EUR/USD 1.080   |   USD/JPY 151.230   |   GBP/USD 1.263   |   AUD/USD 0.653   |   Gold 2,233.48/oz   |   Silver 25.10/oz   |   Wall Street 39,807.37   |   Nasdaq 16,379.46   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 70,744.95   |   Ethereum 3,561.29   |   Litecoin 94.22   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 1 hari, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 1 hari, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 1 hari, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 1 hari, #Saham Indonesia

Emas Perlahan Bangkit, Mengambil Keuntungan Saat Dolar Lemah

Penulis

Emas mulai bangkit pada hari Kamis, setelah terpuruk hingga tengah malam tadi pada harga rendah seperti lima tahun lalu. Logam mulia ini menapaki kenaikan harga akibat melempemnya Dolar AS.

Emas perlahan mulai bangkit pada hari Kamis (19/11), setelah terpuruk hingga tengah malam tadi pada harga rendah seperti lima tahun lalu. Logam mulia ini menapaki kenaikan harga akibat melempemnya Dolar AS.

Emas

Spot emas menguat 0.7 persen menuju USD 1,077.75 per troy ons. Bullion telah menyentuh nilai 1,064.95 per troy ons hari Rabu (18/11), terendah sejak Februari 2010. Di bursa Comex, kontrak berjangka emas pengiriman Desember juga terangkat ke USD 1,075.80 atau naik sekitar 0.6 persen saat Dolar AS melemah terhadap mata uang utama lainnya hari ini, yang melepaskan cengkeraman pada komoditas dan membuat emas lebih terjangkau bagi pembeli dengan mata uang lain.

Tiga orang pejabat the Fed memberikan indikasi kenaikan suku bunga AS di pertemuan Desember nanti. "Saya merasa lebih baik (suku bunga) segera terlepas dari nol, ditandai dengan tidak adanya penurunan dalam kondisi ekonomi," kata Dennis Lockhart presiden the Fed Atlanta. William Dudley sebagai presiden the Fed bagian New York juga mendukung kenaikan suku bunga dengan menyatakan bahwa beliau telah memiliki sejumlah perlengkapan untuk membantu menyesuaikan dengan tingkat suku bunga jika kebijakan tersebut telah dibuat.

Notulen rapat Federal Open Market Committee (FOMC) yang dikeluarkan oleh Bank Sental AS dini hari tadi, menunjukkan bahwa Dewan Gubernur the Fed mendukung keputusan pada pertemuan berikutnya. Meskipun para anggota komite umumnya sepakat untuk menunggu kenaikan suku bunga sampai memiliki data pendukung lebih lanjut. Kenaikan suku bunga AS diyakini sebagai bearish bagi pergerakan harga emas, karena membuat logam mulia tersebut kesulitan bersaing dengan investasi lain yang memberikan bunga.

254024
Penulis

M Septian mulai berkecimpung di dunia forex sejak 2015. Setelah itu, menyelami berbagai instrumen trading dan berlanjut menjadi jurnalis yang meliput seputar forex dan komoditas di Seputarforex mulai 2016.