EUR/USD 1.078   |   USD/JPY 151.350   |   GBP/USD 1.263   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,233.48/oz   |   Silver 25.10/oz   |   Wall Street 39,807.37   |   Nasdaq 16,379.46   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 70,744.95   |   Ethereum 3,561.29   |   Litecoin 94.22   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 1 hari, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 1 hari, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 1 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 1 hari, #Saham Indonesia

Fibonacci Retracement Level 50% Dengan Konfirmasi Price Action

Penulis

Kombinasi antara price action dan Fibonacci retracement level 50% sangat powerful jika diterapkan pada kondisi pasar yang tepat.

Kombinasi antara price action dan Fibonacci retracement level 50% sangat powerful jika diterapkan pada kondisi pasar yang tepat. Idealnya, konfirmasi entry lewat setup Pin Bar atau fakey Reversal Bar pada Fibonacci Retracement level 50%.

Catatan: Pin Bar, Fakey Bar dan Inside Bar adalah istilah penulis untuk sebutan formasi bar yang dianggap sebagai patokan dalam trading Price Action. Pin bar adalah acuan pokok dalam price action. Penjelasan telah dibahas pada tulisan tentang Price Action sebelumnya.

1. Jika kita temukan sinyal Price Action pada daily chart, dengan formasi chart yang sedang retrace atau koreksi (uptrend maupun downtrend), segera tarik garis-garis Fibonacci Retracement level. Periksa apakah sinyal formasi Price Action terjadi dekat atau tepat pada level-level tersebut, terutama pada level 50% nya. Jika benar, maka itulah saat yang tepat untuk entry. Apalagi jika dibarengi dengan level-level kunci yang lain (garis Support atau Resistance, atau garis Moving Average) yang berimpit dengan Fibonacci Retracement levelnya, maka faktor pendukungnya sangat kuat untuk open posisi.

Pada AUD/USD Daily ini terdapat formasi Pin Bar pada Fibonacci Retracement level 50% nya:

 

2. Entry level pada closing bar terakhir pada formasi price action,. Pada contoh diatas open buy setelah bar terakhir (bar ketiga), dan stop loss diset sedikit dibawah Fibonacci retracement level 50% nya.

 

3. Jika ternyata level Fibonacci Retracement-nya tidak tepat atau mungkin jauh dari formasi Price Action, berarti level tersebut tidak conform dengan Price Action. Fibonacci Retracement tidak menjamin level mana yang merupakan level Support atau Resistance-nya, sedangkan formasi Price Action yang terbentuk selalu mengindikasikan perubahan dari pergerakan harga.

Jadi, dalam kasus ini level Fibonacci Retracement-nya tidak bisa dikonfirmasikan dengan formasi Price Action, dan jika tidak ditemukan faktor pendukung lain untuk formasi Price Action tersebut, berarti lemah atau kurang valid untuk diterapkan.

 

4. Pada contoh di atas Fibonacci Retracement level 50%-nya conform dengan Price Action (dengan pin bar signal), sehingga dapat disimpulkan bahwa level 50% adalah level Support, dan yang terjadi memang harga bergerak naik setelah formasi Price Action terbentuk.

Contoh lain pada AUD/JPY Daily berikut ini:

Tampak bahwa konfirmasi Fibonacci Retracement level 50% terjadi setelah sebelumnya ditembus. Tetapi, formasi Price Action yang terbentuk kemudian tetap valid karena pin bar signal-nya berada pada zona level 50%, sehingga level Fibonacci Retracement-nya juga valid sebagai level support.

99439
Penulis

Martin Singgih memulai trading sejak 2006. Pernah menjadi scalper dan trader harian, tetapi sekarang cenderung beraktivitas sebagai trader jangka menengah-panjang dengan fokus pada faktor fundamental dan Money Management. Strategi trading yang digunakan berdasarkan sinyal dari Price Action dengan konfirmasi indikator teknikal.


Anggi Qhoiri
ketika suda menemukan price action dan sy mau tarik fibonacci retracement nanti titik2 swingnya ditentukan dimana supaya bisa tepat?
Martin S
@ anggi qhoiri:
Ditentukan pada titik-titik swing high dan swing low yang paling dekat dengan price action tsb, sesuai dengan arah trend retracement-nya.
Untuk penjelasan bisa baca: Trading Dengan Teori Fibonacci (1)
Si Bodong
Jd ini yg mana yg mengkonfirmasi dn yg mana yg dikonfirmasi?
fibonacci mengkonfirmasi price action ataukah price action mengkonfirmasi price action? Kl salah satunya tidak tepat yg mana yg lebih diutamakan?
Entrynya harus menuruti yg mana?
Martin S
@ Si Bodong:
- Yang mengkonfirmasi adalah price action. Sesuai artikel sumbernya : Trading 50% Retracements with Price Action Confirmation

- Price action mengkonfirmasi level 50% Fibonacci retracement.

- Yang diutamakan adalah price action-nya, tetapi harus dikonfirmasi, bisa oleh level support atau resistance, atau oleh indikator (moving averages atau indikator oscillator).

- Entrynya menuruti price action yang telah dikonfirmasi.
Yudik Rohmawan
kalo sama level fibo yang lain gimana ya? apa juga bisa sevalid 50%? ane sering denger ada level-level ajaib fibo kayak 61.8% sama 100.0%. kira2 apa peluang validnya juga sama besarnya sama 50% itu? btw diantara master2 disini apa ada ide soal faktor pendukung lain yg disebutin diatas itu?
habis kayanya muncul price action di level 50% itu aja g cukup buat dijadiin sinyal entry
Martin S
@ yudik rohmawan:
- Dari pengalaman para praktisi Fibonacci retracement yang paling kuat adalah level 50%, berikutnya level 61.8% dan 38.2% (sama kuat). Tapi dalam hal retracement ini yang kuat adalah 50%. - Mengenai faktor pendukung lain: kalau kurang yakin Anda bisa menggunakan indikator seperti moving averages untuk mengkonfirmasi arah trend atau indikator oscillator (RSI, stochastics, CCI) untuk mengetahui level overbought atau oversold, atau mencari kemungkinan terjadinya keadaan divergens
Oktafian Maulana
Maaf saya masih pemula.

Saya hanya ingin tahu apakah garis-garis fibonacci yang dipasang pada suatu periode tertentu nantinya bisa digunakan secara terus-menerus dichart yang sama?

Sebelumnya ada yang menyebutkan bahwa posisi fibonacci retracement perlu disesuaikan dengan perubahan waktu. Untuk di timeframe daily berapa lama waktunya sebelum posisi fibonacci itu bisa menjadi kurang valid?
Martin S
@ Oktafian Maulana:
Apakah garis-garis fibonacci yang dipasang pada suatu periode tertentu nantinya bisa digunakan secara terus-menerus dichart yang sama? Bisa, asalkan titik swing high dan swing low-nya tidak berubah.
Sebelumnya ada yang menyebutkan bahwa posisi fibonacci retracement perlu disesuaikan dengan perubahan waktu.
- Posisi level-level Fibonacci retracement tidak ditentukan oleh periode waktu pengukuran sehingga tidak perlu disesuaikan dengan perubahan waktu, tetapi ditentukan oleh perubahan level ekstrem-nya (swing high dan swing low) sehingga perlu disesuaikan jika ada perubahan level ekstrem.
Noor Din
masukan yang bagus untuk pemula. lumayan gampang dan bermanfaat juga, cuman selain stop los untuk menentukan posisi exit, apa ada cara tambahan untuk mencari letak target profitnya? apakah reversal dari price action yg menolak level fibonaci retracement 50 itu nanti bisa menimbulkan tren yg sangat kuat, sedang-sedang saja, atau tren naik yg lemah? bagaimana cara memperkirakan itu?
Martin S
@ noor din:
- Untuk menentukan target profit Anda bisa menggunakan level Fibonacci expansion dengan titik (3) pada level 50% Fibo retracement-nya. Penjelasannya bisa dibaca di: Menggunakan Level Ekspansi Fibonacci - Mengenai kekuatan trend bisa dibantu oleh indikator ADX. Penjelasannya bisa dibaca di: Mengukur Kekuatan Trend Dengan Indikator ADX