Menu

Ulasan Saham 10 Januari: Menu Trading Saham Hari Ini

Aditya Putra

IHSG terkoreksi, tetapi masih dalam batas yang wajar. Sektor apa yang saat ini sudah terindikasi rawan profit taking? lalu saham-saham apa yang layak untuk dicermati?

IHSG View

Di tengah minimnya sentimen positif, IHSG bergerak negatif dengan terkoreksi sebesar -0.19%. Beberapa sektor yang membebani IHSG diantara sektor Aneka Industri dan Barang Konsumsi yang melemah masing-masing sebesar -1.22% dan -0.50%. Investor asing tercatat melakukan aksi beli bersih senilai Rp 573.55 miliar. Patut menjadi catatan, beberapa sektor yang terindikasi sudah melewati RSI 70% yakni; sektor keuangan, pertambangan dan properti cukup rawan teknikal koreksi.

Pada berita makro: Bank Indonesia (BI) mencatat, penjualan eceran pada November 2017 masih tumbuh rendah, tetapi cenderung makin membaik. Hal ini tercermin dari Indeks Penjualan Riil (IPR) November 2017 yang sebesar 206.7 atau tumbuh 2.5% (yoy). Angka ini lebih baik dibandingkan dengan pertumbuhan penjualan pada Oktober 2017 yang sebesar 2.2% (yoy), bahkan penjualan eceran sempat tumbuh negatif di bulan Juli 2017 sebesar -3.3% (yoy).

Teknikal: Capaian IHSG sejauh ini cukup positif, dengan kecenderungan bertahan di level 6,300 cukup kuat, RSI sideways dalam jangka pendek-nya. Jika terkoreksi. IHSG akan berada di bawah MA5 dan titik possible di level 6,242.

Prediksi: Bullish


Rekomendasi Saham Hari Ini

Lalu saham-saham apa sajakah yang patut diperhatikan pada perdagangan (10/01)? Mari kita simak, pertama di awali oleh saham;

 

1. SOCI (Soechi Lines)

Tren secara umum bullish, waspadai RSI yang sudah berada di level jenuh beli >70%. Target dalam jangka pendek masih dapat menguat namun terbatas. Berada di upper band secara Bollinger band.

Action: Hold

2. MIKA (Mitra Keluarga Sehat)

Harga ditradingkan di MA5 dengan tren saat ini sideways yang terkonfirmasi dari MACD sideways. RSI 40.4% (belum jenuh beli). Berada pada posisi middle band secara Bollinger Band.

Action: Buy on Weakness


Kesulitan Akses Seputarforex?
Buka melalui
https://bit.ly/seputarforex

Atau akses dengan cara:
PC | Smartphone

WASPADAI PENIPUAN
Mengatasnamakan Seputarforex!

Baca Selengkapnya Di Sini
×
  • Pasang Ekstensi VPN Di Browser
    • Search kata kunci "vpn" atau "proxy" di Mozilla AddOns atau Chrome Webstore.
    • Setelah menemukan salah satu vpn (contoh: browsec), klik "pasang" atau "tambahkan".
    • Aktifkan ekstensi.
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex
×

Cara Utama:
Unduh Aplikasi Seputarforex di Playstore.

Cara Alternatif:
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex

3. LSIP (London Sumatra Indonesia)

Secara year-to-date, harga CPO telah naik hampir 3% dan diprediksi akan mendekati RM 3,000/ton, seiring dengan kenaikan harga minyak dunia. Tren secara umum bullish, dan RSI berada di level 62.7% (belum jenuh beli).

Action: Hold

4. AALI (Astra Agro Lestari)

Secara year-to-date, harga CPO telah naik hampir 3% dan diprediksi akan mendekati RM 3,000/ton, seiring dengan kenaikan harga minyak dunia. Tren secara umum bullish, dan RSI berada di level 55.6% (belum jenuh beli).

5. RALS (Ramayana Lestari Sentosa)

RALS mendekati harga tertingginya dalam 9 bulan terakhir, RSI 55.6% (belum jenuh beli). Harga ditradingkan di atas MA5 dan MA200. Bullish continue. Strong uptrend.

Valuasi: P/E RALS saat ini berada di level 20.54x berbanding 15.12x terhadap sektoral.

Action: Hold






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE