iklan | iklan |
Menjadi seorang trader handal dan menghasilkan banyak uang merupakan idaman setiap trader. Apalah artinya jika trading bersusah payah tapi tidak ada profitnya. Untuk itulah dibutuhkan kerja keras dan fokus menjadi trader handal. Bagaimanakah menjadi seorang trader yang handal? Artikel ini akan membahasnya untuk Anda.
Hidup layak, makan enak, tidur nyenyak, dan bisa beli apapun tanpa harus memikirkan berapa harganya. Semua akan mudah didapatkan sesuai apa yang trader inginkan. Anda akan seperti superstar jika Anda mampu menciptakan apapun sesuai dengan apa yang Anda butuhkan.
Tidak ada orang yang hari ini miskin, lalu tiba-tiba keesokannya jadi trader sukses atau kaya. Karena mendapat lotere, mungkin saja, tapi pada umumnya trader tidak seberuntung itu. Untuk mencapai kesuksesan, trader handal harus terus menerus melatih kemampuannya bertrading. Melatih psikologinya, melatih kemauannya untuk menjadi lebih baik. Bekerja sedikit lebih keras, bekerja sedikit lebih baik, mencoba sesuatu yang baru, untuk menjadikan dirinya lebih sukses dalam bertransaksi.
Untuk lebih jelasnya, Anda bisa menerapkan 7 cara menjadi trader yang handal berikut ini:
1. Kenali Diri Anda
Tentukan batas toleransi risiko Anda dengan hati-hati. Pahami seberapa besar persediaan pundi-pundi Anda, dan seberapa besar jumlah yang Anda tetapkan sebagai batas risiko maksimal. Sedangkan untuk menetapkan target keuntungan dalam trading, trader yang handal juga perlu mengenali pasar dan memahami bahwa dalam pasar ini, Anda bukan siapa-siapa.
2. Lakukan Apa Yang Anda Mengerti
Jangan buka posisi jika Anda tidak memahami kemana harga akan bergerak. Juga, jangan coba-coba menerapkan sistem yang "katanya" menguntungkan, tetapi sebenarnya tidak Anda pahami. Aturan ini nampaknya sederhana, tetapi kegagalan untuk mematuhi prinsip ini telah membawa malapetaka bagi banyak trader. Jika Anda tidak yakin, maka jangan lakukan.
Ketidakyakinan ini muncul dikarenakan Anda belum mempunyai metode trading yang benar-benar Anda percaya. Supaya bisa menemukan metode trading yang dipercaya, cobalah untuk bertrading di akun demo terlebih dahulu. Hindari masuk pasar secara gambling atau untung-untungan. Usahakan untuk selalu mengacu pada metode trading yang benar-benar Anda pahami.
3. Trader Yang Handal Menahan Emosi
Keserakahan, kegembiraan, euforia, panik, atau ketakutan, seharusnya tidak masuk dalam perhitungan trader. Emosi berlebihan bisa mengakibatkan kerugian besar-besaran. Di sinilah seorang trader harus mampu menghindari emosi negatif pada dirinya.
Misalnya, secara default, emosi Anda berpikir tidak ingin loss atau takut kehilangan uang. Ubahlah emosi takut loss tersebut, menjadi takut tidak bisa mengendalikan emosi ketika loss.
Pengendali harga di pasar forex bukanlah Anda. Oleh karena itu, usahakan supaya tidak berbangga diri secara berlebihan setelah mendapatkan kemenangan. Anda harus tetap bisa mengendalikan emosi dan bersikap rasional pada setiap transaksi yang dilakukan. Jangan mudah terjebak dengan rasa ingin balas dendam ketika loss, atau ingin menambah lot saat mendapatkan profit. Inilah poin penting untuk bisa jadi trader yang handal, yaitu pengendalian diri.
Pendekatan yang logis dan tidak emosional merupakan tips forex trading terbaik yang diperlukan untuk menjalani karir sebagai trader handal.
4. Pelajari Pasar, Pahami Faktor Fundamental Dan Teknikal Harga
Kesalahan kecil dalam memahami kedua faktor ini tidak akan mengakibatkan akun trading Anda bangkrut. Tetapi apabila Anda terus menerus melakukan trading tanpa mendalami faktor fundamental dan teknikal, maka karir Anda sebagai trader handal bisa tamat dengan segera.
Jangan percaya pada promosi orang bahwa hanya dengan mengikuti suatu seminar atau membaca buku tertentu maka bisa langsung menjadi trader handal atau menjadi orang sukses/kaya. Ketika Anda membaca promosi seperti itu, maka cernalah informasi tersebut. Dan tanyakan pada diri, "Apakah hal ini berguna bagi saya?" Bila ya, akan saya lakukan, akan saya ikuti. Namun bila tidak, maka jangan dipaksakan. Semua ini menjadikan Anda sedikit lebih dekat pada kesuksesan.
5. Prioritaskan Money Management untuk Memininalisir Kegagalan
Kerugian menjadi sebuah masalah yang sering dialami trader pemula. Mereka beranggapan bahwa penyebabnya adalah strategi dan analisis yang digunakan. Padahal pemicu dari kesalahan tersebut adalah money management yang kurang baik. Dengan adanya money management yang baik, maka trader akan terbiasa untuk disiplin dan bertanggung jawab dalam tradingnya.
Pada dasarnya, trading punya risiko kerugian tak terhindarkan. Karena itu seorang trader harus paham cara mengelolanya, bukan menghindarinya. Setiap kerugian harus diakui dengan lapang dada dan dihadapi dengan tenang oleh para trader. Itulah rahasia mengapa banyak trader handal mampu mempertahankan eksistensinya, meski sudah menghadapi berbagai kerugian. Mereka menganggap kegagalan wajar terjadi.
6. Selalu Membuat Jurnal Trading
Seorang trader yang handal tahu bagaimana mengoreksi langkah-langkah selanjutnya yang harus dilakukan. Di sinilah seorang trader harus bisa membuat sebuah jurnal trading. Fungsi dari jurnal trading tak lain adalah untuk melacak kesuksesan dan kegagalan yang dilakukan trader di masa lalu. Selain itu, jurnal trading juga bisa menjadi bahan evaluasi agar hasil trading bisa lebih positif di masa mendatang.
Cara membuat jurnal trading juga tidak serumit dibayangkan. Cukup membuatnya dengan format sesederhana mungkin. Tuliskan harga entry dan exit, diikuti dengan besaran profit dan loss yang Anda peroleh. Jika perlu, Anda juga bisa menambahkan pelengkap berupa screenshot setting indikator dan harga pada saat melakukan entry dan exit tersebut. Dengan rajin menulis di jurnal, secara praktis trader tersebut telah menolong dirinya sendiri.
7. Bisa Memilih Waktu Yang Tepat Saat Trading
Banyak trader rela begadang semalaman untuk memantau grafik. Belum lagi, jika ada berita penting yang dirilis pada jam-jam tidur. Alhasil, mereka pun rela duduk di depan monitor dan memelototi grafik berjam-jam lamanya. Hal seperti itu sebenarnya tidak wajib dilakukan, karena waktu trading sebetulnya bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing trader.
Salah satu caranya bisa dengan menyesuaikan pair apa yang Anda tradingkan. Semisal, Anda hendak trading di pair EUR/USD, maka waktu yang tepat untuk trading adalah saat jam market Eropa dan Amerika Serikat dibuka. Di situlah momen terjadinya pergerakan signifikan pada pair EUR/USD.
Jika sudah memiliki jadwal tetap untuk bertrading, maka aktivitas ini tidak akan mengganggu kegiatan penting anda lainnya, seperti bekerja, beribadah, dan bersantai bersama keluarga atau orang terdekat.
Selain dalam hal memilih pair, menentukan waktu trading yang tepat bisa juga dilakukan dengan memilih time frame paling cocok. Bagaimana caranya? Simak dalam artikel Memilih Time Frame Trading Yang Tepat.
Komentar : 6