EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.850   |   GBP/USD 1.237   |   AUD/USD 0.645   |   Gold 2,327.43/oz   |   Silver 27.31/oz   |   Wall Street 38,503.69   |   Nasdaq 15,696.64   |   IDX 7,146.20   |   Bitcoin 66,837.68   |   Ethereum 3,201.65   |   Litecoin 85.47   |   Dow Jones Industrial Average naik 0.69% menjadi 38,503. Indeks S&P 500 naik 1.20% menjadi 5,070. Nasdaq Composite naik 1.59% menjadi 15,696, 3 jam lalu, #Saham AS   |   PT Bumi Resources Tbk (BUMI) membukukan kenaikan laba bersih, mengantongi pendapatan senilai $311.01 juta hingga Maret 2024, 3 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) mencetak pendapatan sebesar Rp994.15 miliar dengan laba bersih Rp129.11 miliar, 3 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) menyiapkan dana Rp800 miliar yang bersumber dari kas internal untuk mengeksekusi rencana buyback 396.50 juta saham, 3 jam lalu, #Saham Indonesia

CPI China Tumbuh Solid, PPI Kian Melambung

Penulis

Inflasi konsumen China meningkat karena kenaikan harga non-makanan. Sementara itu, indeks harga produsen terus menguat karena semakin mahalnya harga komoditas global seperti batubara dan bijih besi.

Seputarforex - Pada hari Senin (09/Agustus), Biro Statistik Nasional China merilis data CPI yang naik 1.0 persen secara tahunan (Year-over-Year) di bulan Juli. Angka ini lebih tinggi ketimbang forecast kenaikan 0.8 persen, tetapi lebih rendah dari pertumbuhan periode sebelumnya yang mencapai 1.1 persen.

CPI China Tumbuh Solid, Harga Produsen

Inflasi konsumen bulan lalu didukung oleh kenaikan harga barang non-makanan yang meningkat dari 1.7 persen menjadi 2.1 persen. Akan tetapi, harga bahan makanan tercatat mengalami penurunan 3.7 persen, dipimpin oleh kemerosotan harga daging babi yang turun 43.5 persen.

Perlu diketahui, daging babi merupakan salah satu makanan pokok masyarakat China sehingga penurunan harganya dapat menghambat trend inflasi. Fakta ini tercermin dari inflasi konsumen inti (Core CPI) China yang tidak memasukkan kategori makanan dan energi. Data tersebut dilaporkan meningkat dari 0.9 persen menjadi 1.3 persen, cukup kontras jika dibandingkan dengan penurunan komoditas makanan di China selama beberapa bulan terakhir.

 

PPI China Terdukung Harga Komoditas

Secara terpisah, data Inflasi Produsen (PPI) menunjukkan kenaikan dari 8.8 persen menjadi 9.0 persen secara tahunan di bulan Juli. Angka ini lebih tinggi dari forecast kenaikan 8.8 persen. Secara garis besar, trend inflasi produsen China saat ini masih bertengger di level tertinggi multi-tahunan.

CPI China Tumbuh Solid, Harga Produsen

Produsen China saat ini tengah menghadapi kenaikan harga komoditas global yang melonjak signifikan dalam beberapa bulan terakhir; mahalnya komoditas seperti Batubara dan Bijih Besi secara langsung membebani biaya produksi, sehingga menekan margin keuntungan para produsen.

Merespon hal tersebut, pemerintah China sejauh ini telah berusaha menjinakkan kenaikan harga komoditas dengan cara meningkatkan inspeksi platform perdagangan dan meningkatkan produksi (batubara dan bijih besi) dari cadangan domestik.

Ekonomi China sebagian besar telah pulih dari dampak pandemi yang terjadi sejak tahun lalu. Namun, perekonomian berpotensi kehilangan momentum di tengah tekanan kenaikan harga komoditas dan kemacetan rantai pasokan global. Disamping itu, lonjakan kasus COVID-19 varian Delta baru-baru ini ikut membayangi prospek ekonomi China ke depan.

Download Seputarforex App

296180
Penulis

Pandawa punya minat besar terhadap dunia kepenulisan dan sejak tahun 2010 aktif mengikuti perkembangan ekonomi dunia. Penulis juga seorang Trader Forex yang berpengalaman lebih dari 5 tahun dan hingga kini terus belajar untuk menjadi lebih baik.