EUR/USD 1.067   |   USD/JPY 154.850   |   GBP/USD 1.237   |   AUD/USD 0.645   |   Gold 2,316.13/oz   |   Silver 27.20/oz   |   Wall Street 38,460.92   |   Nasdaq 15,712.75   |   IDX 7,174.53   |   Bitcoin 66,837.68   |   Ethereum 3,201.65   |   Litecoin 85.47   |   USD/CAD pertahankan pemulihan moderat, tetap di bawah level 1.3700 Jelang data AS, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   NZD/USD menembus ke segitiga simetris, naik ke dekat level 0.5950, 14 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Bank Indonesia menaikkan suku bunga bulan April ke 6.25%, 15 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF bertahan stabil di sekitar 0.9150, sejalan dengan level tertinggi enam bulan, 15 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Dow Jones Industrial Average naik 0.69% menjadi 38,503. Indeks S&P 500 naik 1.20% menjadi 5,070. Nasdaq Composite naik 1.59% menjadi 15,696, 20 jam lalu, #Saham AS   |   PT Bumi Resources Tbk (BUMI) membukukan kenaikan laba bersih, mengantongi pendapatan senilai $311.01 juta hingga Maret 2024, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) mencetak pendapatan sebesar Rp994.15 miliar dengan laba bersih Rp129.11 miliar, 20 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) menyiapkan dana Rp800 miliar yang bersumber dari kas internal untuk mengeksekusi rencana buyback 396.50 juta saham, 20 jam lalu, #Saham Indonesia

Persediaan Di AS Bertambah, Harga Minyak Malah Naik

Penulis

Setelah rilis data resmi dari pemerintah AS tadi malam (21/1), bahwa cadangan minyak AS meningkat melebihi prediksi analis, harga minyak berjangka malah menguat dan kini stabil mendekati 30 Dolar AS per barel. Malam nanti, laporan jumlah sumur minyak yang beroperasi juga akan diumumkan.

Setelah rilis data resmi dari pemerintah AS tadi malam (21/1), bahwa cadangan minyak AS meningkat melebihi prediksi analis, harga minyak berjangka malah menguat dan kini stabil mendekati 30 Dolar AS per barel. Malam nanti, laporan jumlah sumur minyak yang beroperasi juga akan diumumkan.

Crude Oil Delivery

Pada awal sesi perdagangan Asia hari ini (22/1), kedua kontrak berjangka minyak cenderung stabil mendekati level USD 30 per barel. Minyak West Texas Intermediate (WTI) yang akan dikirim bulan Maret di bursa NYMEX menguat 0.61 persen menuju 29.71 Dolar AS per barel. Sementara Brent telah mencapai USD 30.04 per barel atau naik 0.84 persen. Malam nanti, Baker Hughes juga akan melaporkan jumlah sumur minyak yang beroperasi di AS.

Dalam laporan mingguannya, Energy Infromation Agency (EIA) mengatakan bahwa cadangan minyak mentah Amerika Serikat bertambah 4 juta barel pada pekan hingga 15 Januari, jauh menembus perkiraan kenaikan 2.8 juta barel. "Pada 486.5 juta barel, persediaan minyak AS masih berada di level tertinggi yang tak terlihat sejak 80 tahun belakangan," kata EIA dikutip dari CNBC. Di saat yang sama, produksi minyak di AS ikut naik 9.235 juta barel per hari, menandakan terjadi peningkatan output selama tujuh pekan beruntun. Persediaan Gasoline mencatatkan rekor tertingginya sejak 1990 yang membengkak 4.6 juta barel.

Para trader telah mengantisipasi laporan tersebut, setelah sehari sebelumnya grup industri American Petroleum Institute (API) merilis lonjakan persediaan minyak sebanyak 4.6 juta barel. Stok minyak di Cushing, Oklahoma hanya bertambah 191,000 barel, meningkat dengan laju yang jauh lebih rendah dari yang ditakutkan oleh para investor. Simpanan minyak di pusat pengiriman minyak mentah AS tersebut sudah mendekati kapasitas penuh.

258803
Penulis

M Septian mulai berkecimpung di dunia forex sejak 2015. Setelah itu, menyelami berbagai instrumen trading dan berlanjut menjadi jurnalis yang meliput seputar forex dan komoditas di Seputarforex mulai 2016.