EUR/USD 1.081   |   USD/JPY 151.210   |   GBP/USD 1.264   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,210.98/oz   |   Silver 24.75/oz   |   Wall Street 39,749.15   |   Nasdaq 16,380.26   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 69,455.34   |   Ethereum 3,500.12   |   Litecoin 93.68   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 5 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 5 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 12 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 12 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 12 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 12 jam lalu, #Saham Indonesia

Emas Berayun Naik Meski Tak Sampai $1,200, Divergensi Kebijakan

Penulis

Harga emas mengayun naik di hari Senin (05/01) pagi ini dengan fokus pasar pada permintaan aset safe haven. Harga emas naik di atas level rendah lima minggu karena perbedaan kebijakan yang cukup signifikan antara Eropa dan Amerika Serikat. Harga emas berjangka untuk pengiriman Februari bertambah sebanyak 0.18 persen ke $1,188.30 per troy ons.

Harga emas mengayun naik di hari Senin (05/01) pagi ini dengan fokus pasar pada permintaan aset safe haven. Harga emas naik di atas level rendah lima minggu karena perbedaan kebijakan yang cukup signifikan antara Eropa dan Amerika Serikat, ditambah dengan prospek kenaikan biaya pinjaman AS serta tambahan pembelian aset yang akan dilakukan oleh ECB. Akibatnya, Dolar AS pun menguat.

harga_emas
Di Comex New York, harga emas berjangka untuk pengiriman Februari bertambah sebanyak 0.18 persen ke $1,188.30 per troy ons. Sedangkan pada minggu lalu, tepatnya pada hari Jumat, emas berjangka berakhir sedikit lebih tinggi akibat para investor yang kembali ke pasar untuk mencari aset-aset pertahanan nilai.

Walaupun perolehan emas pada hari Jumat lalu cukup gemilang, secara keseluruhan harga emas merosot $8.70 atau sekitar 0.76 persen pada pekan lalu, sekaligus menjadi loss ketiga minggu berturut-turut.

Sementara itu, harga bulion untuk pengiriman segera berada pada posisi $1,190.94 pada pukul 9:05 waktu Singapura dari sebelumnya di $1,188.39 pada tanggal 2 Januari, demikian menurut catatan data Bloomberg.

"Divergensi kebijakan moneter yang signifikan (antar bank-bank sentral mayor) akan terus menjadi support bagi Dolar. Akibatnya, logam mulia akan menemui kesulitan untuk bertolak naik (rebound) dalam kondisi seperti ini." demikian yang dijelaskan oleh Hou Jun, ahli Strategi di Citic Futures Co. China yang diwawancarai oleh Bloomberg.

217101
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.