EUR/USD 1.081   |   USD/JPY 151.210   |   GBP/USD 1.264   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,218.46/oz   |   Silver 24.99/oz   |   Wall Street 39,791.38   |   Nasdaq 16,375.78   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 69,455.34   |   Ethereum 3,500.12   |   Litecoin 93.68   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 9 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 15 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 16 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 16 jam lalu, #Saham Indonesia

Sniper Forex V2, Indikator MT4 Untuk Sistem Trading H1

Penulis

Terdiri dari 5 indikator MT4 pilihan, Sniper Forex V2 merupakan sistem trading H1 yang optimal di pasar trending dan mendukung strategi intraday.

Saat merancang sistem trading, seringkali kita dipusingkan dengan berbagai unsur yang perlu diatur dengan cermat. Seperti apa strategi yang digunakan, apa saja indikatornya, berapa time frame-nya, pair mana yang dipilih, dan masih banyak lagi. Untuk mendapat sistem paling ideal, setiap trader biasanya dianjurkan untuk melakukan pengaturan sesuai gaya trading masing-masing. Namun kadang kala, proses itu memerlukan banyak waktu dan justru membuat bingung para pemula yang tidak tahu harus memulai dari mana.

Tanpa berlama-lama memusingkan semua itu, Sniper Forex V2 bisa menjadi sistem trading siap pakai yang sudah mencakup semua komponen, baik itu indikator, time frame, pair, aturan entry, hingga strategi exit. Sniper Forex V2 khususnya sesuai bagi Anda yang lebih berpedoman pada analisa teknikal dan mampu beradaptasi dengan gaya trading intraday.


Karakteristik Sniper Forex V2

Platform: MetaTrader 4
Pair trading: Bisa di semua pair mayor, tapi diutamakan GBP/USD
Waktu trading: Sesi Eropa dan Amerika
Time frame: H1


Deskripsi Indikator Sniper Forex V2

Sniper Forex V2 adalah kumpulan tools yang terdiri dari beberapa indikator teknikal. Tim FXProSystems merangkai sistem trading yang kompatibel di time frame H1 ini dengan 5 indikator MT4 pilihan. Masing-masing indikator berperan sebagai petunjuk arah trend, sinyal entry, kekuatan trend, dan penanda stop loss.

Sniper Forex V2 untuk sistem trading H1

Klik gambar untuk memperbesar chart

Bagian pertama indikator yang terlihat di chart terdiri dari 3 garis dinamis dengan warna biru dan merah. Ketika harga cenderung naik, garis-garis sinyal akan berwarna biru. Sedangkan saat harga mulai melemah, garis Sniper Forex V2 secara otomatis berubah menjadi merah. Momen perubahan warna garis indikator merupakan sinyal pergantian arah trend yang bisa dimanfaatkan sebagai sinyal entry. Untuk mempermudah Anda mengenali peluang dengan lebih jelas, tanda panah biru atau merah akan muncul ketika garis sudah berubah warna dan pergantian tren harga telah terkonfirmasi.

Tak hanya garis sinyal dan tanda panah, Sniper Forex V2 menghadirkan tanda titik-titik yang naik turun mengikuti pergerakan harga. Bagi Anda yang mengenal indikator Parabolic SAR mungkin sudah tidak asing dengan sinyal seperti ini. Pada dasarnya, titik-titik indikator semacam itu berfungsi menunjukkan arah trend dan dalam perkembangannya kerap dimanfaatkan sebagai petunjuk close posisi, baik untuk mencari trailing stop atau sekedar stop loss. Didasarkan pada konsep serupa, sinyal titik-titik dari indikator Sniper Forex V2 juga ditampilkan untuk membantu Anda memilih target stop loss ideal.

Di sub-window, terdapat 2 indikator yang semuanya tersaji dalam format histogram. Indikator pertama adalah Sniper Trend A yang bisa mengukur kekuatan trend harga dengan panjang pendek bar histogramnya. Semakin besar histogram merah yang tampil di sub-window Sniper Trend A, maka semakin kuat pula momentum bearish trend harga saat ini. Pemahaman sealiknya juga berlaku untuk mengukur kekuatan bullish trend melalui histogram biru.

Sementara itu, indikator kedua yang muncul di sub-window paling bawah adalah Sniper Trend B. Fungsinya tidak jauh berbeda dengan Sniper Trend A yang bermanfaat untuk mengukur kekuatan trend saat ini. Akan tetapi, Sniper Trend B lebih diperlukan sebagai konfirmator akhir untuk menyaring sinyal Sniper Trend A yang lebih sensitif terhadap pergerakan harga.


Cara Memasang Sniper Forex V2 Di MT4

  1. Pastikan Anda sebelumnya telah download dan install platform MT4 di PC.
  2. Download Sniper Forex V2 di sini.
  3. Karena file masih berformat .rar, ekstrak seluruh file indikator terlebih dulu. Caranya, buka file yang telah di-download dengan aplikasi WinRAR, kemudian tekan ALT+W pada folder "Sniper Forex v2".
  4. Buka platform MT4.
  5. Di bagian toolbar atas, pilih menu "File", klik "Open Data Folder", lalu Anda akan sampai di terminal MetaQuotes.
  6. Cari lokasi folder tempat Anda menyimpan data "Sniper Forex v2" yang sebelumnya sudah diekstrak.
  7. Buka folder tersebut, masuk ke "MQL4", klik "Indicators", lalu copy seluruh file yang terdiri dari 5 indikator MT4 (SHMA, Sniper, Sniper Stop v2, Sniper Trend A, dan Sniper Trend B).
  8. Kembali ke terminal MetaQuotes.
  9. Buka folder "MQL4", lalu masuk ke "Indicators".
  10. Paste semua file indikator MT4.
  11. Tutup terminal MetaQuotes dan platform MT4 Anda.
  12. Buka kembali MT4.
  13. Pada window "Navigator", klik bagian "Indicators" dan cari kumpulan indikator Sniper Forex V2.
    Install Sniper Forex V2
  14. Setelah itu, drag dan drop kelima indikator Sniper Forex V2 di chart. Jangan lupa untuk mencentang tanda "Allow DLL Imports" sebelum klik OK.
  15. Setelah semua indikator Sniper Forex V2 muncul di chart, Anda bisa menjalankan sistem trading H1 sesuai aturan entry dan exit yang dijelaskan pada bagian berikutnya.


Aturan Trading Dengan Sniper Forex V2

Meski terkesan kompleks karena terdiri dari bermacam-macam sinyal indikator, aturan trading dengan sistem Sniper Forex V2 sangatlah sederhana.

Open buy jika:

  • Garis sinyal Sniper Forex V2 berwarna biru.
  • Muncul tanda panah biru di bawah harga.
  • Sinyal titik-titik telah berpindah di bawah harga dan berwarna biru.
  • Bar histogram di Sniper Trend A dan Sniper Trend B sama-sama berwarna biru.

Open sell jika:

  • Garis sinyal Sniper Forex V2 berwarna merah.
  • Muncul tanda panah merah di atas harga.
  • Sinyal titik-titik telah berpindah di atas harga dan berwarna merah.
  • Bar histogram di Sniper Trend A dan Sniper Trend B berwarna merah.

Aturan trading dengan Sniper Forex V2Klik gambar untuk memperbesar chart

Untuk aturan close, stop loss bisa ditempatkan di sinyal titik Sniper Forex yang muncul pada awal trend. Ketika harga sudah bergerak sejauh 25 pips di arah yang menguntungkan, sebaiknya pindahkan stop loss ke level breakeven. Jika Anda tidak menentukan take profit karena tak ingin membatasi peluang keuntungan, maka close posisi secara manual bisa dilakukan jika sinyal titik berpindah posisi atau bar histogram Sniper Trend B berubah warna.


Kesimpulan

Sniper Forex V2 merupakan kombinasi indikator teknikal yang sudah terkonsep untuk digunakan sebagai sistem trading siap pakai. Untuk mendapatkan hasil optimal, sebaiknya hindari trading di pasar sideways atau ketika harga tidak bergerak dalam arah yang jelas. Sniper Forex V2 pada dasarnya adalah sistem trading yang lebih efektif jika diterapkan di pasar trending.

Layaknya indikator pada umumnya, tool-tool dalam Sniper Forex V2 bekerja dengan membaca pergerakan harga yang sudah terjadi, sehingga Anda dianjurkan untuk menggunakan metode analisa tambahan (seperti price action) agar bisa meminimalisir keterlambatan sinyal indikator. Di samping itu, Anda wajib melakukan uji coba sistem trading ini di akun demo terlebih dulu sebelum mengandalkannya di akun live.

Selain Sniper Forex V2, ada kumpulan indikator teknikal lain yang sudah dirancang dengan aturan trading siap guna. Simak uraian lengkapnya di artikel mengenai Sistem Scalping 15 pips.

280406
Penulis

Alumni Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya yang sekarang menjadi pengisi konten artikel di seputarforex.com. Aktif menulis tentang informasi umum mengenai forex, juga terinspirasi untuk mengulas profil dan kisah sukses trader wanita.


John G
Sniper Forex V2 ini apa bisa untuk XAU-USD? Thanks.
Galuh
Menurut rekomendasi sumber, sistem trading ini lebih baik digunakan di pair forex terutama GBP/USD. Namun untuk mengetahui efektivitasnya di XAU/USD bisa Anda buktikan sendiri dengan mengujinya di akun demo
John G
Sniper Forex V2 nya lumayan membantu. Memang harus terus dibiasakan membaca signal2nya. Saran saya baca petunjuk diatas dengan teliti. Saya mencoba di EurUsd, GbpUSD dan XauUsd dan belum menemukan mana yang paling tepat tapi sementara ini sepertinya EurUsd yg lebih cocok.
Firdaus
saya udah instal sniper forex v2 H1. udah sampai pada point 12. pada point 13 dan 14 kami tidak paham apa maksudnya, mohon bantuanya.trims
Galuh
Kalau tidak paham dengan proses drag & drop, maka bisa klik kanan pada indikator, kemudian pilih "Attach to a chart":


Setelah itu, akan muncul tab seperti ini:


Klik menu "Common", kemudian centang bagian Allow DLL Imports. Setelah itu klik OK.


Lakukan proses tersebut satu per satu untuk semua indikator Sniper Forex:


Muhammad Yamin
Terima Kasih yg tak terhingga buat SEPUTARFOREX, atas petunjuknya saya telah berhasil download Indikator Sniper Forex V2, dan telah memasang di MT4 saya, serta telah mencoba memakai untuk trading...
Wahyudi

Saya Sudah Coba Indikatornya tidak berjalan seperti yang diharapkan. mohon daibantu pencerahaannya Admin dan mana tauu ada Link Videonya. terima kasih.

Nina Sf

Halo, Wahyudi.

Bisa dijelaskan lebih detail lagi "tidak berjalan seperti yang diharapkan" ini seperti apa? Apakah step by stepnya sudah sesuai?

Kemudian, apakah saat buka Open Data Folder itu sudah dipastikan foldernya MQL4 dan bukan MQL5? Perlu dipastikan lagi ya karena indikator ini hanya untuk MetaTrader 4, sedangkan kalau platform-platform MetaTrader saat ini biasanya diarahkan ke MetaTrader 5, jadi perlu dicek ulang semuanya.

Terkait video, ada beberapa di YouTube. Ini salah satunya https://www.youtube.com/watch?v=WUmYUg7vAsw&pp=ygUPc25pcGVyIGZvcmV4IHYy.