Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 22 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 23 jam lalu, #Saham Indonesia

Rekap Data Dan Peristiwa 13-17 Pebruari 2017: Testimoni Yellen, Inflasi AS Dan Inggris

M Singgih 13 Feb 2017
Dibaca Normal 3 Menit
forex > analisa >   #inflasi
Terdapat banyak momen penting pekan ini, terutama Testimono Yellen serta rilis data inflasi AS dan Inggris. Selain itu, ada pula beberapa peristiwa yang perlu diamati lainnya.

Greenback kembali unjuk gigi minggu lalu oleh ekspektasi kenaikan suku bunga The Fed, isu reformasi pajak, stimulus fiskal dan pengeluaran untuk pembangunan infrastuktur. Menguat terhadap semua mata uang utama, namun greenback masih melemah versus komoditi emas. Penguatan greenback juga didukung oleh rekor klaim pengangguran yang berada pada angka terendahnya sejak 43 tahun terakhir. Jobless Claims yang turun hingga 234,000 mampu menutupi pelemahan Dollar atas turunnya indeks kepercayaan konsumen versi UoM.

Rekap Data Dan Peristiwa 13-17 Pebruari

Isu reformasi pajak telah diungkapkan presiden Trump minggu lalu, dan pelaku pasar akan fokus pada testimoni ketua The Fed Janet Yellen hari Selasa dan Rabu besok yang diharapkan akan merespon isu stimulus fiskal dan reformasi pajak Trump. Rencana presiden Trump yang akan menggenjot pertumbuhan ekonomi AS tentu akan disertai dengan kenaikan suku bunga untuk menjaga perekonomian dari overheating.

Selain menunggu isyarat dari testimoni Yellen mengenai kemungkinan kenaikan suku bunga pada bulan Maret atau Juni nanti, pasar juga akan fokus pada data inflasi tahunan (y/y) AS bulan Januari yang diperkirakan akan kembali naik 2.4% (diatas target The Fed yang 2.0%). Inflasi y/y tersebut dirilis sebelum testimoni Yellen hari kedua (Rabu). Disamping inflasi AS, minggu ini juga akan dirilis inflasi Inggris yang diperkirakan juga akan naik 1.9% ditengah isu realisasi Brexit, mendekati target bank sentral yang 2.0%.

Data dan peristiwa penting lainnya adalah Retail Sales AS dan Inggris, GDP Jepang, indeks ZEW Jerman, upah rata-rata dan Jobless Claims Inggris, CPI China, tenaga kerja Australia, Retail Sales Selandia Baru, PPI AS, data perumahan AS, Jobless Claims AS dan pidato anggota FOMC.

Senin, 13 Pebruari 2017:
Jam 06:50 WIB
: data Preliminary Jepang kwartal ke 4 tahun 2016

Selasa, 14 Pebruari 2017:
Jam 07:30 WIB: indeks kepercayaan bisnis Australia versi National Australia Bank (NAB)
Jam 08:30 WIB: data dan China bulan Januari 2017
Jam 14:00 WIB: data Preliminary GDP Jerman kwartal ke 4 tahun 2016
Jam 15:15 WIB: data CPI Swiss bulan Januari 2017
Jam 16:30 WIB: data CPI dan PPI Inggris bulan Januari 2017
Jam 17:00 WIB: data Flash GDP kawasan Euro kwartal ke 4 tahun 2016 (second estimate)
Jam 17:00 WIB: indeks ZEW Economic Sentiment Jerman dan kawasan Euro bulan Pebruari 2017
Jam 17:00 WIB: data Industrial Production kawasan Euro bulan Desember 2016
Jam 20:30 WIB: data PPI AS bulan Januari 2017
Jam 22:00 WIB
: testimoni ketua Janet Yellen didepan Senate Banking Committee

Rabu, 15 Pebruari 2017:
Jam 01:00 WIB: pidato anggota FOMC Robert Kaplan
Jam 06:30 WIB: indeks kepercayaan konsumen Australia versi Westpac bulan Pebruari 2017
Jam 16:30 WIB: indeks upah rata-rata di Inggris bulan Desember 2016 (3m/y)
Jam 16:30 WIB
: data Inggris bulan Januari 2017
Jam 16:30 WIB: data tingkat pengangguran di Inggris bulan Desember 2016
Jam 17:00 WIB: data neraca perdagangan kawasan Euro bulan Desember 2016
Jam 20:30 WIB: data CPI AS bulan Januari 2017
Jam 20:30 WIB: data AS bulan Januari 2017
Jam 20:30 WIB: data Manufacturing Sales Canada bulan Desember 2016
Jam 21:15 WIB: data Industrial Production AS bulan Januari 2017
Jam 22:00 WIB: testimoni ketua The Fed Janet Yellen didepan House Financial Services Committee
Jam 22:30 WIB: data persediaan minyak untuk industri di AS per 10 Pebruari 2017

Kamis, 16 Pebruari 2017:
Jam 00:45 WIB: pidato anggota FOMC Patrick Harker
Jam 07:30 WIB: data dan tingkat pengangguran Australia bulan Januari 2017
Jam 19:30 WIB: notulen meeting ECB
Jam 20:30 WIB: data di AS bulan Januari 2017
Jam 20:30 WIB: indeks Philly Fed Manufacturing AS bulan Pebruari 2017
Jam 20:30 WIB: data Jobless Claims AS per 10 Pebruari 2017

Jum’at, 17 Pebruari 2017:
Jam 04:45 WIB: data Retail Sales Selandia Baru kwartal ke 4 tahun 2016
Jam 16:00 WIB: data Current Account kawasan Euro bulan Desember 2016
Jam 16:30 WIB: data Retail Sales Inggris bulan Januari 2017

Terkait Lainnya
 
Yen Jepang turun setelah tidak ada perubahan dari BoJ, fokusnya bergeser ke inflasi PCE As, 15 jam lalu, #Forex Fundamental

USD/CAD melemah mendekati 1.3650 karena harga minyak mentah yang lebih tinggi, PCE AS dipantau, 15 jam lalu, #Forex Teknikal

Inflasi PCE inti As akan tunjukkan tekanan harga kuat karena pasar tunda prediksi penurunan suku bunga the Fed, 15 jam lalu, #Forex Fundamental

EUR/USD siperdagangkan dengan bias negatif, di atas level 1.0700 karena para pedagang menunggu indeks harga PCE AS, 15 jam lalu, #Forex Teknikal

PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) akan membagikan dividen senilai Rp2.5 miliar dari laba tahun buku 2023, 22 jam lalu, #Saham Indonesia

PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) mengalami penurunan kinerja keuangan pada kuartal I/2024, pendapatannya berkurang 10.49% secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 23 jam lalu, #Saham Indonesia

Top losers LQ45 terdiri dari: PT Mitra Pack Tbk (PTMP) -4.20%, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2.90%, PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) -2.60%, 23 jam lalu, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini, turun 0.49% ke 7,120, 23 jam lalu, #Saham Indonesia



Kirim Komentar Baru