EUR/USD 1.066   |   USD/JPY 154.370   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.644   |   Gold 2,376.39/oz   |   Silver 28.63/oz   |   Wall Street 37,775.38   |   Nasdaq 15,601.50   |   IDX 7,048.48   |   Bitcoin 63,512.75   |   Ethereum 3,066.03   |   Litecoin 80.80   |   PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mencatat jumlah pengunjung saat libur lebaran 2024 ini mencapai 432,700 orang, 1 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.2% menjadi 5,039, sementara Nasdaq 100 turun 0.4% menjadi 17,484 pada pukul 20:09 ET (00:09 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 37,950, 1 jam lalu, #Saham AS   |   Netflix turun hampir 5% dalam perdagangan aftermarket setelah prospek pendapatannya pada kuartal kedua meleset dari estimasi, 1 jam lalu, #Saham AS   |   Apple menghapus WhatsApp dan Threads milik Meta Platforms (NASDAQ:META) dari App Store di Cina pada hari Jumat setelah diperintahkan oleh pemerintah Cina, 1 jam lalu, #Saham AS

Anggapan Para Awam Tentang Forex Market

Penulis

Terdapat beberapa anggapan umum orang awam tentang pasar forex, yang belum tentu benar. Bagaimana sebenarnya konsep forex market itu?

Ada beberapa anggapan umum orang awam yang salah mengenai forex trading. Artikel ini akan membahas mengenai anggapan yang salah tersebut sekaligus membetulkannya. Yang perlu dipahami oleh trader adalah, forex trading adalah pasar terbesar di dunia. Banyak keuntungan yang bisa didapat dengan bertrading.

Pasar forex memerlukan "kantor"
Perputaran arus modal yang ditransaksikan mencapai $1.5 trilyun setiap harinya. Banyak anggapan bahwa semua jenis transaksi harus dilakukan dengan bertemu langsung dan berhadapan secara fisik. Mungkin anggapan kebanyakan orang awam, forex market itu seperti teller bank atau pembelian barang secara konvensional. Padahal, sejatinya forex market adalah market yang online dan tidak terpusat. Anda tidak akan mendapatkan pertukaran di bursa secara fisik. Segala macam transaksi valas dilakukan secara online.

anggapan awam tentang forex

Tidak perlu belajar, cukup punya pengalaman saja
Anggapan yang salah berikutnya adalah orang awam menganggap sebagian trader bisa take profit karena sudah lama dalam berlatih dengan sistem. Namun setelah dilakukan pengkajian lebih mendalam, trader pemula hanya mencoba menerka atau mengikuti dari sistem trader lain tanpa pengetahuan yang cukup akan esensi sistem itu. Jadi kerugian sering ditemui oleh trader pemula karena belum mengetahui sistem trading yang ia gunakan secara pasti. Jadi, yang terbaik adalah pengetahuan yang didukung dengan pengalaman.

Yang penting cepat kaya
Ketika Anda sedang bertrading, jangan lupa untuk menerapkan kedisiplinan. Anda harus selalu membuat keputusan logis dan diteliti ketika melakukan trading. Ini bukan sistem trading yang digunakan untuk "cepat kaya". Tetapi sebuah rule keuangan yang harus dilakukan. Jangan berfikir terlalu tinggi untuk mendapatkan keuntungan. Gunakan perencanaan secara logis dan realistis, sehingga apa yang Anda dapatkan nantinya dapat menjadi tumpuan dengan rencana ke depan. Sistem yang hanya mementingkan profit namun tidak memperhitungkan resiko bukanlah cara ampuh untuk melindungi keuntungan. Jadi, sadarilah masalah ini. Berfikir realistis benar-benar dapat membantu Anda mendapatkan lebih banyak keberhasilan dibandingkan dengan angan-angan yang berlebihan tapi tidak bisa dikerjakan.

Modal harus besar
Satu hal yang perlu diingat adalah bahwa hanya karena Anda trading dengan deposit minimal bukan berarti peluang keberhasilan Anda kecil. Mitos yang beredar selama ini adalah untuk bisa lolos dari kerugian setiap kali terjadi floating minus, Anda harus mempunyai modal yang besar. Padahal, dengan modal yang lebih kecil pun Anda bisa mengusahakan kesuksesan dengan membatasi resiko dengan memperkecil lot trading serta menerapkan manajemen resiko.

Scalping bagus untuk pemula
Tidak seperti pada perdagangan lainnya, forex kadang memberikan rasa aneh dan tidak sesuai dengan keadaan. Apa yang Anda anggap benar mungkin tidak begitu dengan pasar. Jangan berfikir bahwa Anda bisa kaya dengan cepat menggunakan pasar Forex. Yang benar adalah bahwa perdagangan jangka pendek atau scalping, yang terkenal bisa mengubah keuntungan dengan cepat sebenarnya tidak bagus untuk pemula. Untuk menjadi scalper yang handal, Anda dituntut untuk bisa menjadi trader yang memiliki respon cepat dan tepat, serta bisa menghadapi tekanan psikologis untuk bisa membuka dan menutup banyak posisi dalam waktu relatif singkat. Kemampuan tersebut tentu tidak akan dimiliki oleh trader pemula.

Makin besar leverage makin bagus
Kalau Anda ingin mencobanya, mungkin akan sangat berisiko. Anda harus berpikir tentang leverage yang dapat membantu untuk memberikan modal yang diperlukan, namun tidak memberikan tekanan resiko yang terlalu besar. Akan sangat mengerikan jika Anda menggunakan leverage yang sangat besar, namun tidak bisa hati-hati dalam menggunakannya. Dipastikan kerugian besarlah yang akan didapat.

Kesimpulannya, berlatih, menjalankan trading, serta mempersiapkannya dengan matang adalah kunci dari keberhasilan di forex market.

113038
Penulis

SFTeam merupakan hasil kerjasama beberapa personel tim Seputarforex untuk menghadirkan liputan akurat dan bermanfaat bagi pembaca. Cakupan bahasan menyeluruh hingga menjangkau fundamental, teknikal, dan berbagai aspek trading forex lainnya.


Andri
Anggapan leverage yg makin besar makin bagus itu muncul krn peluang trading forex dgn modal kcl. leverage yg bsr itu emang memungkinkan trader2 bermodal kcl untk bertransaksi dgn ukuran trading yg besar. Tapi bnyk diantara mrk yg blm tau atau bhkn mengabaikan resiko trading dgn leverage yg besar..
Wiejjaya33
lah tros gimana donk kalo pengen bisa trading pake biaya rendah?? kan ndak semua orang punya duit banyak buat trading. massih ada kebutuhan laen yang mesti dipenuhin.
Ain Rifki
Modal boleh kecil, tapi jgn asal pilih leverage apalagi yg diatas 500:1. Kalopun udah bgt bisa dibatasin dr lot tradingnya. Cukup ambil yg seukuran mikro aja kalo pengen bs cukup aman ps floating minus. Rekomendasi buat yg masih newbe jgn pilih akun standard dulu, ato akun jenis manapun yg lot minimumnya lbh gede dr lot mini. Cukup yg cent ato micro udh aman buat buka akun live pertama kali. Rasanya dr paket akun2 itu aja udh cukup buat trader newbe yang modalnya pengen kecilan dulu. Asal pas waktu trading tetep setia buat ngembangin akun pelan-pelan/tujuan profitnya tetep realistis. Kalo pengen dana trading aman meskipun modal kecil, juga penting supaya punya target yg realistis. jangan sampe modal kecil tapi targetnya ketinggian. Kalo masih pemula kan skillnya belum mumpuni. Belum kesampean targetnya udah mc duluan entar.
Doni Wiranatta
Sangat setuju.
Sebetulnya mudah saja untuk mengkondisikan bagaimana mengukur trading dengan modal kecil dan besar.
Contoh perhitungan dan rekomendasinya sudah banyak
Yang masih sering bermasalah justru ekspektasi tradernya sendiri Dengan modal terbatas mengharapkan keuntungan banyak dalam waktu singkat itu sangatlah mustahil
Kalaupun berhasil apa mungkin itu benar-benar terjadi sesuai dengan perhitungan? Kebanyakan itu justru keberuntungan pemula saja
Yang cepat profit tapi juga cepat loss.
Sama dengan sia-sia membuang uang di forex.
Andri
Modal trading bisa diatur sesuai keinginan tradernya. Bisa kecil bisa juga besar. Fungsi leverage disini kan untk supaya trader bisa bertrading dgn ukuran trading yg besar. kalau modalnya terbatas ya resiko tradingnya jg semakin besar. kalau g pngn punya resiko trading yg besar t ttp pake modal kecil ya jgn ambil leverage yg terlalu besar. ukuran trading jg diatur sesuai mm, bukannya asal ngmbil kalo ada peluang profit aja.. kalo terencana kan pasti resiko tradingnya masih bisa ditanggung sendiri..
Edifauzi
bljr sbg pndahuluan g usah trlalu lama. kbnykn teori tmbh bikin pusing. bgt tw dsr2x lngsung prktk ke akun demo aja...
Patmo
Metode belajar yang efektif tidak sama untuk setiap orang. Saya sendiri malah lebih senang menambah pengetahuan sebanyak-banyaknya sebelum buka akun demo. Memang saat di akun demo kita juga akan belajar lagi, tapi tidak ada salahnya juga untuk belajar dengan baik sebelum melangkah ke akun demo. Karena saya sendiri lebih menganggap akun demo sebagai tempat untuk bisa trading riil sebaik mungkin. Jadi saya berusaha berlajar sebaik mungkin sebelum trading di akun demo, karena keberhasilan dan kegagalan meskipun di akun demo sangat berarti buat saya.
Teguh Yuana
Penting juga untuk diperhatikan bahwa proses belajar trading itu tidak akan pernah berhenti ketika sesorang telah memiliki akun demo atau bahkan akun real sekalipun. Trader berpengalaman pun mempunyai jurnal trading yang biasanya dijadikan bahan evluasi untuk mempelajari hasil trading sebelumnya. Setelah mulai praktek di akun demo, lebih baik lagi jika belajar tradingnya juga diteruskan dengan teori-teori tambahan yang mungkin bisa membantu trader saat menghadapi situasi-situasi pasar tertentu.
Deri Chan
Mungkin banyak yang nganggep scalping bagus buat pemula krn terkesan lebih gampang & cepet dipraktekin. Cuma open close open close aja, kalo harga naik open buy, kalo turun open sell. Ga perlu lama2 buat nungguin. Mungkin awalnya belum kepikiran kalo disetiap posisi itu ada analisa yg macem2, ada penghitungan lot & money management juga. Kalo udah paham pasti bisa kebayang betapa ribetnya ngatur semua itu distrategi scalping. Yang pemula lakukan diawal itu bukan scalping yg bener, lebih menjurus ke trading tebak-tebakan ato untung-untungan aja. Mungkin karna ada garis tipis antara trading begitu sama scalping yg bener, makanya scalping dibilang beresiko & kurang banyak dipilih sama trader yg udah kawakan.
Novani Jio
Stj skl dgn apa yg dikatakan ttg pngtahuan dn pnglmn diatas. Mlh sya pkr sbnrnya alasan bnyk yg mnggunakn sinyal dr trdr yg lbh bpnglmn itu bkn krn mrk mempertimbngkn pnglmn trdr yg beri sinyal, tp lbh krn mrg g mau repot2 bljr utk mnghslkn sinyal sndr. Bhkn mrk ada jg yg smpe byr cm krn ingin dpt simpelnya aja. Pdhl udh brkali2 trbukti dlm trading itu bth proses. Sistim yg otomatis blm tentu cocok sm semua trdr. Klau tdk tau sndr seluk beluk trdng tp sdh berani memanfaatkan sinyal trdr lain y siap2 aja ikut rugi kl sinyalny slh......
Reka
susah juga ya, tapi menantang banget :D
Silvia
Memang sulit bagi kaum awam untuk memahaminya butuh waktu yg tidak sebentar dan yang penting learning by doing
Aryan Ari
Nguayal kalo bisa trading forex sukses hanya permodal nekat dan pengalaman minim, pastinya semua butuh proses dan belajar lah.. Terkait masalah leverage, saya setuju kalau misalnya makin besar leverage yang digunakan, semakin besar pula resiko kita dalam trading. Belajar trading forex tidak bisa berhenti di demo atau akun yang real karena seperti yang kita sudah ketahui juga kan bahwa trading forex juga tidak mudah. 
Rini

tujuan trading memang cuman satu, yakni agar cepat kaya

Surya Fx

Kalau tujuannya ingin cepat kaya, nanti malah cepat rugi loh mbak. hati-hari