EUR/USD 1.081   |   USD/JPY 151.210   |   GBP/USD 1.264   |   AUD/USD 0.651   |   Gold 2,210.98/oz   |   Silver 24.99/oz   |   Wall Street 39,772.54   |   Nasdaq 16,380.58   |   IDX 7,288.81   |   Bitcoin 69,455.34   |   Ethereum 3,500.12   |   Litecoin 93.68   |   Pound Sterling menghadapi tekanan di tengah kuatnya penurunan suku bunga BoE, 7 jam lalu, #Forex Fundamental   |   Menurut analis ING, EUR/USD berpotensi menuju 1.0780 atau mungkin 1.0750 di bawah Support 1.0800. , 7 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik ke dekat level 0.9060 karena penghindaran risiko, amati indikator utama Swiss, 7 jam lalu, #Forex Teknikal   |   GBP/USD menarget sisi bawah selanjutnya terletak di area 1.2600-1.2605, 7 jam lalu, #Forex Teknikal   |   BEI tengah merancang aturan tentang Liquidity Provider atau penyedia likuiditas untuk meningkatkan transaksi pada saham-saham di papan pemantauan khusus, 14 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) meraup pendapatan usaha sebesar $1.70 miliar pada tahun 2023, 14 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) siap memasok 120,000 ton semen curah dalam satu tahun untuk memenuhi kebutuhan semen di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, 14 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 turun 0.1% menjadi 5,304, sementara Nasdaq 100 turun 0.1% menjadi 18,485 pada pukul 19:16 ET (23:16 GMT). Dow Jones turun 0.1% menjadi 40,119, 14 jam lalu, #Saham Indonesia

ECB Tak Ubah Suku Bunga, Euro Menguat

Penulis

European Central Bank (ECB) tidak melakukan perubahan suku bunga acuan di bulan September ini. Presiden Mario Draghi optimistis akan kuatnya ekonomi Zona Euro.

ECB Akan Pangkas Pembelian Obligasi Bulan Oktober

Seputarforex.com - European Central Bank (ECB) tidak melakukan perubahan suku bunga acuan di bulan September ini, sesuai dengan ekspektasi pasar. Bank sentral Zona Euro tersebut masih mengindikasikan penerusan program pelonggaran stimulus hingga akhir tahun ini, dan akan menjaga suku bunga tetap di level rendah sampai pertengahan tahun depan.

Meski demikian, ECB secara eksplisit mengonfirmasikan bahwa mereka akan memangkas jumlah pembelian obligasi menjadi 15 miliar Euro (dari 30 miliar Euro), pada bulan Oktober mendatang. Pemangkasan ini melegakan kekhawatiran sebagian pelaku pasar, yang sempat mengira pelonggaran moneter ECB tak akan bisa diimplementasikan karena terpengaruh ketidakpastian ekonomi global akhir-akhir ini.

 

Draghi: Ekonomi Zona Euro Masih Solid

Setelah kebijakan moneter diumumkan, Presiden ECB Mario Draghi menggelar konferensi pers. Draghi menuturkan bahwa ekonomi Zona Euro masih cukup solid untuk menghadapi risiko-risiko global, walaupun pertumbuhan diekspektasikan turun dalam laju yang lebih cepat daripada perkiraan sebelumnya. Draghi juga mengatakan bahwa dampak isu krisis yang sedang melanda negara-negara berkembang seperti Turki dan Argentina, tidak memberikan pengaruh yang substansial bagi Zona Euro.

 

Euro Menguat Terhadap Dolar AS

Menyusul kebijakan moneter ECB dan konferensi pers Draghi, EUR/USD menguat ke angka 1.1691, dari level rendah 1.1622. Saat berita ini ditulis, kenaikan EUR/USD sudah terbentur di level tinggi 1.1699 dan turun sedikit ke 1.1675:

 

eu

 

285291
Penulis

Sudah aktif berkecimpung di dunia jurnalistik online dan content writer sejak tahun 2011. Mengenal dunia forex dan ekonomi untuk kemudian aktif sebagai jurnalis berita di Seputarforex.com sejak tahun 2013. Hingga kini masih aktif pula menulis di berbagai website di luar bidang forex serta sebagai penerjemah lepas.