EUR/USD 1.070   |   USD/JPY 155.380   |   GBP/USD 1.246   |   AUD/USD 0.650   |   Gold 2,317.32/oz   |   Silver 27.31/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,150.91   |   Bitcoin 64,276.90   |   Ethereum 3,139.81   |   Litecoin 83.16   |   Nilai kontrak baru PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) mencatatkan pertumbuhan sekitar 20,10% secara tahunan menjadi Rp4.9 triliun pada kuartal I/2024, 4 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Citra Borneo Utama Tbk. (CBUT) menetapkan pembagian dividen tahun buku 2023 sebesar Rp28.84 miliar, 4 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Saham Meta Platforms Inc (NASDAQ: META) turun tajam sebesar 15.3% menjadi $417.83, mendekati level terendah dalam tiga bulan terakhir, 4 jam lalu, #Saham AS   |   S&P 500 turun 0.6% menjadi 5,075, sementara Nasdaq 100 turun 1.1% menjadi 17,460 pada pukul 19.49 ET (23.49 GMT). Dow Jones turun 0.2% menjadi 38,591, 4 jam lalu, #Saham AS

Manufaktur AS November Berekspansi Lebih Dari Proyeksi

Penulis

Manufaktur di AS meningkat pada bulan November dengan laju yang lebih cepat dari yang diproyeksikan. Hal menandakan bahwa ekonomi terbesar dunia meningkat pada saat perlambatan pertumbuhan ekonomi global terjadi. Indeks Institute untuk Supply Management (ISM) sedikit berubah dengan mencapai 58,7 bulan lalu, tingkat kedua terkuat sejak April 2011.

Manufaktur di AS meningkat pada bulan November dengan laju yang lebih cepat dari yang diproyeksikan. Hal menandakan bahwa ekonomi terbesar dunia meningkat pada saat perlambatan pertumbuhan ekonomi global terjadi.

Manufaktur AS November Berekspansi Lebih Dari

Indeks Institute untuk Supply Management (ISM) sedikit berubah dengan mencapai 58,7 bulan lalu, tingkat kedua terkuat sejak April 2011 dan lebih rendah dibandingkan dengan 59 pada bulan Oktober. Ini merupakan peningkatan kedua kali berturut-turut di atas ekspektasi setelah sempat melambat pada bulan Oktober. Itu melebihi perkiraan median dari 80 ekonom yang disurvei oleh Bloomberg dan angka yang lebih besar dari 50 mengindikasikan pertumbuhan.

Meningkat Jelang Akhir Tahun

Permintaan barang dalam empat bulan terakhir menjadi yang terkuat dalam satu dekade seiring dengan bertumbuhnya permintaan dari masyarakat AS, sehingga bisa menyeimbangkan penurunan permintaan yang terjadi di luar masyarakat AS. Berlanjutnya peningkatan di pasar tenaga kerja dan anjloknya dalam harga bensin dapat memberikan Warga Amerika sebuah kemampuan lebih besar untuk berbelanja dalam beberapa bulan mendatang, dan mendukung manufaktur menjelang akhir tahun.

"Manufaktur kemungkinan akan tetap menjadi kontributor yang berpegaruh bagi ekspansi berbagai sektor secara keseluruhan," kata Russell Price, ekonom senior di Ameriprise Financial Inc di Detroit, sebelum laporan tersebut. "Konsumen dalam kondisi yang baik dan semakin membaik. Kami masih memiliki beberapa tren positif di depan dalam hal permintaan. "

Estimasi median dalam survei Bloomberg terhadap para ekonom menyerukan penurunan ke 58. Proyeksi berkisar antara 54,5 sampai 61. Porsi untuk manufaktur AS berkontribusi sekitar 12 persen dari perekonomian.

Produsen Amerika terus melaju saat perekonomian negara lain tengah lesu. Output pabrik-pabrik di Jerman, Perancis dan Italia secara tak terduga menyusut pada bulan lalu. Indeks manufaktur China pun tercatat jatuh dan diperburuk oleh mundurnya ekonomi Tiongkok.

213587
Penulis

S Antonius bertempat tinggal di Pekanbaru, dan memiliki ketertarikan besar pada keuangan makro serta trading forex. Bertugas mengulas berita terkini dan analisa CFD di Seputarforex.