EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,326.50/oz   |   Silver 27.41/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,155.29   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   EUR/USD dapat lanjutkan pemulihan selama support level 1.0700 bertahan, 3 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 9 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 9 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 9 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 9 jam lalu, #Saham AS

Emas Spot: Three Outside Up Sinyalkan Ekstensi Rebound

Penulis

Sempat merosot di bawah 1700.00, buyers merespon saat harga emas turun mendekati 1670.57. Kini, price action Daily menunjukkan indikasi untuk memperpanjang rebound.

Outlook Weekly

Zona support jangka menengah harga emas di 1703.18-1670.57 sekali lagi masih sanggup bertahan dari ancaman breakout aksi jual. Jika candlestick Weekly tertutup cukup jauh di atas 1703.18 pada akhir pekan, maka akan memperbesar kemungkinan upswing untuk mengejar resistance 1765.00 dan 1800.00.

XAUUSD Weekly 2021-04-02

 

Outlook Daily

Sementara pada time frame Daily, kita mendeteksi pola Three Outside Up setelah Outside Bar terbentuk dua hari sebelumnya. Candle pattern ini umumnya masih akan berisiko memperpanjang rebound dalam satu hingga 3 candlestick berikutnya. Skenario ini menempatkan level 1755.51 (High 18 Maret) dan 1765.00 sebagai fokus atau target jangka pendek.

XAUUSD Daily 2021-04-02

Risiko tersebut valid selama harga emas bertahan di atas 1703.18. Tapi barangkali kita juga harus memperhatikan sejauh mana indikator RSI bergerak. Jika berhasil menyeberang ke teritori positif dalam satu hingga tiga hari ke depan, peluang memasuki atau menembus area 1755.51/1765.00 akan semakin besar dan membuka jalan untuk mengincar level 1800.00.

Download Seputarforex App

Arsip Analisa By : Buge Satrio
295488
Penulis

Buge Satrio Lelono memiliki latar belakang pendidikan IT dan mengenal forex sejak tahun 2003 ketika platform Metatrader masih versi 3. Setelah berlatih di akun demo selama beberapa tahun dan mencoba berbagai teknik trading, Buge menekuni forex secara full-time sejak awal 2014. Kini aktif trading mengandalkan pengamatan Price Action, Ichimoku Kinko-hyo, Trading Plan, dan pengendalian risiko tak lebih dari 1 persen.