EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.850   |   GBP/USD 1.237   |   AUD/USD 0.645   |   Gold 2,318.40/oz   |   Silver 27.15/oz   |   Wall Street 38,503.69   |   Nasdaq 15,696.64   |   IDX 7,174.53   |   Bitcoin 66,837.68   |   Ethereum 3,201.65   |   Litecoin 85.47   |   USD/CAD pertahankan pemulihan moderat, tetap di bawah level 1.3700 Jelang data AS, 3 jam lalu, #Forex Teknikal   |   NZD/USD menembus ke segitiga simetris, naik ke dekat level 0.5950, 3 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Bank Indonesia menaikkan suku bunga bulan April ke 6.25%, 3 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF bertahan stabil di sekitar 0.9150, sejalan dengan level tertinggi enam bulan, 3 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Dow Jones Industrial Average naik 0.69% menjadi 38,503. Indeks S&P 500 naik 1.20% menjadi 5,070. Nasdaq Composite naik 1.59% menjadi 15,696, 8 jam lalu, #Saham AS   |   PT Bumi Resources Tbk (BUMI) membukukan kenaikan laba bersih, mengantongi pendapatan senilai $311.01 juta hingga Maret 2024, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) mencetak pendapatan sebesar Rp994.15 miliar dengan laba bersih Rp129.11 miliar, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) menyiapkan dana Rp800 miliar yang bersumber dari kas internal untuk mengeksekusi rencana buyback 396.50 juta saham, 8 jam lalu, #Saham Indonesia

Dolar AS Ungguli Yen Dan Euro Pasca Komentar Ketua-Ketua Bank Sentral

Penulis

Dolar AS masih membawa euforia penguatan yang dicapainya pada Jumat akhir pekan lalu di pasar AS Senin (25/08) dini hari tadi. Para investor menganggap bahwa pidato Yellen di Wyoming kemarin merupakan lampu hijau untuk mendongkrak naik suku bunga The Fed.

Dolar AS masih membawa euforia penguatan yang dicapainya pada Jumat akhir pekan lalu di pasar AS Senin (25/08) dini hari tadi. Para investor menganggap bahwa pidato Yellen di Wyoming kemarin merupakan lampu hijau untuk mendongkrak naik suku bunga The Fed.

us_dollar
Selain menyebutkan bahwa faktor-faktor ekonomi (tenaga kerja dan inflasi) sedang dalam jalur yang ditargetkan The Fed, Yellen masih tak lupa menyinggung bahwa masih ada kekurangan yang menggelayuti sektor tenaga kerja. Para analis yakin bahwa pidato Yellen lebih mengindikasikan terbukanya peluang bagi dolar untuk bull, mengingat positifnya data-data ekonomi AS akhir-akhir ini.

Bank-Bank Sentral Keluhkan Perlambatan

Selama konferensi ekonomi dunia di Wyoming pekan lalu, para pejabat bank sentral-bank sentral dunia dari AS, Inggris, Eropa, dan Jepang mengungkapkan betapa pemulihan ekonomi di negara mereka merangkak lebih lambat dari ekspektasi. Bahkan, sebagian wilayah di Eropa tengah mengalami kemunduran.

Dolar AS lebih kuat terhadap Euro dan Yen pada Senin (25/08) pagi ini dengan para investor yang tengah bertaruh di tengah perbedaan arah kebijakan suku bunga bank-bank sentral AS, Jepang, dan Eropa. Janji akan adanya kebijakan stimulus dari Kepala ECB dan BOJ menekan Euro dan Yen, dan otomatis memenangkan Dolar AS. Terhadap Yen, Dolar AS mengalami kenaikan ke posisi 104.20 dan mendekati level tinggi tujuh bulan.

Euro Tertekan Komentar Draghi

EUR/USD berada pada posisi 1.3185 dari 1.3246 yang tercapai pada sesi New York pada Jumat kemarin. Euro juga kehilangan daya terhadap mata uang-mata uang lain, bahkan menyentuh level rendah 10 bulan terhadap Dolar Australia di posisi A$1.4163. Euro bergerak cukup signifikan kemarin setelah Presiden ECB, Mario Draghi, mengatakan bahwa bank sentral tersebut bersiap menghadapi jatuhnya inflasi di Zona Eropa dengan semua perangkat yang ada.

195537
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.