Menu

Ulasan Saham 23 Maret: IHSG Dan Kinerja Saham Big Caps

Aditya Putra

IHSG semakin tertekan setelah Amerika Serikat (AS) semakin gencar menerapkan perang dagang terhadap Tiongkok, lalu sampai di level berapa IHSG akan melemah?

IHSG View


 

 

Sepanjang pekan ini, IHSG tampak sangat tertekan, terlihat dari chart teknikal dan Volume jual yang terlihat sangat masif; indeks cenderung bertahan dan terus menguji support baru di pekan ini. Di sisi lain, hasil rapat The Fed dan Bank Indonesia (BI) pada (22 Maret) sudah sesuai dengan prediksi para analis dan ekonom. Beberapa sektor yang berkontribusi pada penurunan IHSG adalah:

  1. Industri Dasar (-1.46%)
  2. Aneka Properti (-1.15%)
  3. Keuangan (-1.79%)

Komentar

Kecemasan yang terjadi di market saat ini cukup tinggi, terutama karena keinginan Presiden AS Donald Trump untuk melindungi perusahaan-perusahaan AS yang terus merugi lantaran harus selalu bermitra dengan perusahaan China. AS menilai China tidak mematuhi peraturan perdagangan internasional. Menurut Bloomberg Economy, perang dagang ini akan membebani perekonomian global hingga USD470 miliar,. Perekonomian global pun dikhawatirkan akan menyusut 0.5% pada tahun 2020 karena kebijakan perang dagang tersebut. Kami menilai investor cukup risau dan memilih untuk cash out sementara waktu dari pasar saham.

Berita Makro

Lembaga pemeringkat utang dunia, Standard & Poor's (S&P) kembali menyentil Indonesia. Setelah memprediksi pelemahan Rupiah, S&P kali ini menyoroti beban utang dan keuangan sejumlah perusahaan konstruksi plat merah (BUMN konstruksi).

Teknikal

IHSG masih sangat kesulitan. RSI sudah jenuh jual (27.2%), tetapi Vlume beli masih cukup masif. Di sisi lain, posisi harga semakin mendekati MA200, dan berpotensi untuk membentuk new support di 2018. Histogram MACD masih berada di bawah level 0. Jika IHSG benar-benar berada di bawah MA200, maka sangat terbuka kemungkinan harga untuk berada di bawah level 6,000.

Range IHSG: 6,190 – 6,300.

Prediksi: Bearish.



Kesulitan Akses Seputarforex?
Buka melalui
https://bit.ly/seputarforex

Atau akses dengan cara:
PC | Smartphone

WASPADAI PENIPUAN
Mengatasnamakan Seputarforex!

Baca Selengkapnya Di Sini
×
  • Pasang Ekstensi VPN Di Browser
    • Search kata kunci "vpn" atau "proxy" di Mozilla AddOns atau Chrome Webstore.
    • Setelah menemukan salah satu vpn (contoh: browsec), klik "pasang" atau "tambahkan".
    • Aktifkan ekstensi.
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex
×

Cara Utama:
Unduh Aplikasi Seputarforex di Playstore.

Cara Alternatif:
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex

Kinerja Big Caps Dalam Sepekan Dan Sehari Terakhir

 






KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE