Menu

Podcast: Diskusi Asyik Seputar Bosan Trading

Sfteam

Pernahkah Anda mengalami bosan trading? Diskusi kali ini akan mengupas tuntas fenomena bosan trading yang kerap kali melanda trader.

Trading forex adalah aktivitas yang sangat menyenangkan, tapi ada kalanya rasa bosan bisa menghampiri setiap trader. Lalu, apa penyebab trader bisa mengalami kebosanan saat trading forex? Dan bagaimana cara mengatasinya?

Seperti yang kita tahu, kebosanan adalah sifat bawaan manusia yang bisa datang kapan saja ketika melakukan kegiatan rutin. Sama halnya dengan trader forex, kegitan sehari-hari yang dilakukan adalah memantau chart, kemudian open posisi. Hal tersebut jika dilakukan secara berulang-ulang akan mengakibatkan kebosanan, sehingga yang terjadi selanjutnya adalah trader mulai malas trading.

Kebosanan saat trading sangat mempengaruhi psikologi trading. Dalam hal ini, ketika trader sudah ada pada puncak kebosanan lalu tetap memutuskan untuk trading, maka hasilnya tidak akan maksimal. Misalnya, tidak yakin dengan keputusan yang diambil, tidak fokus ketika menganalisa market, khawatir berlebihan setelah open posisi, dll.

Lantas, apa yang dilakukan oleh trader untuk menghilangkan rasa bosan trading? Ada banyak cara yang biasanya dilakukan oleh trader dalam menangani masalah ini, dan setiap trader memiliki cara masing-masing untuk menyembuhkan kebosanan saat trading. Beberapa trader biasanya memilih libur trading sejenak dengan harapan bisa fresh kembali, sehingga saat trading bisa mendapkan profit maksimal.

Tidak hanya itu saja, ternyata ada beberapa cara lain yang bisa dilakukan oleh trader untuk menghilangkan kebosanan saat trading. Agar mudah disimak, Anda bisa mendengarkan podcast yang telah disajikan oleh tim Seputarforex yang membahas fenomena bosan trading di bawah ini.

 

Bagi Anda yang masih dalam proses belajar, kebosanan juga bisa melanda lho! Untuk mengantisipasinya, coba simak artikel berjudul 5 Tips Asyik Belajar Forex supaya aktivitas trading Anda tidak membosankan.



Klik di sini untuk tahu cara belajar dan menguasai trading dengan mudah.




KONTAK KAMI PASANG IKLAN BROKER BELAJAR ANALISA ARTIKEL TERM OF USE