EUR/USD 1.081   |   USD/JPY 151.210   |   GBP/USD 1.264   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,233.48/oz   |   Silver 25.10/oz   |   Wall Street 39,807.37   |   Nasdaq 16,379.46   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 70,744.95   |   Ethereum 3,561.29   |   Litecoin 94.22   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 16 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 16 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 23 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 23 jam lalu, #Saham Indonesia

Mengenal SIRIX, Platform Trading Forex Generasi Baru

Penulis

Sebagai platform trading forex generasi baru, SIRIX mengintegrasikan sistem social trading dan toko online, serta menampilkan interface berbasis web yang tidak kaku seperti Metatrader4.

Salah satu platform trading forex generasi baru, SIRIX dikembangkan oleh perusahaan pengembang software forex Leverate. Karakteristik utama SIRIX mengintegrasikan sistem social trading dan toko online, serta menampilkan interface berbasis web yang tidak kaku seperti platform-platform pendahulunya.

SIRIX webtrader
Sebagai platform berbasis Web, pengguna SIRIX tidak perlu repot-repot mengunduh dan menginstal software-nya sebelum trading. Pengguna cukup mengakses SIRIX via browser, memasukkan ID dan password, lalu langsung trading. Ini sebenarnya faktor plus bagi SIRIX; sayangnya untuk memuat situs official-nya saja cukup berat, sehingga trader yang berdomisili di Indonesia dan umumnya memiliki koneksi dengan bandwidth dan kecepatan rendah mungkin akan kesulitan mengaksesnya.

 

Tampilan SIRIX Webtrader

Penampilan SIRIX cukup canggih dan mencolok. Platform SIRIX dibagi dalam lima bagian yang bisa diperluas ataupun ditutup seperlunya, cukup dengan mengklik panah-panah mungil yang melekat di sisi tiap bagian. Ada lima bagian pokok pada default setting SIRIX: Menu Bar di sisi paling atas, quotes harga di sebelah kiri, chart di bagian tengah, Daftar order dan histori dibawah quotes dan chart, serta bagian serbaguna yang bisa diganti-ganti di sisi kanan.

SIRIX webtrader

Menu Bar

Di Menu Bar terdapat Kalender Fundamental (Economic Calendar) terintegrasi, sehingga trader tidak perlu repot membuka-tutup jendela SIRIX untuk menengok kalender di situs lain. Pun, untuk mengetahui jadwal rilis berita high-impact berikutnya, pengguna cukup mengklik opsi bergambar kalender di Menu Bar, lalu kalender tersebut akan muncul; zona waktu bisa disesuaikan dengan tempat pengguna berada, dan hasilnya pun bisa di-filter sesuai mata uang yang ditradingkan. Informasi dalam kalender terhitung lengkap, meliputi data aktual, forecast, dan data periode sebelumnya, bahkan informasi seberapa kuat pengaruh data terkait.

SIRIX webtrader
Disamping opsi kalender, di Menu Bar juga ada opsi Black/White untuk merubah tema warna latar belakang platform, opsi aktivasi one-click trading, dan opsi Order. Jika Anda ingin menggunakan SIRIX namun dengan bahasa lain, terdapat 19 pilihan bahasa disana, termasuk bahasa Mandarin.

 

Quotes Harga

Kemudian mulai dari sisi kiri, nampak bagian Quotes harga beli dan jual, dimana pengguna bisa memilih untuk menampilkan harga dalam bentuk daftar atau kotak-kotak (Cubes). Kotak-kotak seperti terlihat di gambar dibawah ini akan mempermudah Anda dalam melakukan order, karena bisa langsung meng-klik "sell" atau "buy" di pair yang dikehendaki saja.

SIRIX webtrader

Chart

Di bagian berikutnya, tepat di tengah adalah jantung-nya trading forex, yaitu chart. Chart ini tersedia dalam sembilan (9) pilihan timeframe, tetapi tidak memungkinkan pemunculan beberapa timeframe sekaligus seperti yang bisa dilakukan oleh Metatrader4. Indikator teknikal yang disediakan SIRIX pun agak berbeda dengan indikator teknikal dalam Metatrader4. Bagi para trader pada umumnya pun, nama-nama indikator itu mungkin akan terdengar asing, seperti "Gopalakrishnan Range Index", "Aroon Oscillator", dan sejenisnya. SIRIX juga tidak memungkinkan trader untuk memasang indikator buatan sendiri atau buatan pihak ketiga, kecuali yang tersedia di toko online-nya.

SIRIX webtrader

Daftar Order dan Histori

Walau chart dan indikator cukup berbeda, fitur order di bagian terbawah platform berfungsi mirip dengan platform trading lainnya, termasuk Metatrader4. Ada opsi one-click order sebagaimana terlihat juga di Menu Bar, opsi order manual seperti biasa, serta opsi pending order lengkap dengan setting stop loss dan take profit.

 

Social Trading, Newsfeed, Trading Central, dan SIRIX Store

Selanjutnya, di sebelah kanan chart ada empat simbol yang bila di-klik maka akan menampilkan fitur berbeda di bagian serbaguna SIRIX ini.

SIRIX webtrader
Fitur pertama adalah sistem social trading. Sistem social trading SIRIX menampilkan trader-trader unggulan dan transaksi-transaksi terbaru yang dilakukan para trader dalam sistem. Fitur kedua adalah "News Alert", dan ketiga "Trading Central". Trading Central direncanakan akan menampilkan rekomendasi dan analisa trading dari lembaga riset terkenal Trading Central. Fitur terakhir di bagian ini adalah "SIRIX Store" yang menyediakan indikator dan aksesoris trading lainnya bagi pengguna platform SIRIX. Saat ini, toko online tersebut masih dalam bentuk beta.

Demikianlah review singkat fitur-fitur dalam SIRIX. Dari sini kita dapat mengintip sedikit perbedaan SIRIX dengan platform trading forex lainnya. Tetapi, apa saja sebenarnya keunggulan dan kekurangan SIRIX? Definisi tentang "platform trading forex yang enak dipakai" mungkin berbeda-beda bagi setiap trader, tetapi pembahasan dibawah ini mungkin akan memberi Anda referensi tentang keunggulan dan kekurangan SIRIX.

 

Kekurangan SIRIX

  • Loading cukup berat. Diperlukan koneksi internet mantap dan lancar untuk memuat SIRIX webtrader, dan disarankan untuk tidak membuka situs lain yang sama beratnya di browser pada saat yang bersamaan. Namun demikian, kami hanya mencoba SIRIX versi Web, dan bisa jadi SIRIX versi mobile dan tablet tidak mengalami masalah ini.
  • Indikator teknikal unik. SIRIX menyediakan indikator-indikator umum seperti Moving Averages dan MACD, namun kebanyakan indikator lainnya mungkin akan sulit diterima oleh trader pemula dan trader konvensional. Akan tetapi bila Anda suka mencoba hal-hal baru, maka fitur SIRIX yang satu ini malah bisa jadi daya tarik tersendiri.
  • Tampilan terlalu 'sesak'. Pada pandangan pertama, SIRIX nampak cerah dan fleksibel; tetapi saat kami mencoba menggunakannya, lama-lama terasa terlalu padat. Salahsatunya karena bagian chart terlalu sempit, dan bila kita memperluasnya, maka akan menutup fitur lain di platform yang mungkin kita butuhkan di saat bersamaan.

 

Keunggulan SIRIX

  • Aksesibilitas SIRIX cukup tinggi. SIRIX Webtrader tidak perlu di-instal terlebih dahulu, sehingga bisa diakses dimanapun, bahkan dengan PC pinjaman sekalipun. Selain itu, SIRIX juga tersedia dalam versi mobile dan tablet, sehingga cocok bagi trader yang mobilitasnya tinggi.
  • SIRIX sudah mengintegrasikan kalender ekonomi dan update berita live di platformnya. Ini mempermudah trader, khususnya bagi news trader yang sengaja mencari berita dan scalper yang suka menghindari news time.
  • Sistem social trading, analisa ahli dari Trading Central, dan toko online SIRIX Store, semua bisa diakses dengan mudah dalam satu platform. SIRIX juga memperpendek prosedur rumit yang biasanya harus dilakukan trader untuk bergabung dengan jaringan social trading tertentu. Jika Anda seorang penggemar copy trading, maka SIRIX wajib dicoba.

Secara keseluruhan, SIRIX menawarkan pengalaman trading forex berbeda dan fresh. Daya tariknya berhasil memikat para trader dan broker, sehingga jumlah broker yang mengadaptasi platform SIRIX semakin banyak. Jumlah trader pengguna pun kian bertambah, dimana dalam hitungan terakhir telah mencapai sekitar 100,000 trader.

Apakah Anda bosan dengan platform trading forex yang itu-itu saja dan tertarik pada SIRIX? Anda bisa mencoba versi demo-nya secara gratis di situs official SIRIX ataupun di broker-broker yang menawarkan pengalaman trading menggunakan SIRIX.

214535
Penulis

Alumnus Fakultas Ekonomi, mengenal dunia trading sejak tahun 2011. Seorang News-junkie yang menyukai analisa fundamental untuk trading forex dan investasi saham. Kini menulis topik seputar Currency, Stocks, Commodity, dan Personal Finance dalam bentuk berita maupun artikel sembari trading di sela jam kerja.


Steven
kaya etoro ni taPI KLU mnurtku enakan etoro bro