EUR/USD 1.078   |   USD/JPY 151.320   |   GBP/USD 1.263   |   AUD/USD 0.652   |   Gold 2,233.48/oz   |   Silver 25.10/oz   |   Wall Street 39,807.37   |   Nasdaq 16,379.46   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 70,744.95   |   Ethereum 3,561.29   |   Litecoin 94.22   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 23 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 23 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 23 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 23 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 1 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 1 hari, #Saham Indonesia

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi Tahunan Emas Karena Komen Yellen Abstrak

Penulis

Emas saat ini sepertinya ingin tetap menembus pertahanan level psikologis $1300/troy ounce dipicu berakhirnya simposium para bankir seluruh dunia kemarin.

Fundamental XAU/USD

  • Prakiraan Fundamental untuk XAU : Bullish Neutral.
  • Prakiraan Fundamental untuk USD : Bearish Neutral.
  • Prakiraan Fundamental untuk XAU/USD : Bullish Menguat.

Harga emas lebih tinggi akhir minggu kemarin naik 0.48% diperdagangkan pada area 1292 pada awal minggu ini. Kenaikan datang di belakang pelemahan greenback dengan perdagangan indeks USD tepat di atas posisi terendah tahunan hingga akhir minggu kemarin.

Pada perdagangan dua hari ini, tampaknya aksi profit taking emas muncul hanya sedikit saja dengan volatilitas lumayan, di mana akhir minggu emas kemarin ditutup dengan penguatan akibat pelemahan dollar, seperti dalam grafik harian di bawah ini.

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

Emas saat ini sepertinya ingin tetap menembus pertahanan level psikologis $1300/troy ounce, karena berakhirnya simposium para bankir seluruh dunia kemarin tidak memberikan kejelasan kenaikan suku bunga USD berikutnya. Momen kemarin ini memang menjadi magnet ampuh bagi pergerakan pasar, baik pasar uang ataupun pasar komoditi dan pasar ekuitas, karena Jackson Hole merupakan tempat berkumpulnya para bankir dunia untuk menjelaskan program kerjanya hingga akhir tahun ini.

Pasar menilai keinginan Janet Yellen jelas tidak terburu-buru mengenai kenaikan suku bunga di simposium tersebut. Minggu lalu prosentase kenaikan suku bunga the Fed di Desember sekitar 50%, sekarang turun menjadi dibawah 30%.

Keterangan yang dibuat oleh Ketua Federal Reserve pada Simposium Ekonomi Tahunan Jackson Hole itu memberikan sedikit panduan mengenai masa depan kebijakan moneter FED. Komentarnya terus memperkuat anggapan bahwa bank sentral tidak terburu-buru untuk menormalkannya. Faktanya, Fed Fed Preside Robert Kaplan mengatakan bahwa tingkat Fed Fund akan mendekati / serendah 2,5%. Hasilnya terlihat dolar berada di bawah tekanan signifikan, dan ini memberikan keuntungan kenaikan pada harga komoditi terutama emas.

Begitu juga dengan keinginan Mario Draghi tentang kepastian ECB yang abstrak tentang apakah benar-benar akan menarik paket stimulus Eropa atau ESM-nya dalam waktu dekat masih perlu dikaji lagi. Dalam ajang tersebut Draghi tidak menyinggung masalah kebijakan moneter ECB maupun masalah penguatan Euro akhir-akhir ini. Ia hanya membicarakan masalah perdagangan global secara umum, seperti yang diungkapkan oleh nara sumber anonim dari Reuters sebelum acara tersebut dimulai.

Termasuk juga kemarin penjelasan kenapa suku bunga Bank Indonesia pekan lalu diturunkan. Pertemuan yang berlangsung sepanjang akhir pekan kemarin, sebenarnya masih banyak yang perlu diperjelas lagi sehingga pergerakan market yang besar yang kemungkinannya akan berdasar verbal intervensi dan mempengaruhi pergerakan market di pekan ini masih banyak perlu pertimbangan. Walaupun sebagian besar investor masih menelaah lebih lanjut sikap para pejabat bank sentral kemarin, namun pasar tetap memberikan tekanan pada dollar.

Minggu ini, sepertinya para pedagang modern akan wait & see dulu untuk open besar menunggu perilisan laporan Non-Farm Payrolls bulan Agustus hari Jumat ini dengan perkiraan konsensus yang meminta hasil 180k sebagai tingkat pengangguran utama sebesar 4.3%. Dengan pasar tenaga kerja yang lebih banyak atau kurang pada pekerjaan fulltime, pejabat Fed terus diliputi oleh inflasi yang lamban, rilis data ini akan mencari angka inflasi upah untuk mendorong tindakan harga dolar yang lebih luas.

Untuk emas, sementara fundamental dasarnya tetap konstruktif, harga mendekati level tertinggi tahunan dan menempatkan kesempatan besar secara langsung pada risiko kenaikan menuju ke area 1,300.

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

Ringkasan dari IG Client Sentiment diatas menunjukan trader Gold net-long, rasionya bertahan di +1.66 (62.4% trader long). Posisi bullish 3.9% lebih tinggi dari kemarin dan 0.8% lebih rendah dari minggu lalu. Posisi bearish 4.4% lebih rendah dari kemarin namun 0.7% lebih tinggi dari minggu lalu. Pedagang yang lebih banyak net-long dari kemarin dan minggu lalu, serta kombinasi sentimen saat ini dan juga perubahan terbaru ini sebenarnya memberikan kita bias perdagangan kontroversial bearish yang lebih kuat. Tetap hati-hati atas penurunan lebih lanjut.

Namun investor emas sangat yakin bahwa emas akan masih di level tinggi setelah Jerman minggu lalu telah memindahkan simpanan emasnya dari AS dan Perancis, sebagai salah satu bentuk penyelamatan investasi sementara.

Emas sendiri sejauh ini telah bertahan di level resistan karena masalah di AS masih cukup pelik. Pekan lalu Trump marah besar karena gagalnya rencana pembangunan dinding pemisah sepanjang perbatasan AS dengan Mexico, sesuai janji kampanyenya waktu itu dan kemungkinan harus menganggarkan sebesar $1,6 milyar.

Tujuan pembangunan tersebut adalah meminimalkan penyelundupan barang yang memang sangat meresahkan pemerintah AS selama ini. Trump menginginkan kontrol yang ketat terhadap lintas barang dan membatasi migrasi buruh Mexico ke AS. Tetapi parlemen menentangnya.

Selain masalah dinding pembatas perbatasan tersebut, masalah reformasi pajak juga membuat parlemen AS pusing memikirkan jalan keluar untuk menggantikan dana dari hasil pemotongan pajak tersebut. Ini disebabkan ambang batas hutang atau debt ceiling AS sudah mendekati ambang batas atasnya. Diharapkan di Oktober ini hutang yang jatuh tempo juga bisa diambilkan dari anggaran pemerintah, itupun dengan catatan bahwa debt ceiling-nya harus naik.

Dalam grafik bulanan di bawah ini tetap masih dalam rangkaian tren besar bullish XAU/USD.

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

Faktor-Faktor Pendukung XAU/USD

  • Pola Candlestick XAU/USD

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

  • Rerata Pergerakan XAU/USD H4

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

 

Saran Open Posisi XAU/USD

Saya menyarankan untuk membuka posisi beli di area 1295 bisa mulai sekarang karena konfirmasi candlestick H4 sudah muncul 5 candle yang lalu untuk bullish normatif XAU/USD.

Target profit pertama area 1307 dan target profit kedua area 1312. Tentu seperti biasa nanti akan ada perlawanan dari seller, maka dari itu stop loss diperlukan. Stop loss saya berada di area 1289 dan area 1284.

Selamat berdagang, gunakan manajemen modal untuk perdagangan yang bagus. Saya menggunakan MM 2-5% dari modal untuk setiap transaksi di perdagangan forex, bisa menggunakan kalkulator MM agar tidak over lot, klik disini.

Saran OP XAU/USD : Buy di area 1295.

Gunakan trailling stop auto atau manual.

SL : (1) 1289 – 60 pips (2) 1284 – 110 pips

TP : (1) 1307 – 120 pips (2) 1312 – 170 pips

Rentang waktu trading : 1-2 hari

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

 

Update Posisi XAU/USD 29-08-2017

Proyeksi Penembusan Harga Tinggi

 

=========================

*Penulis adalah expert analis forex, komoditi, dan saham, juga seorang trainer manager sebuah institusi keuangan. Pengalaman trading lebih dari 12 tahun bermacam pair dengan beberapa insider FX, selain itu juga sebagai seorang pembicara dan pelaku dunia FX.

Arsip Analisa By : Ahmed Sar
280056
Penulis

Ahmed Sar adalah expert analis forex, komoditi, dan saham, juga seorang trainer manager di sebuah institusi keuangan. Ahmed berpengalaman trading sejak tahun 2004 pada bermacam pair dengan beberapa insider FX, dan hingga kini masih aktif sebagai Trend-Trader. Strategi trading yang digunakan berbasis Quantitative Trend.