Menu

Atasi Metatrader Yang Hilang Sendiri

Parmadita

Pernahkah MetaTrader yang sedang Anda jalankan tiba-tiba hilang sendiri? Untuk mengantisipasinya, ada 2 masalah yang perlu dikenali.

Pernahkah Anda mengalami kejadian-kejadian aneh saat menggunakan MetaTrader? Contohnya, Anda tidak melakukan close, tapi tiba-tiba aplikasi platform hilang sendiri. Kemanakah MetaTrader yang menghilang tadi? Menanggapi kejadian seperti ini, Anda sebenarnya tak perlu kaget, karena ada banyak hal yang bisa menyebabkan MetaTrader menutup dengan sendirinya. Di antara beberapa alasan tersebut, ada 2 faktor yang paling sering menyebabkan MetaTrader hilang sendiri, yaitu:

Baca Juga:

Tanya Jawab Trading Untuk Pemula

 

Sistem Crash

Terjadinya masalah pada sistem, baik sistem komputer maupun dari aplikasi MetaTrader itu sendiri sering menjadi pemicu close otomatis. Penyebabnya bisa ditelusuri dari kegagalan sistem dalam menangani alur fungsi yang terdapat pada komunikasi antar aplikasi.

Bila menghadapi masalah seperti ini, solusinya adalah lakukan restart komputer, karena insiden ini biasanya terjadi akibat performa komputer yang kurang stabil. Dengan demikian, perlu refresh supaya komputer bisa kembali bagus dan stabil. Anda sebenarnya bisa menghindari terjadinya sistem crash sejak awal. Caranya, kurangi beban kerja MetaTrader dengan menghapus plugin-plugin indikator yang tidak perlu, atau jangan terlalu banyak membuka aplikasi yang berat saat mengoperasikan MetaTrader. Alternatif lain jika sering terjadi MetaTrader hilang sendiri, gunakan PC dengan spec lebih tinggi dari yang Anda pakai saat ini.

 

Masalah VPS

Trader yang memanfaatkan Robot Trading (EA) pasti sudah akrab dengan penggunaan VPS (Virtual Private Server). Diperlukan untuk memastikan kelancaran robot trading, VPS ternyata bisa menjadi sumber masalah MetaTrader hilang sendiri. Para trader pengguna VPS seringkali mendapati MetaTrader tertutup tiba-tiba, dikarenakan komputer VPS mengalami restart . Bentuk restart sendiri bisa dilakukan secara sengaja maupun tidak sengaja.

Restart bisa dilakukan secara sengaja oleh pihak administrator VPS untuk keperluan maintenance . Dalam hal ini, biasanya akan ada peringatan yang dilengkapi dengan kapan dimulai hingga perkiraan waktu berakhir maintenance. Jika penyebabnya adalah faktor ini, maka Anda tak perlu panik saat MetaTrader hilang sendiri. Agar tak kecolongan informasi, sebaiknya rajin-rajinlah menyimak update dari administrator VPS. Dengan cara itu, Anda bisa melakukan berbagai persiapan sebelum MetaTrader tertutup sendiri. Setelah masa maintenance selesai, Anda kemudian dapat menghidupkan MetaTrader kembali.

Di sisi lain, faktor ketidaksengajaan juga bisa melatarbelakangi masalah VPS yang menyebabkan MetaTrader hilang sendiri. Hal ini biasanya terjadi setelah user atau pengguna tidak sengaja melakukan restart . Koneksi internet lambat juga bisa menghambat kiriman data, sehingga komputer VPS akan restart karena terjadi kegagalan sistem. Bila mengalami hal ini, Anda dapat melakukan cek durasi LAN.

Cara Mengetahui Durasi LAN:

Pada bagian ini, akan terlihat apakah memang VPS restart, baik secara tidak sengaja maupun sengaja. "Duration" merupakan bukti VALID mengenai konektivitas sebuah VPS. Hati-hati bila VPS ter-log off (bukan di-disconnect), karena biasanya "Duration" akan berjalan terus dan nampak seolah-olah tetap tersambung.

Baca Juga:

Where to Get Free Forex VPS

 

Penutup

Metatrader bisa ter-close atau hilang sendiri bila keadaan sistem tidak stabil. Keadaan ini terjadi ketika kerja komputer mengalami overload, sehingga komunikasi antar aplikasi ke sistem operasi mengalami kegagalan. Sementara itu, trader pengguna VPS juga perlu mewaspadai terjadinya MetaTrader hilang sendiri, karena masalah restart VPS bisa menyebabkan platform trading tertutup tiba-tiba.

Kesimpulannya, untuk mencegah MetaTrader hilang sendiri, Anda dapat meringankan kinerja MetaTrader dengan menghapus plugin yang tak terlalu penting, serta mengurangi beban tugas komputer dengan meminimalisir penggunaan aplikasi lain saat menjalankan MetaTrader. Jika Anda menggunakan VPS, pastikan untuk selalu menyimak pengumuman terbaru dari administrator, kurangi sikap gegabah yang bisa membuat Anda melakukan restart secara tidak sengaja, serta gunakan provider internet yang lancar agar tidak menghambat konektivitas VPS.

Baca Juga:

Choose Trustworthy Forex Brokers for Problem-Free Trading

 

Selain MetaTrader hilang sendiri, apakah Anda mengalami beberapa masalah sekaligus saat menggunakan platform tersebut? Jika ya, ulasan tanya jawab di artikel Jawaban Untuk 10 Pertanyaan Anda Tentang MT4 mungkin bisa memberikan solusi efektif. Jika Anda memiliki pertanyaan lain seputar platform Metatrader 4, selain dari kolom komentar, Anda juga bisa langsung bertanya pada ahli kami pada forum tanya jawab khusus Metatrader 4 berikut.



Klik di sini untuk tahu cara belajar dan menguasai trading dengan mudah.
Raja

om ane kok barusan ada problem aneh.. sebagian mt4 ane bisa hilang semua login akunnya? padahal sebagian lainnya normal.. ini terjadi setelah ane lama tidak buka software mt4 ane begitu mau cek tiba2 kaget aja bisa hilang semua data login akun ane

Seputarforex

Mas @Raja, broker apa yang Anda gunakan? Apakah Anda masih menyimpan info Login (User ID dan Password) untuk bisa masuk di MT4 tersebut?

Ridha

Kalo user id dan password hilang apa ada langkah yg bisa ditempuh?

Ridha

Kalo user id dan password hilang apa ada langkah yg bisa ditempuh?





KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE