EUR/USD 1.062   |   USD/JPY 154.510   |   GBP/USD 1.244   |   AUD/USD 0.641   |   Gold 2,368.89/oz   |   Silver 28.39/oz   |   Wall Street 37,735.11   |   Nasdaq 15,885.02   |   IDX 7,164.81   |   Bitcoin 70,060.61   |   Ethereum 3,505.25   |   Litecoin 98.69   |   AUD/JPY jatuh mendekati level 99.00 di tengah kehati-hatian pasar, menunggu reaksi Israel terhadap serangan Iran, 2 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Menurut data MCX, harga emas berpotensi naik hari ini, 2 jam lalu, #Emas Teknikal   |   EUR/USD tidak menunjukkan tanda-tanda pergerkan meski dalam kondisi Oversold, 2 jam lalu, #Forex Teknikal   |   EUR/USD bertahan di atas level psikologis 1.0600 di tengah sentimen bearish, 4 jam lalu, #Forex Teknikal   |   PT Multi Hanna Kreasindo Tbk (MHKI) resmi melantai di BEI hari ini. Saham MHKI turun 10% ke posisi Rp144 per saham, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Emiten gas industri PT Surya Biru Murni Acetylene Tbk. (SBMA) mencetak peningkatan laba bersih sebesar 5.53% menjadi Rp4.73 miliar, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Solusi Sinergi Digital Tbk. (WIFI) mencatat pendapatan sebesar Rp439.3 miliar dengan laba bersih sebesar Rp58.25 miliar, 8 jam lalu, #Saham Indonesia   |   S&P 500 kehilangan 1.21% berakhir pada 5,061, sedangkan Nasdaq kehilangan 1.79% menjadi 15,885. Dow Jones Industrial Average turun 0.66% menjadi 37,735, 8 jam lalu, #Saham AS

Klaim Pengangguran AS Turun, Dampak Badai Masih Berlanjut

Penulis

Jobless Claims yang dipublikasikan oleh Departemen Tenaga Kerja AS pada hari Kamis (21/9) turun 23,000 menjadi 259,000.

Jumlah warga AS yang mengajukan klaim atas kehilangan perkerjaan (Jobless Claims) secara tidak terduga mengalami penurunan pada pekan lalu. Dampak Badai Harvey dan Irma terlihat berpengaruh signifikan terhadap pasar tenaga kerja AS jangka pendek.

Klaim Pengangguran AS Turun, Dampak

Jobless Claims yang dipublikasikan oleh Departemen Tenaga Kerja AS pada hari Kamis (21/9) pekan lalu turun 23,000 menjadi 259,000. Survey ekonom sebelumnya memprediksi klaim pengangguran akan melonjak hingga 302,000 pada pekan yang berakhir hingga 16 September lalu. Sedangkan data periode sebelumnya direvisi turun 2,000 menjadi 282,000.

Seorang pejabat dari Departemen terkait mengatakan bahwa Badai Harvey dan Irma berdampak pada klaim pengangguran di Texas dan Florida. Klaim yang tidak disesuaikan (unadjusted claims) Texas pekan lalu turun sebanyak 23,549; menjadi penurunan dua pekan beruntun.

Sementara itu, jumlah rata-rata (Moving Average) empat pekan yang menjadi indikator untuk mengukur trend pasar tenaga kerja AS tercatat naik 6,000 menjadi 268,750.

Data Jobless Claims yang rilis malam ini akan dicakup dalam periode survey laporan Non Farm Payroll untuk bulan September mendatang. Karenanya, ada kekhawatiran bahwa Badai Harvey dan Irma yang menerjang AS baru-baru ini akan berdampak buruk pada laporan NFP September. Pasalnya kawasan Florida dan Texas menyumbang 14 persen dari total jumlah pekerja AS.

Ketua Fed, Janet Yellen pada hari Rabu kemarin juga sempat menyinggung mengenai dampak Badai yang mungkin akan berpengaruh pada laporan ketenagakerjaan September. Namun, beliau menambahkan bahwa kondisi pasar tenaga kerja Paman Sam akan semakin baik secara berkelanjutan di masa-masa mendatang.

Pada pukul 20:26 WIB, Dollar AS masih bergerak di level tinggi versus major currency seperti Euro, Sterling maupun Yen. Hal tersebut dikarenakan pernyataan hawkish FOMC terkait pengurangan Balance Sheet dan prospek Rate Hike yang membuat minat Investor terhadap Greenback meningkat.

280332
Penulis

Pandawa punya minat besar terhadap dunia kepenulisan dan sejak tahun 2010 aktif mengikuti perkembangan ekonomi dunia. Penulis juga seorang Trader Forex yang berpengalaman lebih dari 5 tahun dan hingga kini terus belajar untuk menjadi lebih baik.