EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,317.32/oz   |   Silver 27.31/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,155.29   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 6 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 6 jam lalu, #Saham AS

Loonie Jelang Rilis Core CPI dan Core Retail Sales Kanada

Penulis

Secara analisa harmonic pattern, ada beberapa pair yang cukup menarik untuk di perhatikan menjelang rilis beberapa news penting dari Kanada nanti malam.

Malam hari ini pukul 19:30, Kanada akan merilis Core CPI yang mana data ini mengukur perubahan harga barang dan jasa, tidak termasuk makanan dan energi. Selain data Core CPI, Kanada juga akan merilis Retail sales yang mana data ini mengukur perubahan nilai total penjualan pada tingkat ritel di Kanada, tidak termasuk otomotif.

Secara analisa harmonic pattern, ada beberapa pair yang cukup menarik untuk di perhatikan menjelang news nanti malam.

 

1. AUD/CAD

AUDCAD

Setelah sempat membentuk pola “Bearish Bat” pada perdagangan hari kemarin dan AUD tersungkur hingga level 1.0068, pada perdagangan hari ini AUD terlihat kembali rebound. Strategi yang bisa digunakan dalam pair ini menjelang news malam ini :

  • Jika Core Retail Sales + Core CPI dibawah perkiraan maka bisa membuka posisi buy dengan target harga 1.0150 / 1.0179 / 1.0219 (retracement 224, 261.8, dan 314 dari titik BC).
  • Jika Core Retail Sales + Core CPI diatas perkiraan maka bisa membuka posisi sell dengan target harga 1.0080 / 1.0057 (retracement 61.8 / 50 titik XA).

 

2. CAD/CHF

CADCHF

Membentuk pola “Bullish 5-0” (segitiga kuning) setelah membentuk pola “Bearish Shark” (segitiga biru).

  • Jika Core Retail Sales + Core CPI dibawah perkiraan maka bisa membuka posisi sell dengan target harga 0.7456 – 0.7421 (retracement 50 – 61.8 titik CD)
  • Jika Core Retail Sales + Core CPI diatas perkiraan maka bisa membuka posisi buy dengan target harga 0.7548 – 0.7573 (retracement 78.6 – 88.6 titik XA)

 

3. EUR/CAD

EURCAD

Membentuk pola “Bullish Shark” , namun pada perdagangan hari ini pair EUR/CAD cenderung melemah setelah adanya rapat ECB malam tadi yang menyatakan bahwa penyesuaian stimulus bisa di lakukan di bulan Desember nanti. Saya sendiri lebih cenderung bearish terhadap pair ini, namun untuk entry sell tetap menunggu news nanti malam. Jika Core CPI dan Core Retail Sales diatas perkiraan, maka bisa membuka posisi sell dengan target harga 1.4351 – 1.4303 (retracement 78.6 – 88.6 titik XA)

 

4. NZD/CAD

NZDCAD

Cenderung bearish dan membentuk pola “Bearish Shark”. Untuk entry sell lebih baik menunggu news nanti malam. Target harga 0.9448 – 0.9420 (retracement 23.6 – 50 titik CD)

Arsip Analisa By : Rama Anandhita
275055
Penulis

Rama berstatus sebagai mahasiswa aktif tingkat akhir di salah satu Perguruan Tinggi Swasta di kota Kembang. Awal mula perkenalan dengan dunia trading dimulai pada tahun 2014, saat masih mahasiswa baru. Instrumen trading yang pertama kali dikenal adalah saham Indonesia. Seiring berjalannya waktu, tertarik mengikuti trading forex juga. Strategi trading yang banyak digunakan diantaranya Harmonic Pattern dan Chart Pattern.