EUR/USD 1.066   |   USD/JPY 154.370   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.644   |   Gold 2,378.64/oz   |   Silver 28.39/oz   |   Wall Street 37,775.38   |   Nasdaq 15,683.37   |   IDX 7,166.81   |   Bitcoin 61,276.69   |   Ethereum 2,984.73   |   Litecoin 80.17   |   EUR/USD terlihat akan melanjutkan pemulihan melampaui level 1.0700, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Dolar As menjauh dari level tertinggi multi-bulan menjelang data tingkat menengah, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   de Guindos, ECB: Penguranan pembatasan moneter adalah hal yang tepat jika kondisi inflasi terpenuhi, 13 jam lalu, #Forex Fundamental   |   EUR/USD melanjutkan pemulihan, target sisi atas pertama terlihat di level 1.0700, 13 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT XL Axiata Tbk (EXCL) mencatat peningkatan trafik penggunaan data sebesar 16% sepanjang masa libur Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 2024, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham-saham di Wall Street AS ditutup lebih rendah pada hari Rabu karena harga minyak mentah anjlok dan investor mempertimbangkan komentar The Fed, 18 jam lalu, #Saham AS   |   RUPST emiten batu bara PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) akan dilaksanakan pada 15 Mei 2024, 18 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Perusahaan pemasaran digital Ibotta yang didukung oleh Walmart, kemungkinan akan mengumpulkan dana sebesar $577.3 juta dengan valuasi $2.67 miliar, setelah menetapkan harga penawaran saham perdananya pada hari Rabu, 18 jam lalu, #Saham Indonesia

Cara Efektif Untuk Belajar Forex

Penulis

Anda ingin belajar trading tapi tak tahu harus mulai dari mana dan belajar ke mana? Jangan putus asa duluan. Ada cara-cara belajar trading forex yang efektif.

Anda ingin belajar trading forex tapi tak tahu harus mulai dari mana dan belajar ke mana? Jangan putus asa duluan deh! Kalau saya lihat komentar-komentar teman-teman (calon) trader di berbagai forum ataupun chat room, sudah jadi "tradisi kok, kalo rata-rata trader pemula memang mengalami kesulitan saat pertama kali mencoba memahami apa dan bagaimana forex trading itu. Jangankan untuk bisa paham bagaimana melakukan trading yang baik, baru juga coba memahami dasar-dasar forex trading, kebanyakan sudah menyerah duluan tuh… Hihihi!

Yah.. setidaknya Anda tidak sendirian merasakan kesulitan itu kok… jadi jangan dulu berkecil hati.

Trus, bagaimana cara belajar trading forex paling efektif?

cara efektif belajar forex

 

Tahap 1: Belajar Dasar-Dasar Teori Dari Web

Mmm… kalau dari pengalaman saya sendiri dan pengalaman yang di share dari trader lain, cara paling efektif ternyata justru dengan belajar sendiri. Ok sebentar… Jangan cemberut dulu yah. Gini… belajar sendiri yang saya maksud di sini adalah Anda bisa belajar sendiri dengan bantuan web yang banyak sekali menawarkan penjelasan ataupun program pendidikan forex gratis. Jangan khawatir, rata-rata mereka sudah menyajikan system belajar dengan tahapan-tahapan mudah untuk diikuti dan dengan bahasa ringan, sehingga lebih menarik untuk terus dibaca.

Anda bisa memilih web dengan bahasa yang dirasa lebih Anda kuasai, bisa berbahasa Inggris maupun Indonesia. Tinggal telaten-telatennya kita untuk mengikuti tahapan-tahapan belajar trading forex yang tersedia sampai dinyatakan lulus. Akan lebih baik lagi apabila Anda punya teman trader yang lebih senior untuk dijadikan pembimbing atau istilahnya: mentor. Fungsi mentor di sini bukan sebagai tempat nyontek sinyal loh yaa. Tapi lebih kepada tempat bertanya dan konsultasi tentang permasalahan yang Anda hadapi dalam belajar maupun nantinya dalam praktek trading.

 

Tahap 2: Praktek Belajar Trading Forex (Dengan Virtual Account)

Tahap ke-2 ini bisa dilakukan sambil belajar teorinya, tentunya setelah Anda menguasai pengetahuan yang paling mendasar dulu. Misalnya, bagaimana menggunakan trading platform yang akan kita gunakan dalam ber-trading. Saya dulu biasa belajar dari web sambil membuka trading platform supaya bisa langsung mencoba teori yang saya baca itu. Tentunya saya memakai akun demo (virtual account) terlebih dulu, supaya tak mengalami terlalu banyak kerugian yang tidak perlu.

 

Tahap 3: Menyusun Sistem Trading (Yang Dirasa Paling Cocok)

Setelah mencoba-coba berbagai macam indikator, berbagai macam system yang mungkin Anda baca, akhirnya Anda akan menemukan trading system yang dirasa paling sesuai. Sesuai dengan apa? Ya sesuai dengan kondisi Anda. Baik itu kondisi psikologis, kondisi keuangan maupun kondisi latar belakang kegiatan Anda, seperti misalnya berapa banyak waktu yang bisa diluangkan untuk melakukan trading ini serta kapan bisa ber-trading ria tanpa mengganggu kegiatan rutin.

Hal yang mungkin perlu Anda ingat, sebuah trading system tidak selalu cocok untuk semua trader. Jadi sebaiknya jangan mencontoh mentah-mentah trading system orang lain, meskipun system tersebut sudah terbukti berjalan baik. Anda tetap harus melakukan penyesuaian supaya system tersebut lebih pas untuk Anda.

 

Tahap 4: Lakukan Trading Dengan Live Account

Setelah Anda menemukan trading system yang sesuai untuk Anda, mulailah lakukan trading dengan live account. Di tahap ini tentunya mulai terbersit dalam benak Anda, "berapa sih saya mesti melakukan deposit?"
Yah, menurut saya, patokan dasar dalam melakukan deposit adalah: depositkan hanya sebesar nominal yang Anda siap kehilangan.

Jangan sekali-kali melakukan deposit dengan dana yang sebenarnya sudah ada peruntukan lainnya. Tidak menjadi masalah berapapun yang Anda depositkan, karena banyak broker yang minimal depositnya cuma $5 kok. Yang perlu Anda sesuaikan hanyalah quantity (lot) yang digunakan dalam setiap posisi. Disinilah Anda akan diuji dalam money management.

 

Tahap 5: Terus Belajar

Meskipun Anda sudah belajar dan sukses sebelumnya dengan virtual account, tidak menjadi jaminan bahwa Anda akan langsung sukses juga di live account. Bahkan, banyak teman trader yang jagoan di virtual tapi keok di live. Bagaimanapun, jam terbang memang berpengaruh dalam mengasah kemampuan trading Anda, terutama membentuk mental dan psikologi yang positif untuk menjadi trader yang handal.

Tetaplah belajar, coba, dan belajar… dan seterusnya. Dan yang pasti, jangan menyerah! Rata-rata teman trader mengaku di tahun pertama mereka babak belur habis-habisan. Jadi, keep the spirit alive!

Untuk lebih mudah memahami kiat-kiat di atas, Anda bisa memanfaatkan infografi menarik berikut ini:

Infografi cara efektif belajar forex


Anda bisa bergabung dengan komunitas trader yang antar anggotanya saling bisa memberikan dukungan, baik dukungan spirit maupun sharing masalah teknis supaya anda merasa "punya temen" untuk diskusi maupun sekedar temen curhat kalo pas loss ato MC. Salah satunya adalah dengan menjadi member sebuah forum forex atau berkonsultasi dengan para master. Dengan berkomunitas ini, diharapkan Anda akan cepat bangkit lagi semangatnya untuk terus belajar trading forex dan mencoba.

63092
Penulis

Awalnya, Greenpips merupakan ibu rumah tangga biasa. Namun, kemudian mengenal forex di perguruan tinggi, dan setelah itu memutuskan membuat tesis mengenai Expert Advisor. Paling suka menggunakan Fibonacci dalam trading.


Alex Sanjaya
Memang belajar forex itu prosesnya berlangsung terus-menerus dan nggak ada habisnya.
Dienddaa
iya, bahkan yg udh pro aja masi sering gagal jd hrs bnyk bljr trs
Faisal Budiman
ane masih trader pemula nih. Kalo coba lewat akun demo kira-kira bakal sama gg ya sama aslinya?
Ilman Sanjaya
tergantung dari mana samanya . kalau dari quote harga sama.tampilan pergerakan harga sama juga... running price juga bisa sama, pilihan order sama indikator kebanyakan sama. tapi yang jelas beda adalah modal trading sama mental trading. kalau dari segi modal mungkin udah jelas kali ya... atau banyak juga yang udah jelasin soal perbedaan virtual vs sungguhan. tapi buat yang masih ambigu sama mental trading. ini ane bantu jelasin sebenarnya masih ada hubungannya sama uang virtual vs sungguhan. cuma ini lebih menyangkut ke dampak psikologinya jangan remehkan psikologi trading lo. pada akhirnya ini bisa jadi kunci penentu sukses trading dalam waktu lama. singkatnya, dengan uang virtual kita bisa trading tanpa beban dengan uang sungguhan kita trading dengan stres yang lebih besar.... trading penuh stres bisa pengaruh ke pengambilan keputusan saat eksekusi. jadi jangan heran kalo nanti ada perbedaan hasil akhir antara trading demo sama trading sungguhan.
Dwibowo
Nice gan, ini bisa jadi penjelasan kenapa ada trader yang jago di demo tapi keok di live hehehe
Kalo ane pikir2 masalah stres emang yang paling cocok jadi pemicu utama
Bukan faktor teknis kayak yang selama ini banyak dipermasalahin trader yang baru beralih dari akun demo Buat saran solusi apa ya yang bisa kita kerjain buat ngatasin ini? Apa sebenarnya ini natural pasti dialami semua trader?
Ane susah liat jalan keluarnya cz ini penyebabnya karena beda uang virtual sama real, yang udah pasti kita semua dapetin kalo daftar akun demo n kita bayarin kalo trading di akun real.
Rion Kurniawan
Langkah awal adalah dengan tidak terlalu mengharapkan hasil yang sama seperti di akun demo, saat trader mulai trading di akun live. Setidaknya ini akan mempersiapkan mental trader untuk selalu waspada menghadapi tekanan lain yang dapat timbul sewaktu di akun live. Tidak ada cara yang lebih baik selain menyadari resiko ini dari awalnya. Banyak tindakan antisipatif yang bisa trader lakukan jika sudah menyadari hal ini sejak awal, seperti memperketat money management, menanamkan disiplin dengan lebih baik, dsb. Namun demikian memang kadang sudah tak terhindarkan bahwa trader baru cenderung mengalami lebih banyak loss daripada profit, yang kebanyakan juga disebabkan oleh tekanan mental saat menggunakan modal real mereka.
Alex Sanjaya
@faisal Coba saja, itu malah sangat disarankan. Semua sama seperti trading asli, hanya uangnya saja yang tidak
Faisal Budiman
lho mksdnya pake uang palsu gitu?
Alex Sanjaya
Bukan, uang yang dipakai adalah uang virtual. Jadi berapaun anda mengalami kerugian nantinya tidak akan berpengaruh pada uang Anda sendiri. Tapi kalau bisa profit keuntungannya juga tidak bisa ditarik
Faisal Budiman
oh gitu ye... okie tengs
De Bronkz
hehe nice
Reski Kurniawan
cara belajar paling efektif memang dengan praktik langsung. banyak yang pakai akun demo, tapi setelahnya banyak juga yang komplain karena ternyata beda sama yang di akun live-nya. ini bukan hal yang mencurigakan sebenanya, karena memang di akun demo kadang tidak dicharge dengan komisi2 broker yang dibebankan pada pemilik akun live. Jadi lain kali tdk usah terlalu kaget dengan perbedaan itu, yang perlu dilakukan adalah mengenali batasannya, apakah perbedaan itu masih tergolong wajar atau kah sudah masuk kategori scam...
Hermanto Trader
Klo cuma masalah perbedaan akun demo-akun real kita nggak bisa menuduh broker scam dari situ aja. Kan situ sendiri yang bilang ini wajar dan lagipula tujuan broker nawarin akun demo itu untuk kepentingan belajar, jadi normal kalau kondisi2nya dibikin segampang mungkin biar trader akrab dulu ngerasain gimana sih trading forex secara umum yang wajar tanpa banyak hambatan itu. Bukanya gw belain broker, tapi gw justru kasih saran kalau mau klaim status broker apakah scam atau bukan jangan cari dari perbedaan akun demo-akun realnya. Tapi dari layanan platform realnya sendiri apa terlihat jelas sekali ada manipulasi yang dimainkan broker. Disamping itu sebenarnya ini bisa lebih gampang diindikasi dari regulasinya, atau juga dari kemudahan dp & wdnya, customer supportnya, juga kejelasan identitas perusahaan brokernya. Mau lebih dalem lagi bisa cari review/testimoni pengguna.
Nice Gallery
Nice info. Sesuai judul nya, langkah2 diatas bs dibilang efektif utk belajar trading forex step by step. Ckp mudah dipahami krn secara garis besar mmg tahapan mulai trading sampai kedepan nya ya itu-itu sja yg dilakukan. Mungkin serunya baru terasa ketika pertama kali nyoba akun live, dapat profit dan loss beneran. Tapi setelah itu kalo suda punya sistem yang mantap cukup bisa bisa dirutinkan kegiatan tradingnya, apalagi kalau cara tradingnya gak terlalu agresif. Tapi karna di forex selalu ada aja berita baru dn sebagai trader kita gak boleh ketinggalan update sama kondisi terkini jadi ada yg selalu diperhatiin. Ini bs jadi slh satu bagian dr proses belajar yg diteruskan walaupun kita sudah pindah ke akun live.
Rosa Singgih
Mau curhat nih, sampai sini sih aku emang baru muter2 di akun virtual aja, belum berani akun live. Saya masih belum berani masuk akun live soalnya banyak banget advertise broker yang di bawahnya ada tulisan kecil "your capital is at risk" blah blah, jadi bikin takut aja. Tapi denger-denger dari orang-orang sih jadi pingin nyoba akun live juga, dilema nih... ada saran?
Fxtokcer
tulisan "ur capitl is atrisk" tuh emang policy-nya broker intl, macem kalo mo beli rokok tapi ada gambar2 ngeri tuh, tapi toh yang ngrokok tetep banyak kan? nah itu lah. Kalo barusan masuk live akun mah siap2 aja MC, tau mc ga? Itu proses lah, ga bisa newbie tau2 profit, kcuali lo bruntung abis. Belajar forex umpama belajar naik sepeda, pasti awal2nya ga lancar, jatuh lah apa lah, wajar, tapi kalo dah mahir terus lah kemana-mana bawa sepeda, samalah keq forex
Joni
trading demo account menurut saya gk terlalu berpengaruh...
kalau menurut saya pribadi hasil trading paling dipengaruhi emosi dari pada teknik..
sementara di demo account kita tidak punya emosi sama sekali...
Hendrawan Asmia

belajar trading pake akun demo itu ibarat latihan perang.... klw perang yg sesungguhnya itu pada saat kita trading pake akun live... sama kayak nerbangin pesawat pake simulasi.... rasa bebannya gak ada... tapi klw udah nerbangin pesawat yg sebenarnya, baru kerasa tuh beban berat: bawa ratusan nyawa penumpang, hadepin cuaca ekstrim, dsb.... Kalau mau trading dengan modal 5,000 dollar, kita juga harus siap dengan resiko modal 5,000 dollar itu amblas.... supaya gak cepat habis, harus pintar2 open position dan baca pergerakan pasar...

Suparman 1985

Belajar yang dimaksud disini sepertinya bukan belajar 1 hari - 2 hari, lalu di hari ke-3 langsung coba trading pake akun real. Mustahil bisa mempelajari segalanya tentang trading hanya dalam waktu 1 hari - 2 hari. Kecuali kalau anda bayar mentor untuk ajarin tentang cara trading yg baik.

Klw mw belajar trading secara otodidak, setidaknya butuh waktu 1 bulan, bahkan 3 bulan atau lebih untuk bisa paham semua konsep trading. Apa itu MC (Margin Call), apa itu Equity, apa itu Balance, apa itu Bearish/Bullish, dsb. Coba pahami dasar2 itu semua. Biasanya proses peresapan atau pemahaman trading akan terjadi dengan sendirinya klw kita terus belajar dan baca2 info tentang trading tiap hari. 

setelah sebulan/dua bulan belajar konsep trading, baru silahkan main di akun trial atau akun real. LEBIH BAIK MAIN DENGAN PEMAHAMAN, DIBANDINGKAN MAIN DENGAN PENGETAHUAN SEADANYA