurunan kembali. Harga yang sebelumnya turun kini berpeluang semakin turun dikarenakan penurunan data tersebut. Net income, gross profit dan total revenue mungkin sudah cukup menjadi acuan trend mayor dikarenakan data tersebut murni hasil kinerja dari perusahaan, yang penambahan nilainya tanpa dipengaruhi oleh penambahan hutang dari perusahaan. Harga diprediksikan semakin jatuh dan membuat banyak peluang sell pada trend minor, sehingga pada analisa trend minor kedepan akan cenderung memburu peluang sell.
  2. Acuan-acuan pada trend minor akan menjadi batas stop loss dan juga penentuan level konfirmasi, terkadang juga level-level tersebut menjadi batas koreksi atau level pembalikan harga. Peluang buy dapat muncul ketika trend mayor terkoreksi namun kedepannya peluang sell diperkirakan akan banyak muncul.


klik gambar untuk memperbesar


Analisa Trend Minor CVX

  1. Harga terus jatuh setelah menyentuh level keseimbangan 92.62 yang menjadi sinyal sell pada analisa sebelumnya. Kini harga terus menyeret posisi sell pada analisa sebelumnya ke dalam profit yang lebih besar dan saatnya bagi trader untuk memasang SL plus. Kini harga menyentuh level SD-1(89.19) yang menjadi konfirmasi sell pada analisa kali ini, sehingga sell dapat dibuka harga sekarang. Dengan acuan data-data fundamental yang sedang mengalami penurunan, maka peluang sell panjang telah terbuka, sehingga target di-hold menggunakan SL plus. Sementara jika harga naik setelah menyentuh level konfirmasi dan naik menuju level keseimbangan 90.36, maka sell kedua dapat dibuka dengan stop loss pada level 92.73.
  2. Rekomendasi sell di harga sekarang dan jika harga menyentuh level keseimbangan 90.36 dengan stop loss pada level 92.73 dan take profit di-hold dengan strategi SL plus.


klik gambar untuk memperbesar






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE