EUR/USD 1.064   |   USD/JPY 154.630   |   GBP/USD 1.243   |   AUD/USD 0.641   |   Gold 2,386.17/oz   |   Silver 28.63/oz   |   Wall Street 37,775.38   |   Nasdaq 15,601.50   |   IDX 7,063.10   |   Bitcoin 63,512.75   |   Ethereum 3,066.03   |   Litecoin 80.80   |   PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mencatat jumlah pengunjung saat libur lebaran 2024 ini mencapai 432,700 orang, 2 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.2% menjadi 5,039, sementara Nasdaq 100 turun 0.4% menjadi 17,484 pada pukul 20:09 ET (00:09 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 37,950, 2 jam lalu, #Saham AS   |   Netflix turun hampir 5% dalam perdagangan aftermarket setelah prospek pendapatannya pada kuartal kedua meleset dari estimasi, 2 jam lalu, #Saham AS   |   Apple menghapus WhatsApp dan Threads milik Meta Platforms (NASDAQ:META) dari App Store di Cina pada hari Jumat setelah diperintahkan oleh pemerintah Cina, 2 jam lalu, #Saham AS

Layak Dicermati Investor Saham: Rebalancing Indeks FTSE

Penulis

Perubahan komposisi saham dalam indeks FTSE (rebalancing) bisa mempengaruhi pasar saham Indonesia juga. Berikut ulasan tentang rebalancing Indeks FTSE terkini.

Ada beberapa indeks saham yang menarik untuk kita cermati karena proses rebalancing (perubahan komposisi saham di dalam indeks tersebut) akan banyak mempengaruhi keputusan investasi para Fund Manager dan Big Money lainnya. Salah satunya adalah rebalancing indeks FTSE.

 

Rebalancing Indeks FTSE

 

 

Seluk-Beluk Indeks FTSE

FTSE adalah perusahaan yang mengkhususkan diri dalam perhitungan indeks, mirip dengan Standard & Poor's. FTSE bukanlah bagian dari bursa saham, tetapi salah satu co-owner adalah London Stock Exchange (LSE). Financial Times adalah pemilik lain dan senama dari perusahaan.

Dalam indeks FTSE, harga saham disusun dalam pemeringkatan berdasarkan kapitalisasi pasarnya, sehingga perusahaan besar membuat lebih banyak perbedaan pada indeks daripada perusahaan kecil. Rumus dasar untuk indeks ini adalah:

 

Rumus Indeks FTSE

 

Keterangan:

Free Float Adjustment Factor mewakili persentase semua saham yang tersedia untuk diperdagangkan. Faktor tersebut kemudian dibulatkan ke kelipatan terdekat sebesar 5%. Untuk mengetahui kapitalisasi Free Float dari sebuah perusahaan, pertama-tama cari kapitalisasi pasarnya (jumlah saham x harga saham) lalu kalikan dengan faktor float bebasnya. Oleh karena itu, kapitalisasi float bebas tidak termasuk saham yang dibatasi penggunaannya, seperti yang dimiliki oleh orang dalam perusahaan.

 

 

Rebalancing Indeks FTSE 28 Februari 2018

Indeks yang paling terkenal keluaran FTSE adalah FTSE 100. Indeks ini, yang identik dengan FTSE, terdiri dari saham blue-chip yang terdaftar di LSE. Untuk saham-saham Asia-Pasifik (kecuali Jepang), ada FTSE Global Asia Pacific. Adapun hasil review semi-annual FTSE Global Asia Pasifik (kecuali Jepang) yang dirilis 28 Februari 2018 menyatakan memasukkan empat saham emiten Indonesia ke dalam indeks FTSE Global Small Cap; yaitu PT Barito Pacific Tbk (BRPT), PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP), PT Kresna Graha Sekurindo Tbk (KREN), dan PT Sentul City Tbk (BKSL). Dalam pada itu, mereka mengeluarkan tiga saham dari indeks, yakni PT Kawasan Industri Jababeka Tbk (KIJA), PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL), dan PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (AISA).

Hal ini akan berdampak positif bagi keempat saham tersebut; BRPT, INKP, KREN dan BKSL; karena reksadana asing menggunakan indeks tersebut sebagai acuan dan mengambil keputusan investasi atas indeks FTSE. Walaupun, hal ini tidak absolut karena masing-masing Fund Manager tentu mempunyai filter tersendiri dan tidak akan mentah-mentah mengadopsi rekomendasi saham.

 

Rebalancing Indeks FTSE 28 Februari 2018

 

Perubahan semacam ini penting bagi kita apabila hendak mengambil kesempatan untuk memanfaatkan momen. Selain itu, bukan hanya rebalancing Indeks FTSE saja yang perlu diperhatikan dari waktu ke waktu. Pada akhir tahun lalu, rebalancing Indeks MSCI juga berpengaruh terhadap IHSG.

Arsip Analisa By : Shanti Putri
282869
Penulis

Shanti Putri adalah seorang investor agresif mandiri yang merupakan mantan broker di sebuah sekuritas ternama, terutama berkecimpung di dunia saham. Dalam berinvestasi, Shanti melakukan analisa sebelum membeli dan melakukan Averaging selama fundamental masih berada di jalurnya. Sebuah kutipan dari Sun Tzu menjadi panduannya, Know yourself, know what you face then you will win in a thousand battles.