Menu

Ulasan Saham 28 Maret: Menu Trading Saham Hari Ini

Aditya Putra

Seiring dengan posisi jual investor domestik dan asing, IHSG masih tertekan. Meski demikian, masihkah ada beberapa saham yang layak untuk diperhatikan?

IHSG View


 

 

Meski mampu menguat di sesi-sesi awa, IHSG gagal bertahan dan ditutup dengan penguatan tipis 0.15%. Trade War sedikit mereda dengan keinginan China untuk membantu AS melalui pembelian semikonduktor, tetapi pelemahan saham Facebook yang disebabkan skandal penyalahgunaan data oleh Cambridge Analytica, membuat market AS terkoreksi cukup dalam. Sementara itu, kunjungan pemimpin Korea Utara ke China memberikan peluang meredanya risiko uji coba nuklir yang kerap dilakukan oleh Korea Utara belakangan ini, dan membuat kondisi geopolitik di kawasan Asia semakin baik.

Beberapa sektor yang berkontribusi pada penurunan IHSG adalah:

  1. Industri Dasar: 0.50%.
  2. Aneka Industri 0.79%.
  3. Barang Konsumsi 0.71%.

Komentar

Menjelang di tutupnya kuartal I 2018, kinerja indeks masih negatif. Walaupun tekanan Trade War mulai mereda, investor tidak buru-buru kembali ke pasar saham. Hal ini terlihat dari aksi jual yang dilakukan baik oleh investor domestik maupun asing. Untuk hari ini, dengan market AS yang kembali turun, potensi IHSG bergerak dalam zona negatif cukup besar. Rupiah yang stabil tidak serta merta membuat investor kembali ke pasar saham saat ini, sehingga banyak yang lebih memilih wait and see.

Berita Makro

Calon gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo, menekankan bahwa BI akan tetap mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia, serta melonggarkan kebijakan makroprudensial untuk kredit otomotif dan perumahan.

Teknikal

Saat ini, pola Double Top harga telah memiliki garis Neckline. Pada percobaan kedua, IHSG tidak mampu menunjukkan bahwa sinyal beli telah usai. Apakah Double Bottom sudah terlihat? Jawabannya belum.

Range IHSG: 6,150 – 6,210.

Prediksi: Bearish.



Kesulitan Akses Seputarforex?
Buka melalui
https://bit.ly/seputarforex

Atau akses dengan cara:
PC | Smartphone

WASPADAI PENIPUAN
Mengatasnamakan Seputarforex!

Baca Selengkapnya Di Sini
×
  • Pasang Ekstensi VPN Di Browser
    • Search kata kunci "vpn" atau "proxy" di Mozilla AddOns atau Chrome Webstore.
    • Setelah menemukan salah satu vpn (contoh: browsec), klik "pasang" atau "tambahkan".
    • Aktifkan ekstensi.
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex
×

Cara Utama:
Unduh Aplikasi Seputarforex di Playstore.

Cara Alternatif:
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex


Kesulitan Akses Seputarforex?
Buka melalui
https://bit.ly/seputarforex

Atau akses dengan cara:
PC | Smartphone

WASPADAI PENIPUAN
Mengatasnamakan Seputarforex!

Baca Selengkapnya Di Sini
×
  • Pasang Ekstensi VPN Di Browser
    • Search kata kunci "vpn" atau "proxy" di Mozilla AddOns atau Chrome Webstore.
    • Setelah menemukan salah satu vpn (contoh: browsec), klik "pasang" atau "tambahkan".
    • Aktifkan ekstensi.
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex
×

Cara Utama:
Unduh Aplikasi Seputarforex di Playstore.

Cara Alternatif:
Anda juga bisa mendapatkan info lebih detail di:
@seputarforex
@seputarforex.fanspage
@seputarforex

Rekomendasi Saham Hari Ini

Saham-saham apa sajakah yang patut diperhatikan pada sesi perdagangan 28 Maret? Mari kita simak:

1. KREN (Kresna Graha Investama)

Harga berhasil ditutup di atas support MA5, dengan Volume beli yang mulai meningkat serta RSI di level 53.6% (jenuh jual). MACD Histogram -10, tren KREN masih konsolidasi dengan penguatan terbatas.

Action: Hold.

2. FINN (First Indo American Leasing)

Volume beli FINN mencapai titik tertinggi dalam sepekan terakhir, diikuti dengan penguatan di dua hari belakangan. Harga berada di atas level MA5, MA20, serta MA50. Dengan RSI 54.6% (jenuh jual), FINN saat ini berada dalam tren rebound.

Action: Hold

3. ADRO (Adaro Energy)

ADRO berpotensi untuk Golden Cross, dengan RSI saat ini mulai rebound di level 35.3%. Harga berada di atas MA200 dan MA5, tetapi masih di bawah MA20 dan MA50. Volume beli dalam dua hari terakhir belum cukup besar.

Action: Buy.

 

4. SRIL (Sri Rejeki Isman)

SRIL mampu bertahan di atas area support, dengan ditradingkan di atas MA5 dan MA20. Sementara itu, RSI mulai rebound dan berada di level 52.6%. Harga juga berada pada area middle band secara Bollinger Bands.

Action: Hold.


Yus

ditunggu analisis hariannya





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE