EUR/USD 1.071   |   USD/JPY 156.020   |   GBP/USD 1.253   |   AUD/USD 0.652   |   Gold 2,300.31/oz   |   Silver 26.91/oz   |   Wall Street 38,122.85   |   Nasdaq 15,605.48   |   IDX 7,117.43   |   Bitcoin 58,254.01   |   Ethereum 2,969.78   |   Litecoin 80.10   |   EUR/JPY diperdagangkan lebih tinggi di sekitar 166.00 di tengah membaiknya sentimen risiko, 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CAD turun ke dekat level 1.3700 di tengah harga minyak mentah yang lebih tinggi, sentimen Risk-On, 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD naik mendekati level 1.2550 dengan ekspektasi pergeseran momentum, 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF tetap berada di bawah tekanan jual di bawah level 0.9150 menyusul data IHK Swiss, 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE) optimistis bakal membukukan marketing sales Rp9.5 triliun sepanjang tahun ini, 12 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Starbucks (NASDAQ:SBUX) anjlok 15.9% setelah jaringan kopi ini memangkas proyeksi penjualannya karena membukukan penurunan pertama dalam penjualan dalam hampir tiga tahun terakhir, 12 jam lalu, #Saham AS   |   Saham Amazon.com (NASDAQ: AMZN) naik 2.2% karena hasil kuartalan yang lebih baik dari perkiraan, 12 jam lalu, #Saham AS   |   Pendapatan trivago di Q1 2024 menunjukkan penurunan sebesar 9% YoY, 12 jam lalu, #Saham AS

Analisa Emas 14 Agustus: Emas Bearish Merespons Devaluasi Ketiga Yuan

Penulis

Setelah mengantar Emas menyentuh FIBO 50, devaluasi ketiga yang dilakukan Cina terhadap mata uangnya tidak lagi direspons positif oleh Emas yang saat ini bergerak bearish kembali pada kisaran 1112.

Dear Traders,

Setelah mengantar Emas menyentuh FIBO 50%, devaluasi ketiga yang dilakukan Cina terhadap mata uangnya tidak lagi direspons positif oleh Emas yang saat ini bergerak kembali bearish pada kisaran $1112. Masih menjadi pertanyaan apakah ini merupakan pergerakan bearish impulse atau sekedar koreksi untuk melakukan pergerakan bullish lebih jauh lagi.

Sementara itu rilis data ekonomi AS tadi malam, Retail Sales dan Unemployment Claims tidak mengkontribusi dampak terlalu besar terhadap pergerakan Emas saat ini. Core Retail Sales m/m dirilis sesuai dengan konsensus +0.4%, Retail Sales m/m juga rilis sesuai dengan consensus pada +0.6%, sementara Unemployment Claims dirilis hanya +2K diatas konsensus +272K yaitu pada level +274K.

Pasar masih menantikan petunjuk berikutnya dari FED atas isu kenaikan suku bunga, walaupun banyak pihak pesimis apakah waktu kenaikan tersebut akan terjadi September tahun ini.

 

Analisa Teknikal

Pada grafik H1 di bawah ini dapat dilihat salah satu kemungkinan hitungan Elliott Wave yang dapat membantu anda mengambil keputusan trading hari ini.

Analisa Emas 14 Agustus: Emas Bearish Merespons

klik gambar untuk memperbesar

Have a good trading... Bersukacitalah!

Arsip Analisa By : Ferdi Jo
242752
Penulis

Ferdi Jo mulai mengenal forex pada 2006, berawal dari seorang rekan kerja di Departemen IT sebuah perusahaan terkemuka. Setelah menggali pengetahuan selama beberapa tahun, kini Ferdi menjadi trader full-time dengan strategi trading mengandalkan Elliott Wave.