EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,326.50/oz   |   Silver 27.31/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,155.29   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   EUR/USD dapat lanjutkan pemulihan selama support level 1.0700 bertahan, 30 menit lalu, #Forex Teknikal   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 6 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 6 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 6 jam lalu, #Saham AS

Harga Emas Terjungkit Sedikit Pasca PMI Jasa Cina

Penulis

Harga emas dan tembaga mengalami sedikit kenaikan pada Rabu (06/05) pagi ini dalam perolehan yang didapatkan oleh aktivitas jasa di China melalui sebuah survei. Di Cina, negara kedua konsumen emas terbesar setelah India, indeks PMI HSBC tercatat naik ke level 52.9. Angka PMI tersebut mencapai posisi 52.3 pada bulan lalu. Di Comex New York, harga emas berjangka untuk pengiriman Juni mengalami peningkatan 0.11 persen ke harga $1,194.50 per troy ons.

Harga emas dan tembaga mengalami sedikit kenaikan pada Rabu (06/05) pagi ini dalam perolehan yang didapatkan oleh aktivitas jasa di China melalui sebuah survei. Di Cina, negara kedua konsumen emas terbesar setelah India, indeks PMI HSBC tercatat mengalami kenaikan ke level 52.9. Angka PMI tersebut mencapai posisi 52.3 pada bulan lalu. Di Comex New York, harga emas berjangka untuk pengiriman Juni mengalami peningkatan 0.11 persen ke harga $1,194.50 per troy ons.

emas
Harga emas berjangka pada sesi sebelumnya mengalami kenaikan untuk hari kedua setelah tingginya harga energi menambah kuat spekulasi bahwa inflasi AS akan mulai mengalami kenaikan. Kondisi ini menghidupkan kembali permintaan terhadap emas sebagai investasi penyimpanan nilai.

Sedangkan tembaga melonjak hingga 0.13 persen ke harga $2.933 per pon setelah data PMI Jasa HSBC Cina pagi ini. Cina, lagi-lagi, merupakan negara importer tembaga terbesar dunia. Sedangkan harga perak untuk pengiriman Juni jatuh 0.10 persen ke $16.563 per troy ons.

Prospek Bagus Di Emas Fisik

Pekan ini, para analis memperkirakan bahwa pasar akan lebih fokus pada data NFP AS untuk pengukuran bulan April. Para pengusaha di AS diprediksi akan menambah sekitar 230,000 pada bulan lalu, naik dari 126,000 pada bulan Maret, demikian menurut survei Bloomberg. Menurut analisa emas Bernard Sin, Kepala Perdagangan Mata uang Dan Logam Mulia di MKS New Zealand SA yang diwawancarai oleh Mineweb, harga emas di bawah $1,180 merupakan level permintaan emas fisik yang baik, terutama untuk Asia. Melanjutkan daya tarik pada investasi ETP merupakan sinyak yang baik, karena hal itu menciptakan optimisme bahwa para investor akan kembali pada emas.

231706
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.