iklan |
iklan |
Minat trading forex yang berkembang cukup pesat di kalangan trader Indonesia, sayangnya tidak diimbangi dengan kepekaan broker lokal untuk menyelenggarakan kontes trading. Selama ini, kontes broker forex lokal memang masih jarang ada. Informasi untuk lomba trading broker pun masih sangat terbatas, padahal kontes trading memiliki banyak manfaat bagi para trader.
Memenangkan lomba trading forex tentu memberikan kebanggaan tersendiri serta menambah motivasi untuk terus menggeluti aktivitas ini. Selain itu, kontes trading juga bisa dijadikan sebagai media promosi untuk broker-broker lokal.
Mengikuti pertandingan semacam ini memiliki banyak manfaat. Apalagi tak sedikit pertandingan yang memberikan hadiah menggiurkan. Karena itulah, tim Seputarforex menghimpun informasi tentang kontes broker forex, baik yang pernah diselanggarakan maupun sedang dipromosikan.
1. Agrodana Trading Competition
Kontes broker forex lokal ini dihadirkan oleh Agrodana Futures. Kompetisi berlangsung mulai tanggal 1 Oktober hingga 31 Oktober 2018, sementara pendaftaran terbuka antara tanggal 15 September - 28 September 2018. Dengan hadiah total mencapai 21 juta Rupiah, kontes trading di broker Agrodana Futures yang diadakan di akun demo ini cukup sederhana. Anda cukup mengklik pada tautan yang disediakan atau melalui tautan yang terdapat pada media sosial resmi Agrodana Futures, lalu membayar biaya pendaftaran sebesar Rp50,000 per akun.
Yang unik dari kontes ini adalah adanya aturan yang memperbolehkan trader untuk berpartisipasi dengan lebih dari 1 akun. Biasanya, broker forex hanya membatasi 1 akun per 1 trader, dan sangat tegas menindak para peserta yang nekat melanggar aturan ini. Padahal, dengan diperkenankannya trader untuk berpartisipasi di lebih dari 1 akun, maka kesempatan memenangkan kontes broker forex pun bisa semakin besar.
Sebagai informasi, PT. Agrodana Futures adalah perusahaan pialang berjangka resmi dan teregulasi BAPEBBTI dengan Izin Usaha Pialang Berjangka No. 40/BAPPEBTI/SI/XII/2000. Broker yang berkantor pusat di Jakarta ini merupakan anggota resmi JFX dan ICDX. Selain menjadi satu dari sedikit broker lokal yang mengadakan kontes broker forex, broker Agrodana Futures mengunggulkan tawaran spread tetap (Fixed Spread).
2. Lomba Slogan AskapFX
Bagi sebuah perusahaan, slogan cukup berpengaruh untuk memberikan kesan atraktif yang ingin ditonjolkan. Menyadari hal ini, broker Askap sempat mengadakan kontes slogan pada tahun 2016 lalu. Pengumuman mengenai kontes disebarkan melalui halaman resmi AskapFX, disertai tautan untuk menuju ke halaman Facebook.
(Baca Juga: Review Broker AskapFX)
Dengan memanfaatkan media sosial, broker yang telah berdiri sejak tahun 1998 ini mengajak pesertanya untuk menulis rangkaian kata unik, baik dalam Bahasa Inggris maupun Indonesia pada kolom komentar catatan Facebook mereka. Hadiah untuk kontes menulis slogan AskapFX cukup menggiurkan, yaitu uang tunai 5 juta rupiah untuk 1 pemenang utama, serta 500,000 rupiah untuk 10 pemenang favorit.
3. Mini Trading Competition dari Victory International Futures
Selain broker-broker di atas, ada pula kontes forex broker lokal dari Victory International Futures. Kontes bertajuk "Mini Trading Competition" ini berdurasi hingga 4 bulan lamanya, dan memiliki keunikan tersendiri karena aturannya yang hanya bisa dipenuhi oleh peserta yang sudah berpengalaman atau bermodal besar.
Ketentuan tersebut adalah pembukaan Account minimal Rp25,000,000. Bandingkan dengan harga tiket masuk kontes broker forex sebelumnya yang hanya Rp50,000, perbedaannya tentu sangat kontras, sehingga wajar jika kontes broker forex dari Victory International Futures ini tak bisa diikuti oleh sembarang trader.
Sebagai hadiah, broker yang memiliki kantor pusat di beberapa kota besar Indonesia ini pun tidak main-main. Selain hadiah uang dengan total $500,000, kontes broker forex ini juga mempersembahkan:
- BMW Seri 3
- Toyota Fortuner
- Toyota Innova
- Toyota Avanza
- Honda Brio
Persyaratan kompetisi trading ini tidak jauh berbeda dengan kontes trading pada umumnya. Trader dipersilahkan melakukan transaksi pada forex serta instrumen komoditi yang disediakan oleh PT. Victory International Futures. Trader dengan keuntungan tertinggi selama periode kontes dan memenuhi syarat serta kondisi yang berlaku, berhak untuk memperoleh hadiah sesuai dengan prestasinya.
Ditinjau dari legalitasnya, broker Victory International Futures telah teregulasi pada BAPPEBTI dengan nomor izin 18/BAPPEBTI/PN/4/2008, serta memiliki lisensi dari JFX serta ICDX. Broker yang menyebut para tradernya dengan panggilan akrab Victorian ini, telah menyediakan platform trading MetaTrader 4 (MT4) dan MetaTrader 5 (MT5), serta layanan Autochartist.
Simak Juga: Mulai trading dengan Autochartist
Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Ikut Kontes Broker Forex Lokal
Semakin menjamurnya perusahaan-perusahaan yang mencatut nama broker lokal terpecaya, membuat trader harus tetap berhati-hati sebelum melakukan deposit atau mengikuti kontes yang bertebaran di internet. Setiap broker memiliki kebijakan tersendiri dalam mengatur pemberian hadiah untuk para tradernya.
Ambil contoh saja broker Askap yang baru mengirimkan hadiah uang tunai, ketika pemenang menunjukkan foto bersama plakat simbolis sebagai bukti. Selain itu, ada juga kontes broker forexyang mewajibkan tradernya untuk melakukan deposit terlebih dahulu seperti PT. Victory International Futures di atas.
Jangan lupa untuk selalu memperhatikan apakah penyelenggara tersebut dapat dipercaya. Broker lokal bonafid dapat dikenali dari regulasi BAPPEBTI, serta lisensi-lisensi pendukung yang biasanya disertakan pada situs resmi mereka. Dengan banyak membaca dan mencari informasi terpercaya, maka Anda bisa berkompetisi dengan aman dan lebih fokus untuk memenangkan kontes.
Kesimpulan
Broker-broker lokal masih sangat jarang mengadakan lomba trading forex untuk para tradernya. Hal ini tentu saja sangat kontras dengan broker-broker luar negeri yang sering mengadakan berbagai kontes trading forex melalui akun demo maupun real.
Melihat pasar forex yang makin diminati, broker lokal sebaiknya semakin berbenah agar tidak kalah saing dengan broker luar negeri yang telah terlebih dahulu populer. Akan lebih menarik jika semakin banyak kontes trading forex broker lokal yang diadakan ke depannya, serta diimbangi dengan tampilan situs yang lebih informatif mengenai kontes atau promosi tersebut.
Adakah kontes broker lokal lainnya yang Anda ketahui? Atau Anda ingin menceritakan pengalaman mengikuti kontes broker forex lokal yang pernah diikuti? Bagikan informasi yang Anda miliki melalui kolom komentar artikel Seputarforex di bawah ini, atau bergabung di forum tanya jawab mengenai broker forex.