EUR/USD 1.066   |   USD/JPY 154.370   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.644   |   Gold 2,376.39/oz   |   Silver 28.30/oz   |   Wall Street 37,775.38   |   Nasdaq 15,601.50   |   IDX 7,089.53   |   Bitcoin 63,512.75   |   Ethereum 3,066.03   |   Litecoin 80.80   |   Netflix turun hampir 5% dalam perdagangan aftermarket setelah prospek pendapatannya pada kuartal kedua meleset dari estimasi, 2 menit lalu, #Saham AS   |   Apple menghapus WhatsApp dan Threads milik Meta Platforms (NASDAQ:META) dari App Store di Cina pada hari Jumat setelah diperintahkan oleh pemerintah Cina, 4 menit lalu, #Saham AS

AUD/USD Dekati Level Terendah, Pasar Tunggu Laporan Tenaga kerja

Penulis

AUD/USD diperdagangkan mendekati level terendah, menjelang dirilisnya data ketenagakerjaan Australia yang berdampak tinggi. Berikut analisa untuk AUD/USD.

Info Pasar

AUD/USD masih diperdagangkan di area terendah 7 bulan, di tengah antisipasi pasar menyambut data ketenagakerjaan Australia untuk bulan Juli. Menyusul rilis mengecewakan di bulan sebelumnya, pasar akan terus mencermati rilis data ketenagakerjaan untuk mengukur proyeksi kebijakan Reserve Bank of Australia (RBA), mengingat bank sentral ini telah menekankan kondisi pasar tenaga kerja sebagai salah satu komponen yang dipertimbangkan.

Konsensus pasar memperkirakan jika Employment Change akan meningkat dari 0.5k ke 14k. Sementara itu, tidak ada perubahan yang diantisipasi dari Tingkat Pengangguran di 5.2% dan Tingkat Partisipasi di 66.0%.

 

Analisa Teknikal AUD/USD

Pergerakan AUD/USD diperkirakan berada di area 0.6699-0.6817. Rencana trading akan menempatkan Pending Order pada:

  • Buy Stop (OP 1): 0.6782, Take Profit: 0.6817 (35 Pips)
  • Sell Stop (OP 2): 0.6734 Take Profit: 0.6699 (35 Pips)
  • Stop Loss: 35 Pips.

 

Perhatian:

  • Broker yang saya gunakan bisa jadi berbeda dengan yang Anda gunakan. Perbedaan spread, harga tertinggi dan terendah, bisa mempercepat tereksekusi atau tidaknya analisa ini.

Arsip Analisa By : Rachmat
289669
Penulis

Mulai terjun di dunia trading akhir tahun 2009. Pertama kali belajar konsep Money Management dari seorang trader Jepang, kemudian berlanjut otodidak. Strategi trading berpatokan pada level Support dan Resistance (Supply and Demand), dengan dasar High Low yang pernah terjadi, ditunjang range market yang sedang berlangsung dan pembatasan risiko.